Categories: TEKNOLOGI

Amankan Akun WhatsApp Anda dengan Cara Ini

JAKARTA – Aplikasi pesan WhatsApp memperkenalkan fitur pengamanan terbaru melalui dua langkah verifikasi (two step verification). Fitur ini akan mencegah peretas mengaktivasi dan mengirimkan atau menerima pesan WhatsApp tanpa diketahui pemilik akun.

Dua langkah verifikasi ini akan meminta kata kunci saat pengguna masuk ke dalam akun melalui piranti baru. Fitur ini sudah diuji coba sejak November tetapi baru mulai diimplementasikan pada aplikasi WhatsApp untuk Android, iOS serta Windows.

Untuk mengaktifkan fitur pengamanan ini, pengguna dapat mengaksesnya ke halaman Settings, kemudian menuju ke Account lalu memilih Two-step verification.

Kemudian aktifkan fitur tersebut dengan mengeklik enable. WhatsApp secara otomatis akan mengirimkan pesan singkat untuk mengakses menu two-step verification ini.

Setelah mengaktifkannya, pengguna diminta memasukkan kata kunci (password) berupa enam digit angka yang bisa dipilih. Setelah memasukkan password, klik next dan ulangi kata kunci tersebut.

Pada langkah selanjutnya akan muncul alamat email yang dapat digunakan untuk menyetel ulang kata kunci jika pengguna lupa. Email ini juga sekaligus untuk mengamankan akun WhatsApp pengguna dari peretas.

Jika Anda tidak menginginkannya, Anda dapat melewatkan langkah ini. Meski begitu langkah ini sangat dianjurkan untuk dilakukan karena jika Anda lupa password WhatsApp tersebut, maka akun Anda tak dapat diakses kembali.

Pada langkah selanjutnya masukkan kembali alamat email Anda. Klik Save dan Anda sudah menggunakan fitur two-way verification dari WhatsApp.

Jika ingin menonaktifkan fitur two-way verification tersebut, Anda dapat melakukannya dengan mengakses Settings, Account, Two-step verification lalu klik Disable.

 

 

Sumber: BERITA SATU

Roni Rumahorbo

Recent Posts

PT Dua Samudera Perkasa Sukses Selenggarakan Diklat Mooring Unmooring dengan Port Academy

PT Dua Samudera Perkasa dengan bangga menggelar Diklat Mooring Unmooring bersertifikasi BNSP bekerja sama dengan…

2 jam ago

Maxy Academy Hadirkan Pelatihan “Digital Marketing 101” untuk Persiapkan Ahli Pemasaran Digital Masa Depan

Maxy Academy mengumumkan pelatihan terbaru bertajuk "Digital Marketing 101: Sosial Media Marketing (Daring)", yang dirancang…

3 jam ago

Halo Robotics Sukses Gelar Drone Talks @ The Mulia, Dorong Inovasi Keamanan dengan Otomasi & AI

Halo Robotics dengan bangga mengumumkan kesuksesan acara Drone Talks @ The Mulia yang diselenggarakan pada…

8 jam ago

Jelang Keputusan The Fed: Bitcoin Melonjak Hampir USD $60.000 Lagi

Harga Bitcoin kembali mengalami koreksi dan turun di bawah USD $60 ribu, menjelang keputusan suku bunga…

9 jam ago

BARDI Smart Home: Dari Garasi ke 4 Juta Pengguna – Apa Rahasianya?

Ketika banyak perusahaan lokal berjuang untuk bertahan hidup di tengah krisis pandemi, BARDI Smart Home…

10 jam ago

Elnusa Petrofin Kembali Gelar Program CSR ASIAP untuk Kurangi Sampah Laut di Desa Serangan, Bali

BALI - Permasalahan lingkungan akibat sampah plastik masih menjadi tantangan serius bagi kelestarian ekosistem laut…

16 jam ago

This website uses cookies.