Categories: BISNIS

Android Smart TV Seri G7N Terbaru dari Changhong Raih Popularitas di Indonesia

JAKARTA – Pada Mei 2022, Changhong melansir seri Android Smart TV G7N terbaru di Indonesia. Setelahnya, seri ini mendapat sambutan hangat oleh pasar dan konsumen. Dengan penjualan impresif, seri ini segera mendominasi peringkat produk smart TV di platform e-commerce terbesar di Indonesia, Shopee.

Seri ini juga mencatat penjualan luar biasa pada sejumlah platform seperti Lazada, Tokopedia, Jd.ID, Akulaku, dan Blibli. Sementara, video tentang pengalaman pengguna yang memakai seri ini telah ditayangkan oleh selebritas dan pemengaruh (influencer) Indonesia di TikTok, serta ditonton lebih dari tiga juta kali.

G7N merupakan seri produk TV dengan intelligent voice yang dikembangkan Changhong. G7N dilengkapi sistem operasi Android 11, dan lebih dari 5.000 aplikasi tersedia bagi pengguna.

Seluruh produk televisi dalam seri ini mendukung dua jenis pita WiFi, yakni 2,4G/5G, serta menjamin sinyal nirkabel yang lebih stabil, serta kecepatan transmisi yang lebih tinggi. Dengan teknologi image decoding HDR 10, seri ini menghasilkan efek visual yang semakin realistis.

Berkolaborasi dengan ahli akustik dbx-tv, seri G7N juga menawarkan pengalaman audio terbaik. Seri ini hadir dengan ukuran terpopuler di pasar Indonesia—32″, 40″, dan 43″, sedangkan, desain minim bezelnya (bezel-less) menampilkan layar yang lebih lega.

Sejak diluncurkan, seri G7N kini menjadi produk terlaris di Indonesia, berkat sambutan konsumen atas produk ini, dan kepercayaan konsumen atas merek Changhong.

Berdiri pada 1958, Changhong adalah konglomerasi multinasional terintegrasi yang menyatukan barang-barang elektronik konsumer, pengembangan perangkat inti, dan manufaktur.

Merek yang telah berdiri selama lebih dari enam dekade ini memiliki valuasi sekitar US$27 miliar pada 2022, serta berkali-kali tercantum dalam “World’s 500 Most Valuable Brands” dalam 10 tahun terakhir.

Page: 1 2

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

Halo Robotics Sukses Gelar Drone Talks @ The Mulia, Dorong Inovasi Keamanan dengan Otomasi & AI

Halo Robotics dengan bangga mengumumkan kesuksesan acara Drone Talks @ The Mulia yang diselenggarakan pada…

2 jam ago

Jelang Keputusan The Fed: Bitcoin Melonjak Hampir USD $60.000 Lagi

Harga Bitcoin kembali mengalami koreksi dan turun di bawah USD $60 ribu, menjelang keputusan suku bunga…

3 jam ago

BARDI Smart Home: Dari Garasi ke 4 Juta Pengguna – Apa Rahasianya?

Ketika banyak perusahaan lokal berjuang untuk bertahan hidup di tengah krisis pandemi, BARDI Smart Home…

4 jam ago

Elnusa Petrofin Kembali Gelar Program CSR ASIAP untuk Kurangi Sampah Laut di Desa Serangan, Bali

BALI - Permasalahan lingkungan akibat sampah plastik masih menjadi tantangan serius bagi kelestarian ekosistem laut…

10 jam ago

Uji Kompetensi Bahasa Inggris, 32 Tim Peserta Ikuti Yos Sudarso Debating Championship 2024

BATAM - Yos Sudarso Debating Championship 2024 mulai digelar hari ini, Sabtu (21/09/2024). Kepala Sekolah…

10 jam ago

Gugatan HNSI Batam terhadap Kapal MT Arman 114 Diputus N.O

BATAM – Majelis Hakim Pengadilan Negeri Batam menjatuhkan putusan Niet Ontvankelijke Verklraad(N.O) atas gugatan Perbuatan…

11 jam ago

This website uses cookies.