Categories: BATAM

Apindo Batam Setujui Kenaikan UMK 2020

BATAM-Asosiasi Pengusaha Indonesia (Apindo) Kota Batam menyetujui kenaikan Upah Minimum Kota (UMK) 2020 mendatang sebesar 8,51 persen.

Ketua Apindo Batam, Rafki Rasyid mengatakan, besaran kenaikan UMK tersebut telah sesuai dengan formulasi dalam PP No.78 Tahun 2015 tentang Pengupahan.

“Ya, kita akan patuh dengan besaran kenaikan 8,51% itu. Sebab sudah sesuai dengan formulasi dalam PP. No. 78 Tahun 2015 tentang Pengupahan. Kita akan komit dengan aturan yang dibuat oleh pemerintah,” tuturnya, Selasa (05/11/2019).

Rafki juga mengatakan pihaknya akan mengimbau kepada perusahaan-perusahaan anggota Apindo untuk patuh dan membayar sesuai aturan yang ada, dan juga tidak melakukan pengurangan jumlah karyawan akibat dari adanya kenaikan UMK tersebut.

“Kita akan mengimbau agar perusahaan membayar sesuai kemampuan dan aturan yang ada. Jika ada perusahaan yang tidak mampu membayar maka kita harap untuk melakukan penangguhan sesuai aturan yang berlaku. Kami juga mengimbau untuk tidak mengurangi jumlah tenaga kerjanya akibat adanya kenaikan UMK 2020 ini,” lanjutnya

Sementara itu terkait usulan kenaikan UMK sebesar 10% hingga 15% dari UMK tahun ini sebesar 3,8 juta oleh beberapa asosiai buruh, menurut Rafki hal itu jika dipenuhi hanya akan membuat banyak perusahaan hengkang dan investasi di Batam akan mati.

“Menurut kami itu hanya keiinginan sepihak tanpa dilandasi oleh aturan yang ada. Jika usulan itu dipenuhi, hanya akan membuat banyak perusahan di Batam hengkang dan investasi akan mati, karena upah yang sudah tidak lagi kompetitif,” pungkasnya.

 

 

 

 

 

 

 

 

 

Penulis: Ivan
Editor: Rumbo

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

Ini Dia Pilihan 10 Aplikasi Musik Online Terbaik di 2024

Musik telah menjadi bagian penting dari kehidupan sehari-hari, dan dengan kemajuan teknologi, mendengarkan musik semakin…

18 menit ago

Usai Cuti, Kepala BP Batam Dengarkan Laporan Kinerja dari Wakil Kepala BP Batam

BATAM - Kepala Badan Pengusahaan Batam (BP Batam), Muhammad Rudi menerima sekaligus mendengarkan paparan Laporan…

40 menit ago

Tokocrypto dan OCBC Luncurkan Kartu Global Debit Spesial

Jakarta, 19 November 2024 - Berdasarkan data dari Badan Pengawas Perdagangan Berjangka Komoditi (Bappebti), pertumbuhan transaksi…

1 jam ago

Indonesia Blockchain Week 2024: Sukses Gaet Lebih dari 1.700 Peserta

Indonesia Blockchain Week (IBW) 2024 sukses diselenggarakan pada 19 November 2024 di The Ritz-Carlton Pacific…

1 jam ago

BINUS University Jadi Universitas Terbaik Nomor 2 di ASEAN

Jakarta, 20 November 2024 - BINUS UNIVERSITY, sebagai Perguruan Tinggi Indonesia berkelas dunia mengucapkan terima…

2 jam ago

Muhammad Rudi Ajak Masyarakat Batam Sukseskan Pilkada 2024

BATAM - Kepala BP Batam sekaligus Wali Kota Batam, H. Muhammad Rudi mengajak seluruh elemen…

2 jam ago

This website uses cookies.