Categories: BATAM

APINDO Kepri Bagikan Ratusan Handsanitizer ke Rumah Ibadah di Batam

BATAM – Asosiasi Pengusaha Indonesia (APINDO) Kepri dan Persatuan Sosial Marga Tionghoa (PSMTI) Batam, serahkan bantuan 748 botol hand sanitizer untuk rumah ibadah.

Ratusan botol handsanitizer ini diterima secara simbolis oleh Majelis Ulama Indonesia (MUI) Batam sebagai perwakilan umat Islam dan Badan Kerjasama Antar Gereja (BKAG) sebagai perwakilan umat Nasrani, di Show Room Motor Listrik Magnum, Batam, Senin (30/3/2020).

“Dari umat Kristen, kami berterimakasih atas perhatian APINDO dan PSMTI, ternyata mereka begitu peduli dengan umat beragama,” kata ketua BKAG, Surya Wijaya.

Kata dia, untuk umat Kristiani APINDO bagikan 200 botol handsanitizer ukuran 1 liter untuk dibagikan ke Gereja yang ada di Batam dimana ada 6 kecamatan nantinya yakni Sekupang, Batam Kota, Nongsa, Batu Ampar, Batu Aji, dan Sei Beduk.

“Batu Aji akan mendapat lebih banyak karena disana ada beberapa cluster orang dalam pengawasan,” bebernya.

Selanjutnya, Sekretaris MUI Kota Batam, Santoso mengatakan, pihaknya berterimakasih kepada APINDO atas bantuan yang telah diberikan tersebut.

“Kami dari umat Islam mengucapkan terimakasih semoga ini menjadi amal ibadah. Nantinya Kami akan bagikan ke seluruh Masjid di Batam. Tapi karena jumlahnya tidak memenuhi semua Masjid, kami harus memilih Masjid yang membutuhkan,” ujarnya.

Sementara itu Ketua APINDO Kepri, Cahya mengatakan total handsanitizer yang akan dibagikan berjumlah 15 ribu botol. Selain tempat ibadah akan dibagikan ke semua rumah sakit, Polsek, dan area publik.

“Untuk simbolis kami serahkan melalui MUI dan Gereja. Sebagian lagi juga sudah kami distribusikan ke Klenteng,” pungkasnya.

(Shafix)

Sholihul Abidin - SWARAKEPRI

Recent Posts

Tegas! Kapolda Riau Copot Kapolsek Imbas Pengeroyokan Dept Collector Depan Polsek

RIAU - Kapolda Riau, Irjen Pol Herry Heryawan mengambil langkah tegas dengan mencopot Kapolsek Bukit…

43 menit ago

Peduli Lingkungan, KUA Siak Hulu Ikut Gerakan Penanaman 1 Juta Pohon Matoa

RIAU - Kantor Urusan Agama (KUA) Kecamatan Siak Hulu, Kabupaten Kampar menunjukkan komitmennya terhadap pelestarian…

59 menit ago

Mewujudkan Ruang Kolaborasi yang Estetis dan Fungsional: Merancang Lingkungan yang Sempurna untuk Kerja Tim

Artikel "Creating Aesthetic and Functional Collaboration Spaces" oleh Melvin Halpito, Managing Director MLV Teknologi, menekankan…

1 jam ago

Integrasi MiiTel & OneTalk: Kelola Call dan Chat Pelanggan dalam Satu Dashboard

MiiTel, sistem telepon VoIP dengan AI Analitik, kini dapat diintegrasikan dengan OneTalk, platform omnichannel dari TapTalk.io. Integrasi ini…

3 jam ago

Jangan Asal Cabut! Begini Cara Merestart Router WiFi yang Tepat agar Koneksi Stabil dan Perangkat Awet

Saat koneksi internet tiba-tiba melambat atau terputus, reaksi spontan banyak pengguna adalah mencabut kabel router…

3 jam ago

ANAK PETANI JUGA BISA BISNIS PROPERTI : Perjalanan Jatuh Bangun Developer Ali Sarbani

“Bukan uang yang utama, tapi bagaimana kita bisa memberi manfaat.” Kutipan ini bukan hanya semboyan…

4 jam ago

This website uses cookies.