Categories: PEMKO BATAM

Bantu Pemerintah Cegah Covid-19, IKAPTK Batam Bagikan Hand Sanitizer dan Masker

BATAM – Ikatan Keluarga Alumni Pendidikan Tinggi Kepamongprajaan (IKPTK) Kota Batam ikut membantu pemerintah dalam menanggulangi Virus Corona (Covid-19) yang tengah mewabah. Kegiatan tersebut membagikan hand sanitizer, dan masker bagi pengguna jalan bertempat di Simpang KDA, Batam Centre, Minggu (26/4/2020).

Salah satu Anggota IKPTK Kota Batam, Azrizal mengatakan kegiatan ini pertama kali dilaksanakan dalam rangka mencegah penyebaran wabah Covid-19. Di momen Ramadhan 1441 Hijriah, selain membagikan masker dan hand sanitizer juga membagikan makanan untuk berbuka puasa.

“Kita bagikan masker, hand sanitizer, dan takjil, masing-masing berjumlah 200 piece,” katanya.

Ia menyampaikan kegiatan ini dimulai menjelang berbuka puasa. Ada 30 anggota yang turun ke jalan untuk membagikan alat pencegah Covid-19 ini. “Anggota turun ke jalan ada yang membagikan masker, membawa hand sanitizer, takjil, semuanya bersemangat,” terangnya.

Kegiatan ini akan terus dilakukan sebagai salah satu upaya mencegah virus corona. “Untuk lokasi selanjutnya kami akan berdiskusi lagi, yang pasti setiap Jumat kami akan turun ke jalan,” ucapnya.

Senior IKPTK Kota Batam, Ardiwinata mengapresiasi atas terselenggaranya kegiatan yang positif ini. Selain bersama mencegah penyebaran Virus Corona, kegiatan ini dapat mengasah rasa solidaritas terhadap sesama.

“Sebagai senior saya sangat bangga kepada adik-adik saya yang berinisiatif berbagi kepada sesama. Di kampus kepamongan memang dididik harus dekat dengan masyarakat dan harus peka dengan masyarakat,” katanya.

Ardi berharap kegiatan ini terus berlanjut, tak hanya kegiatan mencegah corona virus juga diikuti dengan kegiatan positif lainnya. “Semoga kegiatan ini diikuti kegiatan lainnya, alumni IKPTK Kota Batam ikut membantu Pemko Batam,” pungkas Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kota Batam.(red)

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

POGI Tegaskan Komitmen Terhadap Etika dan Perlindungan Pasien Usai Dugaan Pelanggaran Anggota

Pengurus Pusat Perkumpulan Obstetri dan Ginekologi Indonesia (POGI) menyampaikan keprihatinan mendalam atas dugaan pelanggaran etik…

2 jam ago

Kedutaan Besar India Bersama The Habibie Center Fasilitasi Diskusi Meja Bundar: Perkuat Peran Global South Lewat BRICS

Duta Besar India untuk Indonesia, Sandeep Chakravorty menyatakan bahwa keanggotaan Indonesia dalam BRICS merupakan langkah…

5 jam ago

Libur Panjang Peringati Jumat Agung dan Paskah, KAI Daop 8 Surabaya Operasikan KA Tambahan Dari Stasiun Malang

Menjelang libur panjang memperingati Jumat Agung dan Paskah di bulan April 2025, KAI Daop 8…

7 jam ago

Tegas! Kapolda Riau Copot Kapolsek Imbas Pengeroyokan Dept Collector Depan Polsek

RIAU - Kapolda Riau, Irjen Pol Herry Heryawan mengambil langkah tegas dengan mencopot Kapolsek Bukit…

9 jam ago

Peduli Lingkungan, KUA Siak Hulu Ikut Gerakan Penanaman 1 Juta Pohon Matoa

RIAU - Kantor Urusan Agama (KUA) Kecamatan Siak Hulu, Kabupaten Kampar menunjukkan komitmennya terhadap pelestarian…

9 jam ago

Mewujudkan Ruang Kolaborasi yang Estetis dan Fungsional: Merancang Lingkungan yang Sempurna untuk Kerja Tim

Artikel "Creating Aesthetic and Functional Collaboration Spaces" oleh Melvin Halpito, Managing Director MLV Teknologi, menekankan…

10 jam ago

This website uses cookies.