Categories: OLAHRAGA

Batal Lawan Argentina, Indonesia Akan Jajal Puerto Rico

JAKARTA – Timnas Indonesia akan menjalani laga persahabatan melawan timnas Puerto Rico bulan depan. Pertandingan tersebut akan digelar pada 13 Juni mendatang.

Direktur Media dan Hubungan Internasional PSSI, Hanif Thamrin, mengatakan ada dua laga persahabatan yang akan dijalani Timnas Indonesia pada 5 dan 13 Juni mendatang. Puerto Rico akan menjadi lawan Indonesia pada 13 Juni. Sedangkan lawan pada 5 Juni belum dapat diungkapkan.

“Untuk lawan Indonesia pada 5 Juni masih dalam pembicaraan detail, belum pasti. Namun kemungkinan besar Timnas Indonesia akan tandang pada tanggal 5 Juni. Lawannya sudah ada, tapi masih menunggu konfirmasi dari [pelatih Timnas Indonesia] Luis Milla,” kata Hanif di Kantor PSSI, Rabu (3/5) sore.

“Untuk tanggal 5 Juni, lawan Indonesia berasal dari negara ASEAN. Dan tanggal 13 Juni, saya sedang melakukan pembicaraan dengan Puerto Rico. Pada prinsipnya mereka dan kami sudah oke,” kata Hanif menambahkan.

Berdasarkan peringkat FIFA per 6 April 2017, Puerto Rico saat ini berada di peringkat ke-134 dengan perolehan 221 poin. Sedangkan Indonesia terpaut 116 poin di peringkat ke-175.

Lebih lanjut, Hanif mengatakan saat ini tengah menunggu tanda tangan kesepakatan dari Puerto Rico untuk menjalani laga persahabatan di Indonesia

“Yang melakukan penawaran justru dari Puerto Rico, mereka ingin ke Indonesia dan menghubungi saya. Tadinya mereka mengajukan tanggal 10 Juni,” ucap Hanif.

“Inginnya kami mengadakan pertandingan persahabatan Timnas Indonesia lawan Puerto Riko di Stadion Maguwoharjo,” sambungnya. Demikian dilansir dari CNN Indonesia.

 

 

 

Editor : Roni Rumahorbo

Sumber : CNN Indonesia

Roni Rumahorbo

Recent Posts

Tragedi KM Putri Sakinah: Gerak Cepat Polda NTT, Penanganan Tuntas dan Transparan

Kupang, NTT, 14 Januari 2026 – Tragedi tenggelamnya kapal wisata semi-phinisi KM Putri Sakinah di perairan…

21 menit ago

KA Pandanwangi Tembus 1,15 Juta Penumpang di 2025, Andalan Mobilitas Wisata Tapal Kuda

Jember, Januari 2026 – Kinerja layanan KA Pandanwangi relasi Jember – Ketapang PP terus menunjukkan…

5 jam ago

Ini Tanggapan Bittime Terkait Dampak Inflasi Amerika Serikat dan Kebijakan Tarif Trump Pekan Ini

Jakarta, 13 Januari 2026 - Pasar aset kripto saat ini sedang berada dalam fase konsolidasi yang…

6 jam ago

Antisipasi Libur Isra Miraj 15–18 Januari, KAI Daop 1 Jakarta Sediakan 158 Ribu Tempat Duduk

PT Kereta Api Indonesia (Persero) Daerah Operasi 1 Jakarta mengantisipasi peningkatan mobilitas masyarakat pada libur…

13 jam ago

Optimasi Hilirisasi Bauksit Nasional, Ciptakan Nilai Tambah Hingga US$3,8 triliun

JAKARTA – Langkah Indonesia untuk meningkatkan nilai tambah dari sumber daya alam mineral bauksit, menjadi…

15 jam ago

Topremit Kembali Raih Award “Penyedia Jasa Transfer Terbaik 2025” dari BI

Topremit kembali menyabet penghargaan bergengsi dari Bank Indonesia sebagai ‘Penyedia Jasa Transfer Terbaik 2025’. Melalui acara…

1 hari ago

This website uses cookies.