Categories: PROPERTI

Begini Ciri-ciri Agen Properti yang Handal

BATAM – Menemukan agen properti yang dapat dipercaya bisa dibilang gampang-gampang susah. Salah memilih agen, bisa-bisa nanti konsumen tidak dapat menemukan properti yang diharapkan ataupun menjual properti dengan cepat.

Laman properti global, Lamudi, memberikan sejumlah ciri-ciri agen properti yang handal, sebelum memutuskan untuk menggunakan jasanya.

Berpengalaman

Usahakan untuk mencari agen properti yang berpengalaman. Hal ini bisa ditanyakan kepada agen properti, lokasi dimana saja yang berhasil mereka jual. Semakin banyak properti yang pernah dijual, hal itu memiliki arti dirinya memiliki pengalaman yang baik untuk melakukan penjualan unit properti.

Sertifikasi

Agen properti yang telah memiliki sertifikasi merupakan alasan yang harus diutamakan. Biasanya, sertifikasi dikeluarkan oleh kantor agen atau asosiasi broker. Seorang agen yang telah memiliki sertifikat, memiliki arti dirinya telah mengikuti pelatihan.

Inisiatif Tinggi

Agen properti yang proaktif, biasanya akan menghubungi calon pembeli potensial dan terus mencari calon pembeli lain untuk kepentingan properti yang akan dijual.

Konsultan

Usahakan untuk memilih agen yang juga bisa berfungi sebagai tempat bertanya alias konsultan, menyangkut apa pun yang berkaitan dengan properti. Sejatinya, tugas seorang agen properti tidak hanya sebagai penghubung antara penjual dan pembeli. Dirinya juga harus bisa menjadi konsultan properti yang handal.

Motivasi Penjualan

Kalangan agen properti yang handal, biasanya sangat mengerti alasan pemilik atau orang yang ingin menjual propertinya. Maklum saja, alasan setiap orang tentunya sangat berbeda-beda.

Komunikatif

Seorang agen properti yang baik, tentunya sangat mengerti cara berkomunikasi yang paling disukai oleh kliennya.

Sikap Mengutamakan

Agen properti yang handal, tentunya akan selalu mendahulukan kebutuhan klien sebagai prioritas utama. Terlebih, menjual properti tentunya bisa sangat melelahkan dan membuat stres.

 

Editor    : Rudiarjo Pangaribuan

Sumber : BeritaSatu.com

Redaksi - SWARAKEPRI

Share
Published by
Redaksi - SWARAKEPRI
Tags: PROPERTI

Recent Posts

Future Makers 2025: BINUS Bandung Tampilkan Semangat Creative Technology untuk Masa Depan

Bandung, 28 Oktober 2025 — Rangkaian kegiatan Future Makers 2025 yang diselenggarakan oleh BINUS University…

4 jam ago

Jaksa Cabut Banding Kasus TPPU Judi Online W88, Ini Kilas Balik Kasusnya

BATAM - Jaksa Penuntut Umum(JPU) Kejaksaan Negeri Batam telah mencabut perkara banding kasus tindak pidana…

4 jam ago

Misbakhun Dorong Skema Likuiditas dan Insentif Pajak untuk Sukseskan Program 3 Juta Rumah Prabowo

Ketua Komisi XI DPR RI Mukhamad Misbakhun mengusulkan penguatan skema likuiditas dan insentif fiskal bagi…

5 jam ago

Sidang Tuntutan Kasus Mini Lab Narkoba 2 Kali Tunda, Tuntutan Belum Siap Hingga Data SIPP PN Batam Sempat Gangguan

BATAM - Sidang Kasus Clandestine Mini Lab (Laboratorium Mini Rahasia) narkotika di Apartemen Kawasan Harbour…

6 jam ago

pixiv × hololive Indonesia Gelar “hololive Indonesia Art Battle!

Perusahaan pixiv Inc. yang kantor pusatnya berada di Shibuya, Tokyo dengan Yasuhiro Niwa sebagai CEO,…

7 jam ago

Resmi Hadir di Jakarta, Yumindo Gorden & Interior Memperkenalkan Standar Baru

JAKARTA, 4 Nopember 2025 – Yumindo Gorden & Interior, penyedia solusi penutup jendela terkemuka, hari…

11 jam ago

This website uses cookies.