Categories: BATAM

Belum Semua Stand Ikut Uji Coba Mall Pelayanan Publik Batam Hari ini

BATAM – Uji coba Mall Pelayanan Publik Batam di gedung Sumatera Promotion Center telah dimulai hari ini, Selasa (5/12/2017). Kepala BP Batam Lukita Dinarsyah Tuwo turun langsung meninjau kondisi Mall Pelayanan Publik dan operasional PTSP yang dikelola BP Batam.

Selama peninjauan, Kepala BP Batam berkeliling di lantai dasar gedung Sumatera Convention Center untuk melihat kesiapan sarana pendukung di setiap stand yang nantinya direncanakan akan diisi oleh 30 instansi pemerintahan, non pemerintah dan Perbankan.

Di dalam Mall tersebut hanya terdapat 2 stand pelayanan yang sudah aktif beroperasi, yakni dari DPM-PTSP Kota Batam dan PTSP BP Batam. Pelayanan terhadap customer pada kedua stand tersebut tampak berjalan normal meskipun saat ini sudah berpindah ke lantai dasar gedung Sumatera Promotion Center.

“Ini sedang uji coba, nanti kita evaluasi,” kata Lukita yang didampingi oleh Deputi Bidang Pelayanan Umum dan Sumber Daya Manusia BP Batam Bambang Purwanto.

Berdasarkan hasil pemantauan memang terlihat masih banyak stand yang kosong dan belum terisi kelengkapan alat komputer maupun petugas yang berjaga di setiap stand.

Alasan kekosongan tersebut diketahui pada saat Kepala BP Batam bercengkerama langsung dengan Djoko Surono selaku perwakilan Kanwil Kemenkumham Kepri yang hadir pada acara peninjauan.

“Hambatannya ini belum selesai Pak, link-nya belum siap,” ungkap Djoko.

Alasan itulah yang menjadi kendala petugas dari instansi lainnya belum bisa membuka pelayanan perizinan di Mall Pelayanan Publik Batam.

Hingga saat ini, masih dilakukan pemasangan jaringan internet di setiap stand yang rencananya baru akan diselesaikan pada hari ini.

 

 

 

 

 

Penulis  : Siska
Editor    : Roni Rumahorbo

Roni Rumahorbo

Recent Posts

PT Dua Samudera Perkasa Sukses Selenggarakan Diklat Mooring Unmooring dengan Port Academy

PT Dua Samudera Perkasa dengan bangga menggelar Diklat Mooring Unmooring bersertifikasi BNSP bekerja sama dengan…

4 jam ago

Maxy Academy Hadirkan Pelatihan “Digital Marketing 101” untuk Persiapkan Ahli Pemasaran Digital Masa Depan

Maxy Academy mengumumkan pelatihan terbaru bertajuk "Digital Marketing 101: Sosial Media Marketing (Daring)", yang dirancang…

5 jam ago

Halo Robotics Sukses Gelar Drone Talks @ The Mulia, Dorong Inovasi Keamanan dengan Otomasi & AI

Halo Robotics dengan bangga mengumumkan kesuksesan acara Drone Talks @ The Mulia yang diselenggarakan pada…

10 jam ago

Jelang Keputusan The Fed: Bitcoin Melonjak Hampir USD $60.000 Lagi

Harga Bitcoin kembali mengalami koreksi dan turun di bawah USD $60 ribu, menjelang keputusan suku bunga…

11 jam ago

BARDI Smart Home: Dari Garasi ke 4 Juta Pengguna – Apa Rahasianya?

Ketika banyak perusahaan lokal berjuang untuk bertahan hidup di tengah krisis pandemi, BARDI Smart Home…

12 jam ago

Elnusa Petrofin Kembali Gelar Program CSR ASIAP untuk Kurangi Sampah Laut di Desa Serangan, Bali

BALI - Permasalahan lingkungan akibat sampah plastik masih menjadi tantangan serius bagi kelestarian ekosistem laut…

18 jam ago

This website uses cookies.