Categories: DUNIA

Bertemu Erdogan, Prabowo Bahas Isu Keamanan Hingga Kerja Sama Pertahanan

ANKARA-Presiden Turki Recep Tayyip Erdogan menerima kunjungan Menteri Pertahanan RI, Prabowo Subianto, di Kompleks Presiden, Ankara, pada Kamis (28/11/2019).

Dilansir dari web resmi Kepresidenan Turki, pertemuan tersebut juga dihadiri oleh Menteri Pertahanan Turki Hulusi Akar.

Tampak dalam foto yang diunggah situs Kepresidenan Turki, Prabowo mengenakan peci hitam, setelan jas hitam, dan dasi merah. Erdogan mengenakan setelan jas hitam dengan dasi merah. Dua bendera Turki berada di belakang mereka.

Dikutip dari kantor berita Anadolu, isu keamanan dan kerja sama dalam industri militer dan pertahanan menjadi poin penting yang dibahas oleh dua menteri pertahanan tersebut.

Jakarta dan Ankara memang menjalin kerja sama dalam meningkatkan industri pertahanan. Salah satunya yaitu pabrikan produk militer Indonesia, PT Pindad dan produsen kendaraan lapis baja Turki FNSS yang menandatangani perjanjian kerja sama pada 2015 untuk memproduksi prototipe medium tank.

Fase pembuatan desain medium tank dimulai pada Februari 2016. Tank tersebut diperkenalkan kepada publik dalam pameran Indo Defense Exhibition pada bulan November 2016 silam. Kedua negara juga berkolaborasi dalam produksi pesawat tak berawak (UAV).

Industri Dirgantara Turki tahun lalu turut serta dalam proses tender pengadaan UAV, akan tetapi hingga kini hasilnya belum diputuskan.

 

 

 

 

 

 

 

 

Sumber: CNBC Indonesia

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

Bittime dan Yuga Management Bentuk Kolaborasi Digital, Genjot Literasi Aset Kripto Bagi Generasi Muda

Jakarta, 23 November 2024 – Targetkan literasi aset kripto dan pertumbuhan komunitas yang signifikan, Bittime, platform crypto…

2 jam ago

Lintasarta Hadirkan AI Merdeka untuk Bangun Masa Depan Digital Indonesia melalui Akselerasi Adopsi Teknologi AI

Jakarta, 23 November 2024 – Lintasarta secara resmi meluncurkan inisiatif AI Merdeka. Gerakan ini memperkuat…

4 jam ago

Riset Terbaru: Bisnis B2B di Indonesia Belum Optimalkan Social Media

Banyak praktisi marketing yang bimbang mengenai strategi yang tepat untuk jenis bisnis B2B (business-to-business) di…

4 jam ago

INKOP TKBM Kembali Bekerja Sama dengan Port Academy untuk Penyelenggaraan Diklat KRK TKBM di Jakarta

Jakarta, November 2024 – INKOP TKBM kembali bekerja sama dengan Port Academy untuk menyelenggarakan Diklat…

9 jam ago

Collector Club: Event Pertama yang Hadirkan TCG One Piece Bahasa Inggris dan Budaya Pop di Indonesia!

Mengapa Anda Tidak Boleh Lewatkan Acara Ini? Ini adalah kesempatan pertama di Indonesia untuk memiliki TCG One…

11 jam ago

Layanan SIP Trunk Terbaik untuk Bisnis: Solusi Hemat Biaya Untuk Tingkatkan Komunikasi!

Layanan SIP Trunk adalah layanan telepon yang dilakukan melalui jaringan internet, layanan SIP Trunk menjadi…

13 jam ago

This website uses cookies.