Categories: PERISTIWA

Bocah 5 Tahun Hilang Terseret Arus Drainase di Tanjung Riau

BATAM – Seorang anak berusia 5 tahun dilaporkan hilang terseret arus drainase di Kelurahan Tanjung Riau, Kecamatan Sekupang, Kota Batam, Kepulauan Riau, Minggu (10/5/2020) sekira pukul 18.30 WIB.

Kepala Kantor Pencarian dan Pertolongan Kelas A Tanjungpinang Mu’min mengatakan,
saat kejadian korban diketahui sedang bermain dan tergelincir ke arah drainase.

“Korban sedang bermain dan pada saat itu lokasi kajadian hujan lebat diduga korban tergelincir ke arah drainase dan terseret arus,” kata Mu’min saat dihubungi, Senin (11/5/2020) pagi.

Dia melanjutkan, korban bernama Muhammad Zainul, beralamat di Perumahan Laguna Raya. Sementara untuk informasi hilangnya korban diketahui Tim Sar dari Agus Novian selaku Lurah Tanjung Riau.

“15 menit setelah mendapatkan informasi, Tim Sar langsung bergerak mencari korban,” katanya.

Dalam operasi ini Tim Gabungan diterjunkan terdiri dari Kantor SAR Tanjungpinang, Pos SAR Batam, Polsek Tanjung Riau, Polair Polda Kepri, Damkar Kota Batam dan masyarakat setempat.

“Peralatan yang digunakan yaitu, satu set rubber boat, satu alat selam, palkom dan palmedis,” katanya.

(Elang)

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

Tragedi KM Putri Sakinah: Gerak Cepat Polda NTT, Penanganan Tuntas dan Transparan

Kupang, NTT, 14 Januari 2026 – Tragedi tenggelamnya kapal wisata semi-phinisi KM Putri Sakinah di perairan…

3 jam ago

KA Pandanwangi Tembus 1,15 Juta Penumpang di 2025, Andalan Mobilitas Wisata Tapal Kuda

Jember, Januari 2026 – Kinerja layanan KA Pandanwangi relasi Jember – Ketapang PP terus menunjukkan…

7 jam ago

Ini Tanggapan Bittime Terkait Dampak Inflasi Amerika Serikat dan Kebijakan Tarif Trump Pekan Ini

Jakarta, 13 Januari 2026 - Pasar aset kripto saat ini sedang berada dalam fase konsolidasi yang…

8 jam ago

Antisipasi Libur Isra Miraj 15–18 Januari, KAI Daop 1 Jakarta Sediakan 158 Ribu Tempat Duduk

PT Kereta Api Indonesia (Persero) Daerah Operasi 1 Jakarta mengantisipasi peningkatan mobilitas masyarakat pada libur…

15 jam ago

Optimasi Hilirisasi Bauksit Nasional, Ciptakan Nilai Tambah Hingga US$3,8 triliun

JAKARTA – Langkah Indonesia untuk meningkatkan nilai tambah dari sumber daya alam mineral bauksit, menjadi…

17 jam ago

Topremit Kembali Raih Award “Penyedia Jasa Transfer Terbaik 2025” dari BI

Topremit kembali menyabet penghargaan bergengsi dari Bank Indonesia sebagai ‘Penyedia Jasa Transfer Terbaik 2025’. Melalui acara…

1 hari ago

This website uses cookies.