Categories: BISNIS

BP Batam Bangun Instalasi Pengolahan Air Limbah di Bengkong Sadai

BATAM – Badan Pengusahaan (BP) Batam bekerjasama sama dengan kontraktor Hansol, Korea Selatan dengan pendanaan berasal dari pinjaman lunak (Soft Loan) Pemerintah Korea Selatan untuk pembangunan Instalasi Pengolahan Air Limbah (IPAL) di Bengkong Sadai, Batam.

“Kami akan melakukan pembangunan jaringan konstruksi pipa air limbah di Batam bantuan dari Pemerintah Korea Selatan yang berbentuk soft loan,” kata Kepala Kantor Pengelolaan Air dan Limbah BP Batam, Binsar Tambunan, di Gedung Marketing BP Batam, Selasa (11/4).

Anggota 4/Deputi Bidang Pengusahaan Sarana Usaha Lainnya BP Batam, Purba Robert M Sianipar mengatakan, pembangunan di Kota Batam kian pesat selama 30 tahun terakhir dan pertumbuhan penduduk juga mengalami peningkatan hingga mencapai lebih dari satu juta jiwa dengan perkembangan kawasan industri yang terus bertambah.

“Pada saat ini supply dan demand air bersih masih cukup, tetapi kita harus menyiapkan langkah-langkah jika terjadi hal yang tidak diinginkan, seperti el nino, maka pembangunan ini harus didukung dengan penyediaan kebutuhan air bersih bagi masyarakat.” Robert

Ia menjelaskan bahwa salah satu strategi memenuhi kebutuhan air bersih adalah dengan membangun pengelolaan air limbah.

“Ini penting karena kita ingin penduduk yang ada di Batam perlu sehat, kalau airnya tercemar maka kesehatan akan terganggu,” ungkapnya.

Dijelaskannya, pengolahan air limbah ini nanti bisa dari limbah domestik atau air hujan agar tampungan air yang ada tetap bersih dan layak diproses.

“Tahap 1 akan dibangun untuk wilayah Batam Center dimana kapasitasnya hanya sekitar 20.000 m3/hari dan diharapkan bisa mengcover 220.000 jiwa,” jelasnya.

Dia melanjutkan, untuk kedepannya tidak ada lagi pemakaian septic tank, karena limbah domestik akan disalurkan melalui saluran integral yang akan diproses di instalasi pengolahan air limbah di Bengkong Sadai.

“Pipa-pipa yang akan disiapkan dalam proyek ini nanti panjangnya sekitar 114 Km dan instalasi ini nantinya bisa menjangkau sekitar 11.000 rumah warga di Batam Center” tutupnya.

 
Penulis : Siska

Editor : Roni Rumahorbo

Roni Rumahorbo

Recent Posts

Holding PTPN III (Persero) Perkuat Pengendalian Persediaan CPO melalui Stock Opname di KPBN Dumai

Holding Perkebunan Nusantara PT Perkebunan Nusantara III (Persero) melalui PT KPBN melaksanakan kegiatan stock opname…

3 jam ago

Bittime Tanggapi Drama Pasar Aset Kripto, Ingatkan Pentingnya Literasi dan Strategi Investasi Berkelanjutan

Pasar aset kripto global terpantau tengah berada dalam posisi yang rawan menjelang akhir bulan Januari…

3 jam ago

Pelabuhan Parepare Layani Puluhan Ribu Penumpang Selama Nataru

Parepare, Januari 2026 - PT Pelindo Multi Terminal (SPMT) Branch Parepare memastikan seluruh layanan terminal…

5 jam ago

Lokasoka Gandeng Ratusan UMKM Wujudkan Souvenir Bernilai dan Bermakna

Lokasoka memperkuat ekosistem ekonomi kreatif nasional dengan menggandeng ratusan UMKM lokal untuk menghadirkan koleksi hampers…

6 jam ago

India Rayakan Hari Republik ke-77 di Jakarta, Tegaskan Kemitraan Strategis dengan Indonesia

Kedutaan Besar India di Jakarta menyelenggarakan perayaan Hari Republik India ke-77 di JW Marriott Hotel…

6 jam ago

Direksi KAI Services Gelar Pertemuan Bersama Komunitas Pengguna KRL di Gambir

Direksi PT Reska Multi Usaha (KAI Services) menggelar pertemuan bersama komunitas pengguna KRL di Loko…

6 jam ago

This website uses cookies.