Categories: BRIGHT PLN BATAM

Bright PLN Batam Aliri Listrik di Belakang Padang dan Bintan

BATAM – Bright PLN Batam terus melakukan inovasi dalam perkembangan teknologi untuk memberikan pelayanan terbaik bagi pelanggan.

“Saat ini kami telah menyeberang lautan, yaitu mengaliri pulau Belakang Padang dan pulau Bintan dengan interkoneksi,” ujar Direktur Utama bright PLN Batam Dadan Kurniadipura dalam sambutan tertulis yang dibacakan Direktur Keuangan dan SDM Bayu Widiarto dalam acara buka puasa bersama dan silaturahmi bright PLN Batam dengan media di Harris Hotel Batam Center, Kamis(31/5/2018).

Dadan mengatakan bahwa sektor ketenagalistrikan mengambil peran yang vital dan strategis dalam pembangunan sebuat daerah.

“Vital itu memberi hajat hidup semua orang, strategis itu menunjang pembangunan,maka listrik harus diwujudkan secara andal, aman, cukup pasokan dan ramah lingkungan,”jelasnya.

Menurutnya pembangunan harus terus berjalan, dan listrik harus menjadi roda pembangunan suatu daerah agar daerah itu berkembang.

“Penyediaan listrik untuk sektor bisnis dan industri serta rumah tangga merupakan prasyarat penting bagi pembangunan nasional,” ucapnya.

Lebih lanjut ia menegaskan bahwa semua sektor akan terkena dampak jika listrik tidak jadi prioritas pembangunan.

“Investasi akan menurun, ekonomi merosot, pariwisata berkurang, serta semakin banyak pengangguran,” ucapnya.

Ia mengatakan bahwa bright PLN Batam secara berkesinambungan dan berkomitmen sebagai penyedia tenaga listik.

“Di tahun 2018, kami juga memberikan kemudahan bagi pelanggan dan calon pelanggan untuk menambah daya dan juga sambung baru dengan memberikan gratis biaya penyambungan bagi rumah tangga dan bisnis,” jelasnya.

Kata Dadan, program tersebut dilakukan untuk membuka iklim sektor produksi dan juga penyerapan daya listrik yang proporsional.

“Selain itu juga dapat mengurangi tindak penyalahgunaan tenaga listrik oleh pelanggan,” ujarnya.

Dadan menambahkan bahwa pasokan listrik bulan bulan ramadhan hingga Idul Fitri 1439 H pada umumnya aman.

“Kami bersyukur karena kondisi listrik selama bulan ramadhan terjaga, meskipun mungkin ada beberapa gangguan skala kecil, namun berbagai kendala tersebut dengan cermat akan kami atasi dengan tim teknis dilapangan.

 

 
Penulis : RD_JOE

Editor   : Rudiarjo Pangaribuan

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

Solo Terintegrasi, Stasiun dan Terminal Terhubung, Efisienkan Perjalanan Masyarakat Pada Saat Lebaran

PT Kereta Api Indonesia (Persero) terus berkomitmen untuk meningkatkan pelayanan dan kemudahan bagi para pelanggan,…

15 jam ago

MAXY Academy Buka Sesi Konsultasi Gratis untuk Bantu Anak Muda Temukan Jalur Karier Digital

Jakarta, Kompas – Di tengah meningkatnya minat generasi muda untuk berkarier di dunia digital, masih…

19 jam ago

KA Bandara di Yogyakarta Catat Ketepatan Waktu 99,8% Selama Masa Angkutan Lebaran 2025

Yogyakarta — KA Bandara area Yogyakarta mencatat ketepatan waktu keberangkatan (on-time performance/OTP) yang sangat tinggi…

20 jam ago

Bitcoin Stabil di $84.000, Sentimen Pasar Masih Dibatasi Kekhawatiran Perang Dagang

Harga Bitcoin tercatat stabil pada level $84.447 pada Senin pagi (14/4), di tengah sentimen pasar…

1 hari ago

Mahasiswa Fashion Program BINUS UNIVERSITY Lakukan Immersion Trip ke Pekalongan: Mendalami Budaya, Menghidupkan Warisan dalam Karya

Dalam era globalisasi dan perkembangan industri fashion yang semakin dinamis, kebutuhan akan desainer yang tidak…

1 hari ago

Kuliner Favorit Keluarga: Bubur Ayam Jakarta 46 di Surabaya

Bubur Ayam Jakarta 46 di Surabaya jadi favorit keluarga karena menyajikan rasa autentik, topping lengkap,…

2 hari ago

This website uses cookies.