Categories: Lingga

Buruan Daftar! Turnamen eSport Lingga Championship Season 2 Dibuka

LINGGA-Indonesia e-Sport Association (IESPA) Kabupaten Lingga mulai membuka pendaftaran turnamen eSport Lingga Championship season 2. Turnamen berbasis game online itu akan diselenggarakan pada Juni 2020 ini.

Pendaftaran dibuka mulai 1-7 Juni 2020. Para gamers yang ingin ikut serta dapat langsung menghubungi panitia yang sudah ditentukan ke nomor WhatsApp berikut ini; 085264113846 / 081277381268 (Dabo Singkep) dan 081276038348 (Daik Lingga).

Registrasi para tim yang ikut serta dalam turnamen ini akan dilakukan secara offline (face to face) yakni mengambil langsung formulir yang disediakan oleh pihak panitia.

Hal ini dilakukan agar menghindari para player luar atau yang bukan berdomisili di Kabupaten Lingga untuk ikut serta dalam turnamen.

“Kita semua tahu dengan adanya pandemi Covid-19 ini maka pihak IESPA Kabupaten Lingga akan tetap melaksanakan turnamen, akan tetapi dalam basis online turnamen sesuai dengan tema yang disebutkan STAY HOME, STAY SAFE, AND STAY PLAY GAME,” terang Ketua IESPA Lingga, Oktanius pada Senin (1/6/2020).

Turnamen yang diadakan IESPA Kabupaten Lingga ini bertujuan untuk mencari atlet eSport dan ke depannya akan dibina untuk mewakili Lingga dalam mengikuti turnamen/event-event besar yg akan di selenggarakan oleh Provinsi maupun nasional.

Adapun 2 cabang eSport yang akan digelar IESPA Kabupaten Lingga yaitu :

Turnamen ML (Mobile Legends) dengan jumlah 30 squad dan sistem yang akan di gunakan dalam pertandingan adalah BO3 (Best Of 3 Match) saat kualifikasi dan BO5 (Best Of 5 Match) saat semifinal dan grandfinal.

Sementara untuk turnamen PUBG Mobile akan menggunakan sistem liga dimana akan dibagikan 4 poul terdiri dari A-D yang mana perolehan poin nantinya menentukan tim mana yang menjadi juara.

“Anggota IESPA Kabupaten Lingga berharap untuk para player yang mengikuti turnamen ini agar bisa bersaing dengan sportif dan tanpa menggunakan kecurangan atau pun melakukan hal yang bisa merugikan tim lainnya,” tambah Okta.

Untuk prizepool pada turnamen ini berupa uang tunai plus sertifikat. Untuk semua Tim/Squad yang megikuti turnamen juga akan di berikan penghargaan berupa eSertifikat.(Red)

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

Tragedi KM Putri Sakinah: Gerak Cepat Polda NTT, Penanganan Tuntas dan Transparan

Kupang, NTT, 14 Januari 2026 – Tragedi tenggelamnya kapal wisata semi-phinisi KM Putri Sakinah di perairan…

6 jam ago

KA Pandanwangi Tembus 1,15 Juta Penumpang di 2025, Andalan Mobilitas Wisata Tapal Kuda

Jember, Januari 2026 – Kinerja layanan KA Pandanwangi relasi Jember – Ketapang PP terus menunjukkan…

10 jam ago

Ini Tanggapan Bittime Terkait Dampak Inflasi Amerika Serikat dan Kebijakan Tarif Trump Pekan Ini

Jakarta, 13 Januari 2026 - Pasar aset kripto saat ini sedang berada dalam fase konsolidasi yang…

11 jam ago

Antisipasi Libur Isra Miraj 15–18 Januari, KAI Daop 1 Jakarta Sediakan 158 Ribu Tempat Duduk

PT Kereta Api Indonesia (Persero) Daerah Operasi 1 Jakarta mengantisipasi peningkatan mobilitas masyarakat pada libur…

18 jam ago

Optimasi Hilirisasi Bauksit Nasional, Ciptakan Nilai Tambah Hingga US$3,8 triliun

JAKARTA – Langkah Indonesia untuk meningkatkan nilai tambah dari sumber daya alam mineral bauksit, menjadi…

20 jam ago

Topremit Kembali Raih Award “Penyedia Jasa Transfer Terbaik 2025” dari BI

Topremit kembali menyabet penghargaan bergengsi dari Bank Indonesia sebagai ‘Penyedia Jasa Transfer Terbaik 2025’. Melalui acara…

1 hari ago

This website uses cookies.