Categories: Voice Of America

China Berhasil Lakukan Pendaratan Pesawat Ruang Angkasa di Mars

CHINA – Sebuah pesawat luar angkasa nirawak milik China berhasil mendarat di permukaan Mars hari Sabtu (15/5). Kantor berita pemerintah Xinhua melaporkan pendaratan itu menjadikan China negara penjelajah luar angkasa kedua setelah Amerika Serikat yang mendarat di Planet Merah tersebut.

Pesawat ruang angkasa Tianwen-1 mendarat di lokasi pada dataran luas yang dikenal sebagai Utopia Planitia, “meninggalkan jejak China di Mars untuk pertama kalinya,” kata Xinhua.

Pesawat meninggalkan orbitnya hari Sabtu (15/5) sekitar pukul 01.00 waktu Beijing. Pejabat China Space News mengemukakan modul pendaratan dipisahkan dari pengorbit tiga jam kemudian dan memasuki atmosfer Mars.

Sebuah pesawat penjelajah bertenaga surya, bernama Zhurong atau dewa api China, akan mensurvei lokasi pendaratan sebelum meninggalkan platformnya untuk melakukan inspeksi. Zhurong memiliki enam instrumen ilmiah, termasuk kamera topografi beresolusi tinggi.

Pesawat penjelajah itu mempelajari permukaan tanah dan atmosfer planet. Zhurong juga akan mencari tanda-tanda kehidupan, termasuk air dan es di bawah permukaan dengan menggunakan radar penembus tanah.

Tianwen-1, atau berarti “Pertanyaan ke Surga” yang diambil dari sebuah puisi China yang ditulis dua ribu tahun lalu, merupakan misi independen pertama China ke Mars. Sebuah wahana yang diluncurkan bersama dengan Rusia pada tahun 2011 gagal meninggalkan orbit Bumi.

Pesawat luar angkasa seberat lima ton itu diluncurkan dari Pulau Hainan di China selatan pada Juli 2020, diluncurkan dengan roket Long March 5 bertenaga sangat kuat.

Setelah lebih dari enam bulan transit, Tianwen-1 mencapai Planet Merah pada Februari lalu yang kemudian mengorbit sejak saat itu.

Jika penempatan Zhurong berhasil maka China akan menjadi negara pertama yang mengorbit, mendarat, dan melepaskan pesawat penjelajah dalam misi perdananya ke Mars./Voice of America

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

PT Dua Samudera Perkasa Sukses Selenggarakan Diklat Mooring Unmooring dengan Port Academy

PT Dua Samudera Perkasa dengan bangga menggelar Diklat Mooring Unmooring bersertifikasi BNSP bekerja sama dengan…

2 jam ago

Maxy Academy Hadirkan Pelatihan “Digital Marketing 101” untuk Persiapkan Ahli Pemasaran Digital Masa Depan

Maxy Academy mengumumkan pelatihan terbaru bertajuk "Digital Marketing 101: Sosial Media Marketing (Daring)", yang dirancang…

3 jam ago

Halo Robotics Sukses Gelar Drone Talks @ The Mulia, Dorong Inovasi Keamanan dengan Otomasi & AI

Halo Robotics dengan bangga mengumumkan kesuksesan acara Drone Talks @ The Mulia yang diselenggarakan pada…

8 jam ago

Jelang Keputusan The Fed: Bitcoin Melonjak Hampir USD $60.000 Lagi

Harga Bitcoin kembali mengalami koreksi dan turun di bawah USD $60 ribu, menjelang keputusan suku bunga…

9 jam ago

BARDI Smart Home: Dari Garasi ke 4 Juta Pengguna – Apa Rahasianya?

Ketika banyak perusahaan lokal berjuang untuk bertahan hidup di tengah krisis pandemi, BARDI Smart Home…

10 jam ago

Elnusa Petrofin Kembali Gelar Program CSR ASIAP untuk Kurangi Sampah Laut di Desa Serangan, Bali

BALI - Permasalahan lingkungan akibat sampah plastik masih menjadi tantangan serius bagi kelestarian ekosistem laut…

16 jam ago

This website uses cookies.