Categories: BISNIS

CLAUDE, Brand Kebangaan Indonesia Akhirnya Hadir di Singapura

SINGAPURA – Toko yang telah ditunggu-tunggu akhirnya tiba! Merek fesyen favorit anda, Claude, telah resmi membuka toko fisik pertamanya di Takashimaya Shopping Centre, Singapura pada 29 Juli 2022.

Seperti yang selalu dilakukan oleh Claude, mereka merayakan acara pembukaan toko 150m2 mereka dengan penuh kemeriahan.

Acara ini dibawa oleh Aimee Cheng-Bradshaw dan dihadiri oleh beberapa wajah dan ikon yang tak lagi asing di industri fesyen dan gaya hidup seperti Andrea Chong, Melissa C. Koh, Nellie Lim, dan Savina Chow.

Acara pembukaan Claude Dari kiri ke kanan:Nellie Lim, Olivia Lazuardy, Melissa C. Koh, Savina Chow, Christie Johana, Tommy Budihardjo, Aimee Cheng-Bradshaw, Jamie Chua, Christie Johana, Tommy Budihardjo, dan Andrea Chong

Sosialita Singapura yang terkenal, Jamie Chua, juga terlihat menghadiri acara tersebut dengan menggunakan koleksi spesial Claude, “The Wildflower”.

“Kami telah menerima banyak sekali dukungan positif dari Singapura dalam beberapa tahun terakhir ini”, ungkap Christie Johana, selaku Co-Founder dan Creative Director Claude.

“Ini tentu langkah yang tepat untuk akhirnya membuka toko internasional pertama Claude di negara tetangga kami yang indah dan menakjubkan, Singapura.”

Lekukan yang unik, instalasi flora, dan juga beberapa warna ungu dan hijau memenuhi toko Claude. Merek Indonesia yang terkenal akan gaun elegan, desain plisket, dan sub-brand modern Gen-Z Everyday ini mencuri perhatian pengunjung dengan tokonya yang indah.

“Tujuan utama kami adalah untuk menciptakan pengalaman saat berkeliling dalam toko dengan merasa nyaman, bersantai dan beristirahat di ruang lounge yang besar, dan menyediakan beberapa Instagramable spot”, ujar Creative Director.

Toko Claude Singapura, Takashimaya Shopping Centre, #B1-15

Merek yang fokus pada komunitas ini juga menyelenggarakan acara Claude Squad International pertamanya di SPRMRKT, Dempsey Hill, sehari sebelum acara pembukaan toko.

“Salah satu misi utama kami adalah untuk menghubungkan orang-orang yang memiliki passion di bidang fesyen, dan kami senang melakukannya dengan cara mengadakan acara perkumpulan bersama Claude Squad kami tercinta!”, ujar Christie.

Page: 1 2

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

Relish Moves! – Serunya Berolahraga di Tengah Kota Jakarta Bersama Relish Bistro

Relish Bistro, destinasi kuliner yang terletak strategis di Fraser Residence Menteng, Jakarta Pusat, kini menghadirkan…

44 menit ago

Peran Trafo Kering dalam Pengurangan Risiko Kebakaran di Bangunan

PT Bambang Djaja (B&D Transformer) menghadirkan Trafo Kering sebagai solusi aman untuk mengurangi risiko kebakaran…

49 menit ago

Luar Biasa! 9 Tahun Komitmen LindungiHutan Bersama Komunitas Penjaga Alam

Tahun ini menandai sembilan tahun perjalanan LindungiHutan dalam menggandeng masyarakat pesisir Tambakrejo, Kota Semarang, untuk…

53 menit ago

TechnoScape 2025: Event Teknologi Terbesar BNCC Kembali Hadir!

BNCC akan menggelar TechnoScape 2025, acara teknologi tahunan bertema “Future Forward: Exploring the Digital Horizon”.…

9 jam ago

KAI Salurkan Rp8,1 Miliar untuk Pemberdayaan Masyarakat: Dorong Keberlanjutan dan Kesejahteraan Lewat TJSL

PT Kereta Api Indonesia (Persero) terus menunjukkan komitmennya dalam menciptakan kebermanfaatan nyata bagi masyarakat melalui…

12 jam ago

Bitcoin di Jalur Menuju Harga Rp1,73 Miliar, Pengaruh Sentimen Positif dari AS

Harga Bitcoin (BTC) akhirnya kembali menembus level psikologis $103.000 untuk pertama kalinya sejak Februari 2025,…

14 jam ago

This website uses cookies.