Categories: Gaya Hidup

COSRX Hadirkan Jeon Somi, Global Brand Ambassador Terbarunya Bertemu Para Fans di Indonesia

JAKARTA – Brand skincare favorit asal Korea Selatan, COSRX mengajak K-Pop idol asal Korea Selatan, Jeon Somi untuk menyapa dan mengenal lebih dekat #TemanCOSRX Indonesia pada Sabtu, 8 Oktober 2022 lalu.

Dipandu oleh Debora Gabriella selaku konten kreator yang terkenal keahliannya berbahasa Korea, pertemuan ini dilakukan secara online di CGV Grand Indonesia dengan lebih dari 40 konsumen COSRX juga fans Somi yang beruntung dan terpilih, dengan berpartisipasi dan memenangkan social media challenge melalui Instagram COSRX.

Acara ini dilakukan untuk mengajak Jeon Somi sebagai global brand ambassador bertemu para fans dan #TemanCOSRX di Indonesia sekaligus sebagai bentuk komitmen dan apresiasi COSRX terhadap #TemanCOSRX yang sudah setia menemani perjalanan COSRX hingga saat ini.

Sejak Februari lalu, COSRX telah memilih dan mengumumkan Jeon Somi sebagai wajah baru untuk mewakili COSRX secara global. Sebagai seorang idola dan dicintai membawa aura positif, energik dan memancarkan kulit yang sehat, membuat Somi merupakan sosok yang tepat karena selaras dengan semangat dan komitmen COSRX.

Hadirnya Somi sebagai Global Brand Ambassador COSRX diharapkan dapat menampilkan sosok kulit wajah yang sehat sehari-hari dan dapat diikuti seluruh kalangan anak muda terlebih Gen Z.

Menyambut ditetapkannya Jeon Somi sebagai Global Brand Ambassador COSRX, Diazca Adisza selaku Brand Manager COSRX Indonesia mengatakan, “Kami sangat berterima kasih kepada #TemanCOSRX dan seluruh konsumen yang sudah mempercayakan COSRX untuk mengatasi segala kebutuhan kulit kalian dan setia menemani perjalanan kami hingga saat ini”.

“Selain selalu berinovasi untuk menghadirkan produk yang relevan dan menawarkan solusi untuk segala permasalahan kulit, kami juga berkomitmen untuk menerima dan mendengarkan segala kritik, saran dan kebutuhan para konsumen”.

“Oleh sebab itu, kami rasa dengan mengadakan Fanmeet dengan Jeon Somi selaku Global Brand Ambassador COSRX, ini dapat menjadi salah satu bentuk apresiasi kami terhadap para konsumen dan #TemanCOSRX untuk bertemu sang idola dengan ketertarikan yang sama yaitu COSRX.”

Jeon Somi, Global Brand Ambassador COSRX pun menyebutkan, “Sebuah kehormatan bagi saya dapat mewakili dan menjadi wajah COSRX, brand skincare yang sangat dicintai banyak beauty enthusiast secara internasional termasuk saya sendiri”.

“Saya senang saat diinformasikan bahwa akan bertemu dan menyapa #TemanCOSRX di Indonesia dan tidak sabar menunggu hari ini. Walaupun dilakukan secara online, akan tetapi pertemuan ini memberikan kesempatan untuk dapat bermain, bercengkrama dan berbagi tips bagaimana memilih skincare yang tepat untuk meningkatkan rasa percaya diri dan memancarkan kecantikan alami dalam diri”.

“COSRX bagi saya merupakan brand skincare terpercaya yang menghadirkan solusi untuk segala jenis permasalahan kulit, dan menurut pengalaman saya produk COSRX sangat membantu mengatasi permasalahan kulit saya secara efektif. Maka dari itu, saya tidak menolak saat dipilih menjadi global brand ambassador
COSRX.”

Page: 1 2

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

Antisipasi Libur Isra Miraj 15–18 Januari, KAI Daop 1 Jakarta Sediakan 158 Ribu Tempat Duduk

PT Kereta Api Indonesia (Persero) Daerah Operasi 1 Jakarta mengantisipasi peningkatan mobilitas masyarakat pada libur…

4 menit ago

Optimasi Hilirisasi Bauksit Nasional, Ciptakan Nilai Tambah Hingga US$3,8 triliun

JAKARTA – Langkah Indonesia untuk meningkatkan nilai tambah dari sumber daya alam mineral bauksit, menjadi…

2 jam ago

Topremit Kembali Raih Award “Penyedia Jasa Transfer Terbaik 2025” dari BI

Topremit kembali menyabet penghargaan bergengsi dari Bank Indonesia sebagai ‘Penyedia Jasa Transfer Terbaik 2025’. Melalui acara…

13 jam ago

Ruas Batang–Semarang Dorong Pengembangan Kawasan Industri di Jawa Tengah

Semarang (14/01) – PT Jasamarga Transjawa Tol (JTT) menegaskan bahwa Jalan Tol Batang–Semarang merupakan salah…

1 hari ago

Kementerian PU Tambah 57 Titik Sumur Bor Pasokan Air Bersih Aceh

Kementerian Pekerjaan Umum (PU) terus bergerak mendukung pemulihan layanan dasar pascabencana di Provinsi Aceh. Fokus…

1 hari ago

Usai Rilis Inflasi AS, Emas Diprediksi Masih Menguat

Usai rilis data inflasi Amerika Serikat, pergerakan harga emas dunia diperkirakan masih berpotensi melanjutkan penguatan…

1 hari ago

This website uses cookies.