Categories: BATAM

Covid Masih Tinggi, THM dan Gelper di Batam Diminta Tutup Seminggu

BATAM – Wakil Wali Kota Batam, Amsakar Achmad meminta Tim Satgas Covid-19 Batam untuk memantau Tempat Hiburan Malam(THM), Gelanggang Permainan(Gelper) dan Pusat Keramaian di Kota Batam.

“Jangan ragu untuk bertindak. Sampai dengan seminggu kedepan THM dan Gelper kita minta tutup,”tegasnya saat apel tim satgas Covid-19 di depan kantor Wali Kota Batam, Kamis(3/6/2021) malam.

Amsakar mengatakan, jika dilapangan masih ditemukan masih ada yang buka, agar diambil langkah-langkah sesuai prosedur tetap(protap).

“Kita mengendepankan pendekatan yang humanis tapi tegas,” ujarnya.

Terkait pusat-pusat keramaian, Amsakar juga meminta tim satgas untuk tidak ragu-ragu dalam bertindak.

“Untuk pusat keramaian jangan ragu, yang penting kita menyampaikan kepada masyarakat bahwa angka kasus Covid-19 masih tingga, dan ini harus dilakukan bersama-sama untuk mengatasinya,”jelasnya.

Kata Amsakar, data per hari ini(kamis) ada 101 penambahan kasus covid-19 di Batam dengan pasien sembuh 96 orang.

“Angka ini sudah membaik dari beberapa waktu sebelumnya. Kita harapkan semakin baik ke depan,”ujarnya.

Ditempat yang sama, Kapolresta Barelang Kombes Pol Yos Guntur mengatakan bahwa data terbaru kasus covid-19 di Batam belum menunjukkan angka yang menggembirakan.

“Mengingatkan saudara-saudara kita yang belum sadar dengan penerapan protokol kesehatan jadi tugas kita bersama,” ujarnya.

Pantauan di wilayah Nagoya Kamis malam, lokasi-lokasi THM, Gelper dan pusat-pusat keramaian terlihat tutup./EDW

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

PT Bambang Djaja Memperkenalkan Trafo Kering sebagai Solusi Efisien untuk Kebutuhan Listrik

PT Bambang Djaja, pabrik trafo terkemuka di Indonesia, dengan bangga memperkenalkan trafo kering sebagai solusi…

8 jam ago

Simbol Keberkahan dan Tradisi Ribuan Lampion Hiasi Dabo Singkep Sambut Imlek 2025

LINGGA – Menyambut Tahun Baru Imlek 2025 yang jatuh pada 29 Januari mendatang, suasana malam…

21 jam ago

Andrea Wiwandhana Sampaikan Belasungkawa untuk Korban Kebakaran di Glodok dan Los Angeles

Pendiri CLAV Digital, Andrea Wiwandhana, menyampaikan belasungkawa yang mendalam kepada para korban kebakaran yang baru-baru ini…

1 hari ago

Babak Baru Swarga Suites Bali Berawa Memulai Tahun 2025 dengan Proyek Perluasan

Swarga Suites Bali Besrawa resmi memulai tahap awal proyek perluasannya melalui upacara groundbreaking yang menjadi…

1 hari ago

Pelantikan Trump Bisa Jadi Pendorong Harga Bitcoin ke Titik Tertinggi Baru

Jakarta, 16 Januari 2025 - Bitcoin kembali menarik perhatian dunia setelah berhasil menembus angka psikologis…

1 hari ago

Casa Domaine Siapkan 2 Show Unit Baru – Full Furnished Premium Luxury dan 40 Unit Full Furnished, Siap untuk Disewakan Pada Awal Tahun 2025

Casa Domaine akan menghadirkan 2 Show Unit Premium Luxury pada awal Tahun 2025 ini. Kedua…

1 hari ago

This website uses cookies.