Categories: BISNIS

Dapat Kemudahan i23J, Investor Taiwan Tanam Investasi US$ 9 Juta di Batam

BATAM – Investor asal Taiwan, PT Asus Technology Indonesia Batam menanamkan investasi sebesar US$ 9 juta atau setara Rp 119,7 miliar di Batam, Provinsi Kepri, Rabu (24/5/2017).

Perusahaan ini akan memproduksi smartphone merk ASUS di Batam. Produk ini 100 persen akan dipasarkan di wilayah Indonesia.

Melalui program Ijin Investasi 3 Jam (i23J) BP Batam, perusahaan ini langsung mendapatkan delapan perizinan di Kantor Pelayanan Terpadu Satu Pintu (PTSP) BP Batam hanya dengan tempo tiga jam.

“Investasi asal Taiwan ini nantinya akan bergerak dibidang industri peralatan komunikasi tanpa kabel dengan jumlah investasi US$ 9 juta dan perkiraan nilai ekspor US$ 350,000,000 dan akan menyerap tenaga kerja 300 orang,” ungkap Deputi Bidang Pelayanan Umum, Gusmardi Bustami saat menyerahkan 8 produk dokumen perijinan kepada delegasi perusahaan asal Taiwan.

Pihaknya berharap, industri smartphone di Batam semakin menggairahkan investasi di Batam khususnya di bidang industri peralatan komunikasi tanpa kabel. Hal ini menunjukkan bahwa Batam masih punya prospek bagus dibandingkan negara-negara lain untuk berinvestasi, khususnya industri smartphone.

“Hadirnya PT. Asus Technology Indonesia Batam kita harapkan dapat menarik animo perusahaan lainnya setelah sebelumnya Perusahaan asal Singapura, PT Infocus Costumer Internasional Indonesia memproduksi smartphone android merek SHARP, terlebih dengan kemudahan perizinan investasi yang kami berikan,” kata Gusmardi.

Bergerak di bidang industri peralatan komunikasi tanpa kabel dengan kapasitas produksi 2,500,000/ tahun (100 persen pasar Indonesia), perusahaan tersebut nantinya akan beroperasi di kawasan Pelita, Batam.

 

 

Editor : Rudiarjo Pangaribuan

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

Logo IWO Resmi Terdaftar di Ditjen KI Kementerian Hukum

JAKARTA - Pengurus Pusat Ikatan Wartawan Online (PP IWO) pada perayaan Idulfitri 1446 Hijriah memberitahukan…

2 hari ago

Sidang Gugatan PTPN IV, Ahli Sebut Klaim Rp140 Miliar Terhadap Masyarakat Tidak Berdasar

RIAU - Sidang gugatan dan klaim PTPN IV regional III sebesar Rp140 Miliar terhadap Koperasi…

4 hari ago

Di Balik Yayasan Jumat Pagi, Ada Sosok Ir. Novrizal dan Relawan yang Tak Pernah Lelah

LINGGA – Dari langkah kecil yang dilakukan dengan tulus, sebuah gerakan sosial bernama Jumat Pagi…

5 hari ago

Umumkan Idul Fitri 31 Maret 2025, Ketua MUI Siak Hulu Juga Sampaikan Hal Penting ini

RIAU - Ketua Majelis Ulama Indonesia (MUI) Kecamatan Siak Hulu H. Azmi Tamin Aminullah resmi…

5 hari ago

Kerugian Negara Kasus Korupsi Revitalisasi Pelabuhan Batu Ampar Masih Dihitung

BATAM - Direktur Reserse Kriminal Khusus (Dirkrimsus) Polda Kepri, Kombes Silvestre Simamora mengatakan kerugian negara…

7 hari ago

PT. RBM Bangun Gedung Fakultas Kedokteran PTN Pertama di Kepri

KEPRI - PT. Rancang Bangun Mandiri (PT. RBM) resmi menjadi kontraktor pelaksana pembangunan Gedung Fakultas…

7 hari ago

This website uses cookies.