Categories: Otomotif

Dengan Fitur Andalan SEVA, Beli Mobil Baru di GIIAS di bawah 30 Menit

JAKARTA -PT Astra Auto Digital dengan nama brand SEVA yang merupakan platform pencarian mobil baru dari berbagai brand Astra kembali hadir di GAIKINDO Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2023 yang diselenggarakan di Indonesia Convention Exhibition (ICE) BSD, Tangerang pada 10-20 Agustus 2023 dengan fitur Instant Approval yang bantu konsumen dapatkan mobil baru kurang dari 30 menit.

CEO SEVA, Handoko Liem mengatakan, "SEVA terus berinovasi memberikan layanan terbaik bagi konsumen. Harapannya, berbagai fitur mumpuni serta penawaran yang dihadirkan SEVA dapat membantu konsumen GIIAS 2023 untuk dapat membeli mobil secara mudah, aman, dan nyaman dengan cicilan yang #JelasDariAwal.”

Melalui fitur Instant Approval, konsumen GIIAS 2023 bisa mendapatkan approval hanya dalam waktu 15 – 30 menit dengan menjalani proses “e-KYC” yaitu mengisi sejumlah data dan menunjukkan KTP. Proses ini akan mempersingkat waktu konsumen untuk mengetahui apakah aplikasi kredit konsumen sudah disetujui atau tidak sebelum mengunjungi dealer untuk melihat mobil yang dipilih secara langsung.

Pada GIIAS 2023, SEVA juga menghadirkan kampanye #AdaApadiSEVA, untuk bantu konsumen kenali lebih jauh layanan dari SEVA serta hadir dengan promo Cashback 1 kali angsuran dengan maksimal angsuran Rp 4 juta, serta Hadiah langsung Asuransi Comprehensive 1 Tahun penuh dari Garda Oto.

Selain itu, ada berbagai promo menarik yang dihadirkan oleh unit bisnis Astra Financial lainnya, seperti dari ACC dan TAF dengan Bebas biaya admin, DP 26% dan bunga mulai 0,66% untuk Tenor 1 tahun dan maksimalm 4,66% untuk tenor 5 tahun.

Sebagai bagian dari ekosistem Astra Financial, SEVA hadir dengan layanan keuangan terintegrasi dengan Astra Credit Companies (ACC) dan Toyota Astra Financial Services (TAF) serta asuransi dari Garda Oto (Asuransi Astra).

SEVA hadir menyediakan berbagai merk mobil dari brand Astra, yaitu: Toyota, Daihatsu, Isuzu, BMW, dan Peugeot dengan layanan
keuangan dari Astra Credit Companies (ACC) dan Toyota Astra Financial Services (TAF) serta asuransi dari Garda Oto (Asuransi Astra). Kunjungi www.seva.id/promo-giias untuk mengetahui beragam bonus tambahan dari SEVA di GIIAS 2023!/SEVA

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

Fungsi Surfaktan pada Sabun Pencuci Piring

Surfaktan dalam pencuci piring berperan penting dalam mengangkat kotoran, meningkatkan daya larut noda, serta menjaga…

5 jam ago

WSBP Raih 2 Penghargaan pada Anugerah BUMN 2025

PT Waskita Beton Precast Tbk (kode saham: WSBP) kembali mencatatkan prestasi dengan meraih penghargaan pada…

6 jam ago

Rayakan Halal Bihalal dengan Gaya di Relish Bistro – Fraser Residence Menteng Jakarta

Musim perayaan telah tiba! Tidak ada cara yang lebih sempurna untuk merayakan Halal Bihalal selain…

6 jam ago

7 Pilihan Bisnis Online yang Bisa Membawa Cuan Bagi Pemula di Tahun 2025

Jakarta, 21 Maret 2025 - Memulai bisnis online kini semakin mudah, bahkan bagi pemula tanpa…

7 jam ago

48% Keterlambatan Tumbuh Kembang Anak Terdeteksi Terlambat: Bee Genius Development Center Hadir di Alam Sutera

Tangerang Selatan, 21 Maret 2025 – Studi terbaru mengungkapkan fakta mengejutkan: 48% kasus keterlambatan perkembangan…

9 jam ago

MAXY Academy Dorong Kreator Konten Kuasai Editing Video Lewat Workshop Interaktif Gratis

Jakarta, 22 Maret 2025 – MAXY Academy telah sukses menggelar workshop "Video Editing for Content…

10 jam ago

This website uses cookies.