Categories: BATAM

Dewan TIK Siap Jadikan Batam Smart City

BATAM – Dewan Teknologi Informasi dan Komunikasi kini hadir di Kota Batam. Organisasi yang terbentuk pada tanggal 27 November 2017 ini siap menjadikan Batam sebagai kota yang smart.

“Wantikkot nantinya akan menjadikan Batam sebagai pintu digital bagi seluruh Indonesia,” kata Ketua Wantikkot Batam Donal Pangihutan usai berkunjung bersama jajaran pengurus ke kantor Koran SINDO Batam di Batuampar, Rabu (11/4/2018).

Ia mengatakan, Wantikkot siap bersinergi dengan Pemerintah dalam proses percepatan menjadikan Batam sebagai kota Smart City.

“Mungkin saat ini pemerintah dan masyarakat belum begitu paham bahwa kondisi Batam merupakan pintu gerbang digital,” jelasnya.

Ia berharap dengan hadirnya Dewan TIK di Batam, masyarakat dan pemerintah bisa bersinergi dan seluruh masyarakat Batam bisa menikmati fasilitas kemajuan teknologi saat ini.

“Tanpa sinergi yang baik tak akan terwujud konsep Smart City seperti yang sudah dibentuk di pusat,” ujarnya.

Sesuai dengan Keputusan Presiden (Kepres) nomor 96 tahun 2014 Dewan TIK memiliki empat tugas utama, salah satunya adalah memberikan rekomendasi mengenai program strategis pembangunan secara nasional yang berkaitan dengan TIK.

Kemudian evaluasi terhadap program pemerintah yang sudah berjalan apakah sudah sinkron dengan pembangunan TIK. Melakukan koordinasi kepada multi OPD supaya terjadi sinkronisasi antar dinas. Dan yang terakhir adalah mengeluarkan sertifikasi.

“Semuanya sudah tertuang di Rancangan Pita Lebar Indonesia dari 2014 hingga 2019 sesuai dengan Kepres nomor 96 tahun 2014,” tutupnya.

 

 

Penulis : Roni Rumahorbo

Editor   : Rudiarjo Pangaribuan

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

Logo IWO Resmi Terdaftar di Ditjen KI Kementerian Hukum

JAKARTA - Pengurus Pusat Ikatan Wartawan Online (PP IWO) pada perayaan Idulfitri 1446 Hijriah memberitahukan…

2 hari ago

Sidang Gugatan PTPN IV, Ahli Sebut Klaim Rp140 Miliar Terhadap Masyarakat Tidak Berdasar

RIAU - Sidang gugatan dan klaim PTPN IV regional III sebesar Rp140 Miliar terhadap Koperasi…

4 hari ago

Di Balik Yayasan Jumat Pagi, Ada Sosok Ir. Novrizal dan Relawan yang Tak Pernah Lelah

LINGGA – Dari langkah kecil yang dilakukan dengan tulus, sebuah gerakan sosial bernama Jumat Pagi…

5 hari ago

Umumkan Idul Fitri 31 Maret 2025, Ketua MUI Siak Hulu Juga Sampaikan Hal Penting ini

RIAU - Ketua Majelis Ulama Indonesia (MUI) Kecamatan Siak Hulu H. Azmi Tamin Aminullah resmi…

5 hari ago

Kerugian Negara Kasus Korupsi Revitalisasi Pelabuhan Batu Ampar Masih Dihitung

BATAM - Direktur Reserse Kriminal Khusus (Dirkrimsus) Polda Kepri, Kombes Silvestre Simamora mengatakan kerugian negara…

1 minggu ago

PT. RBM Bangun Gedung Fakultas Kedokteran PTN Pertama di Kepri

KEPRI - PT. Rancang Bangun Mandiri (PT. RBM) resmi menjadi kontraktor pelaksana pembangunan Gedung Fakultas…

1 minggu ago