Categories: KEPRIPEMPROV KEPRI

Dewi Ansar Kunjungi Dekranas Pusat

KEPRI – Ketua Dekranasda, Dewi Kumalasari Ansar berharap sektor pariwisata di Kepulauan Riau kembali bergairah. Sehingga akan memberi dampak bagi bangkitnya ekonomi para pengrajin sekaligus memulihkan ekonomi di daerah ini.

“Kita ingin kerajinan di Kepri mendapat peluang ketika ekonomi dunia sudah pulih atau dunia sudah dengan adaptasi baru. Karena itu, kita melakukan sinkronisasi pelaksanaan program kerja Tahun 2021 dan inovasi program kerja Tahun 2022 bersama Dekranas Pusat,” kata Dewi Ansar di Jakarta, Jumat (8/10).

Dewi Ansar memang memimpin Dekranasda Kepri melaksanakan audiensi dengan pengurus Dekranas Pusat. Berbagai hal dibahas, yang bermuara pada peningkatan ekonomi pengrajin yang terkena dampak pandemi Covid-19 selama hampir dua tahun ini.

Dalam audiensi itu, Dewi Ansar dan sejumlah pengurus diterima oleh Wakil Sekertaris Jenderal Dekranas Pusat, Sondang Pasaribu. Dalam kunjungan ini, Samuel Wattimena selaku PIC destinasi Labuan Bajo dan Mariko Tampi sebagai desainer dan kurator produk Dekranas turut menyambut dan mendampingi kunjungan Dekranasda Kepri.

Dewi dan Dekranasda Kepri juga berkunjung dan melihat Pameran Online Rumah Kriya Asri di Gedung Sekertariat Dekranas Pusat-Ampera Jakarta. Rombongan melihat secara langsung berjalannya Pameran Online Produk dari lima Destinasi Pariwisata Super Prioritas yang diselenggarakan Dekranas Pusat.

“Kunjungan kami ini merupakan bagian dari rencana aksi Dekranasda Kepri dalam adaptasi perubahan di era digital. Karena pamaren secara online perlu dilakukan secara baik dan profesional untuk mempromosikan dan memasarkan potensi produk Kepri baik di dalam maupun luar negeri,” kata Dewi Ansar.

Dewi Ansar mengatakan bahwa PPKM yang levelnya terus membaik, diharapkan kunjungan wisatawan mulai meningkat. Ketika travel bubble dibuka, kata Dewi, Kepri sangat siap menyambutnya. Terutama untuk destinasi yang sudah ditetapkan pemerintah pusat, yaitu di Lagoi dan Nongsa.

“Kegiatan kepariwisataan sangat mendukung peningkatan ekonomi daerah, termasuk para pengrajin,” kata Dewi Ansar./Humas Pemprov Kepri

Redaksi

Recent Posts

Tragedi KM Putri Sakinah: Gerak Cepat Polda NTT, Penanganan Tuntas dan Transparan

Kupang, NTT, 14 Januari 2026 – Tragedi tenggelamnya kapal wisata semi-phinisi KM Putri Sakinah di perairan…

14 menit ago

KA Pandanwangi Tembus 1,15 Juta Penumpang di 2025, Andalan Mobilitas Wisata Tapal Kuda

Jember, Januari 2026 – Kinerja layanan KA Pandanwangi relasi Jember – Ketapang PP terus menunjukkan…

5 jam ago

Ini Tanggapan Bittime Terkait Dampak Inflasi Amerika Serikat dan Kebijakan Tarif Trump Pekan Ini

Jakarta, 13 Januari 2026 - Pasar aset kripto saat ini sedang berada dalam fase konsolidasi yang…

6 jam ago

Antisipasi Libur Isra Miraj 15–18 Januari, KAI Daop 1 Jakarta Sediakan 158 Ribu Tempat Duduk

PT Kereta Api Indonesia (Persero) Daerah Operasi 1 Jakarta mengantisipasi peningkatan mobilitas masyarakat pada libur…

13 jam ago

Optimasi Hilirisasi Bauksit Nasional, Ciptakan Nilai Tambah Hingga US$3,8 triliun

JAKARTA – Langkah Indonesia untuk meningkatkan nilai tambah dari sumber daya alam mineral bauksit, menjadi…

15 jam ago

Topremit Kembali Raih Award “Penyedia Jasa Transfer Terbaik 2025” dari BI

Topremit kembali menyabet penghargaan bergengsi dari Bank Indonesia sebagai ‘Penyedia Jasa Transfer Terbaik 2025’. Melalui acara…

1 hari ago

This website uses cookies.