Diego Mendieta Meninggal, Ini Sikap Asosiasi Pesepakbola Indonesia

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA — Kasus yang menimpa pesepak bola Diego Mendieta menjadi pelajaran berharga bagi Asosiasi Pesepakbola Profesional Indonesia (APPI).

APPI mengaku akan berusaha lebih keras untuk memproteksi para pemain agar tidak mengalami hal serupa seperti Mendieta. Mendieta menjadi salah satu korban bobroknya kepengurusan sepak bola Indonesia.

Pemain asal Paraguay itu tidak memiliki uang untuk mengobati penyakitnya lantaran tidak mendapatkan gaji selama empat bulan dari klub terakhirnya Persis Solo. Mendieta akhirnya meninggal dunia pada Selasa (4/12) dinihari WIB di Rumah Sakit Dr. Moewardi, Solo.

CEO APPI Valentino Simanjuntak mengimbau para pemain melakukan boikot untuk tidak bertanding di musim depan apabila hak mereka di musim lalu belum diselesaikan klub masing-masing.

“Selama belum ada penyelesaian, para pemain diimbau untuk tidak bermain di musim depan. Biarkan saja tidak ada pertandingan, yang penting tragedi serupa tidak akan terjadi lagi,” kata  Valentino kepada Republika, Kamis (6/12).

Menurut Valentino, kejadian yang menimpa Mendieta menunjukkan lemahnya sepak bola Indonesia terhadap perlindungan para pemain. Untuk itu, ia berharap semua pesepak bola mau berjuang demi profesinya dengan melakukan boikot tersebut.

“Imbauan sudah kami komunikasikan. Semoga semua pemain mau berjuang demi profesinya masing-masing,” tambahnya. Valentino juga mengatakan, boikot tidak hanya akan dilakukan apabila masih ada klub yang menunggak gaji.

Redaksi - SWARAKEPRI

Share
Published by
Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

Program Desa Emas Dorong Pertumbuhan Ekononomi Desa Mandiri Melalui Kegiatan Golden Pitch – Demoday 2025

Jakarta, 8 November 2025 – Yayasan Inovasi Teknologi Indonesia (INOTEK), berkolaborasi dengan Yayasan Indonesia Setara,…

2 jam ago

Lintasarta Perkuat Peran Sentral sebagai Penggerak Konektivitas AI Indonesia

JAKARTA, Selasa 11 November 2025 – Sebagai AI Factory dari Indosat Ooredoo Hutchison (IOH) Group,…

2 jam ago

BRI Jatinegara Region 6 Jakarta 1 Gelar Tenant Gathering di Mall Basura City

BRI Branch Office Jatinegara menyelenggarakan kegiatan Tenant Gathering yang bertempat di Mall Basura City, Jakarta…

2 jam ago

PTPP Percepat Pembangunan Infrastruktur Maritim Berkelas Dunia Proyek Pelabuhan Patimban

Jakarta, 7 November 2025 – PT PP (Persero) Tbk (“PTPP”), perusahaan konstruksi dan investasi nasional di…

3 jam ago

Mendorong Paradigma Sadar Risiko dan Inovasi Pengurangan Bahaya untuk Indonesia 2045

Risiko adalah bagian tak terpisahkan dari kehidupan dan pembangunan. Namun, kesadaran masyarakat Indonesia dalam memahami…

13 jam ago

Persiapan Layani Angkutan Natal 2025 dan Tahun Baru 2026, DJKA dan KAI Daop 8 Surabaya Gelar Ramp Check Sarana Kereta Api

Dalam rangka memastikan kesiapan pelayanan transportasi kereta api pada masa Angkutan Natal 2025 dan Tahun…

14 jam ago

This website uses cookies.