Categories: BATAM

DLH Batam Uji Sampel Tumpahan Minyak di Perairan Belakang Padang

BATAM – Dinas Lingkungan Hidup Batam melakukan uji sampel tumpahan minyak yang mencemari perairan pulau Belakang Padang, pada Minggu (17/11/2019).

Kepala DLH Batam, Herman Rozie mengatakan saat ini tumpahan minyak di tengah laut sudah menipis. Namun demikian masih ditemukan gumpalan minyak di pinggir perairan, khususnya di sekitar kawasan pasar Belakang Padang.

“Kondisi tumpahan di tengah laut sudah menipis tetapi di pinggiran masih hitam dan menggumpal, lokasi terdampak pinggiran laut seputaran pasar Belakang Padang,” jelas Herman.

Dalam rangka mengurangi dampak pencemaran minyak, Herman menambahkan, tim Pertamina Sambu bersama DLH Provinsi Kepri sudah menyemprotkan oil spill dispersant (OSD) untuk mengurangi konsentrasi minyak agar tidak berbahaya bagi lingkungan.

Tidak hanya itu, kapal KPLP dengan nomor lambung KNP 376 juga mengadakan patroli di seputar perairan Belakang Padang.

Hingga saat ini, tim belum mengetahui sumber pencemaran dan akan berkoordinasi dengan Tim Daerah Penanggulangan Tumpahan Minyak (Spill Oil) Kepri.

“Kita masih menunggu dan tetap koordinasi dengan tim daerah untuk mencari dan menelusuri darimana limbah berasal (sumbernya), jika ditemukan tentu ada tindakan hukum yang akan dilakukan terhadap terduga pembuang limbah,” kata Herman dalam keterangan tertulis yang diterima Swarakepri.

Sebelumnya Menteri Koordinator Kemaritiman yang pada saat itu dijabat oleh Luhut Binsar Panjaitan menaruh perhatian besar terhadap kasus tumpahan minyak yang kerap mencemari perairan Batam. Tim Daerah Penanggulangan Spill Oil Kepri dibentuk untuk menyelesaikan kasus pencemaran tumpahan minyak agar tidak mencemari perairan Batam.

 

(red)

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

Bangun Benteng Hijau, PT Hino Finance Indonesia Tanam Ribuan Mangrove di Wonorejo, Surabaya

Dalam rangka memperkuat komitmen terhadap keberlanjutan lingkungan, PT Hino Finance Indonesia berkolaborasi dengan LindungiHutan dalam…

1 jam ago

BRI Manajemen Investasi Sabet Dua Penghargaan Best Asset Manager dari Alpha Southeast Asia 2025

PT BRI Manajemen Investasi (BRI-MI) kembali mencatatkan prestasi membanggakan di tingkat regional. Dalam ajang Alpha…

2 jam ago

REA Berdayakan Lebih dari 600 Petani Swadaya di Kalimantan Timur untuk Kepatuhan EUDR dan Sertifikasi RSPO dengan Dukungan Teknis dari KOLTIVA

REA menjalankan program SHINES untuk mendukung lebih dari 600 petani swadaya di Kutai, Kalimantan Timur,…

2 jam ago

ANTAM Raih Apresiasi ICDX Berkat Komitmen Energi Bersih di UBPP Logam Mulia

PT Aneka Tambang Tbk (ANTM) atau ANTAM memperoleh apresiasi dari Indonesia Commodity & Derivatives Exchange…

2 jam ago

Qi An Xin Mendalami Taktik APT ‘NightEagle’

Pada Pameran Keamanan Siber Pertahanan Internasional "CYDES 2025", perusahaan keamanan siber Qi An Xin untuk pertama…

3 jam ago

Strategi Pensiun Dini dari Kontrakan dengan Reksa Dana

"Enak ya, kalau nanti bisa pensiun muda dan tetap hidup nyaman dari hasil kontrakan." Kalimat…

4 jam ago

This website uses cookies.