Categories: BATAM

DLH Batam Uji Sampel Tumpahan Minyak di Perairan Belakang Padang

BATAM – Dinas Lingkungan Hidup Batam melakukan uji sampel tumpahan minyak yang mencemari perairan pulau Belakang Padang, pada Minggu (17/11/2019).

Kepala DLH Batam, Herman Rozie mengatakan saat ini tumpahan minyak di tengah laut sudah menipis. Namun demikian masih ditemukan gumpalan minyak di pinggir perairan, khususnya di sekitar kawasan pasar Belakang Padang.

“Kondisi tumpahan di tengah laut sudah menipis tetapi di pinggiran masih hitam dan menggumpal, lokasi terdampak pinggiran laut seputaran pasar Belakang Padang,” jelas Herman.

Dalam rangka mengurangi dampak pencemaran minyak, Herman menambahkan, tim Pertamina Sambu bersama DLH Provinsi Kepri sudah menyemprotkan oil spill dispersant (OSD) untuk mengurangi konsentrasi minyak agar tidak berbahaya bagi lingkungan.

Tidak hanya itu, kapal KPLP dengan nomor lambung KNP 376 juga mengadakan patroli di seputar perairan Belakang Padang.

Hingga saat ini, tim belum mengetahui sumber pencemaran dan akan berkoordinasi dengan Tim Daerah Penanggulangan Tumpahan Minyak (Spill Oil) Kepri.

“Kita masih menunggu dan tetap koordinasi dengan tim daerah untuk mencari dan menelusuri darimana limbah berasal (sumbernya), jika ditemukan tentu ada tindakan hukum yang akan dilakukan terhadap terduga pembuang limbah,” kata Herman dalam keterangan tertulis yang diterima Swarakepri.

Sebelumnya Menteri Koordinator Kemaritiman yang pada saat itu dijabat oleh Luhut Binsar Panjaitan menaruh perhatian besar terhadap kasus tumpahan minyak yang kerap mencemari perairan Batam. Tim Daerah Penanggulangan Spill Oil Kepri dibentuk untuk menyelesaikan kasus pencemaran tumpahan minyak agar tidak mencemari perairan Batam.

 

(red)

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

Maxy Academy Hadirkan Pelatihan “Digital Marketing 101” untuk Persiapkan Ahli Pemasaran Digital Masa Depan

Maxy Academy mengumumkan pelatihan terbaru bertajuk "Digital Marketing 101: Sosial Media Marketing (Daring)", yang dirancang…

1 jam ago

Halo Robotics Sukses Gelar Drone Talks @ The Mulia, Dorong Inovasi Keamanan dengan Otomasi & AI

Halo Robotics dengan bangga mengumumkan kesuksesan acara Drone Talks @ The Mulia yang diselenggarakan pada…

6 jam ago

Jelang Keputusan The Fed: Bitcoin Melonjak Hampir USD $60.000 Lagi

Harga Bitcoin kembali mengalami koreksi dan turun di bawah USD $60 ribu, menjelang keputusan suku bunga…

7 jam ago

BARDI Smart Home: Dari Garasi ke 4 Juta Pengguna – Apa Rahasianya?

Ketika banyak perusahaan lokal berjuang untuk bertahan hidup di tengah krisis pandemi, BARDI Smart Home…

8 jam ago

Elnusa Petrofin Kembali Gelar Program CSR ASIAP untuk Kurangi Sampah Laut di Desa Serangan, Bali

BALI - Permasalahan lingkungan akibat sampah plastik masih menjadi tantangan serius bagi kelestarian ekosistem laut…

14 jam ago

Uji Kompetensi Bahasa Inggris, 32 Tim Peserta Ikuti Yos Sudarso Debating Championship 2024

BATAM - Yos Sudarso Debating Championship 2024 mulai digelar hari ini, Sabtu (21/09/2024). Kepala Sekolah…

14 jam ago

This website uses cookies.