Categories: BISNIS

Dorong Pertumbuhan Usaha, Bukalapak Gelar Pelatihan Bersama LP di Ekosistem Program Kartu Prakerja

JAKARTA – Bukalapak sebagai mitra digital platform Program Kartu Prakerja menggelar sejumlah pelatihan pengembangan keahlian bersama para Lembaga Pelatihan (LP) yang tergabung dalam ekosistem.

Pelatihan gratis yang terbuka untuk para peserta dan alumni Kartu Prakerja serta masyarakat umum ini bertujuan membantu para peserta menjadi wirausaha tangguh atau pekerja yang memiliki skill sesuai kebutuhan dunia kerja. Dari digelarnya kegiatan webinar ini, 45,8% peserta tercatat sudah berhasil membuka usaha mereka sendiri.

Di kuartal ke-3 ini, Bukalapak menyelenggarakan empat pelatihan gratis yang diikuti oleh total ratusan peserta, di antaranya Webinar Cari Cuan Dengan Kirim Uang Sesi 1 dan Webinar Cari Cuan Dengan Kirim Uang Sesi 2 bersama Mitra Bukalapak, pelatihan offline “Kursus Membuat Roti Manis & Brownies Gratis” bersama Baking World dan Webinar Hactiv8 kerjasama dengan Bukalapak dengan judul, “Langkah Awal Untuk Jadi Web Programmer Andal.”

“Sebagai salah satu mitra digital platform Kartu Prakerja, kami ingin terus meningkatkan peran kami di dalam program ini agar bisa terus membawa dampak menyeluruh. Tentunya kami senang karena program-program pelatihan yang kami selenggarakan bersama para LP telah berhasil mendorong semangat para peserta untuk meningkatkan skill mereka, baik untuk diaplikasikan ke dunia kerja maupun membangun usaha. Hal ini menjadi penyemangat kami agar terus memperkuat kolaborasi dengan Manajemen Program Kartu Prakerja, para LP dan semua pihak demi mendorong pertumbuhan usaha dan peningkatan kapabilitas tenaga kerja di tanah air,” ujar Victor Lesmana, CEO, BukaFinancial & Commerce Bukalapak.

Cerita Sukses Alumni Kartu Prakerja: Menambah Varian Jualan Hingga Memiliki Merek Sendiri Dengan Hak Paten

Dwi Astutik, salah satu alumni Kartu Prakerja sekaligus peserta pelatihan yang diadakan oleh Bukalapak bekerjasama dengan Baking World di Surabaya mengungkapkan bahwa program Kartu Prakerja amat membantu mengembangkan skill baking yang ia butuhkan dalam mengembangkan bisnis kuenya.

Page: 1 2 3

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

Kedubes India dan Indoindians Siap Gelar ASEAN-India Spring Bazaar 2025 di Jakarta: Perayaan Budaya, Seni, dan Persahabatan Regional

Dalam semangat mempererat hubungan persahabatan dan kerja sama antara negara-negara Asia Tenggara dan India, Kedutaan…

3 jam ago

10 Alasan Mengapa Harus Berbelanja Online Sepeda & Aksesoris di Rodalink

Berbelanja sepeda dan aksesoris secara online semakin menjadi pilihan utama bagi banyak orang. Namun, memilih…

3 jam ago

Peran Teknologi AV dalam Manajemen Krisis dan Kolaborasi: Meningkatkan Strategi Komunikasi dan Respons

Artikel "The Role of AV Technology in Crisis Management and Collaboration" oleh Melvin Halpito, Managing…

4 jam ago

Indonesia International Cat Conference & Exhibition (IICCE) 2025

Dibawah kepemimpinan Danny R. Sultoni sebagai Direktur Penyelenggara dan Dr. M. Munawaroh, MM selaku Ketua…

4 jam ago

Mendesain Ruang untuk Brainstorming Kelompok yang Efektif: Menciptakan Lingkungan yang Mendorong Kreativitas dan Kolaborasi

Artikel "Designing Spaces for Effective Group Brainstorming" oleh Melvin Halpito, Managing Director MLV Teknologi, membahas…

9 jam ago

BINUS @Bekasi Bukan Sekadar Kampus, Tapi Solusi Masa Depan SDM Indonesia

Indonesia tengah menghadapi tekanan ekonomi yang kompleks dan multidimensi. Ketidakstabilan global yang dipicu oleh ketegangan…

2 hari ago

This website uses cookies.