Categories: BATAM

Empat Jaksa Batam Terima Penghargaan dari Presiden

BATAM – Empat orang Jaksa yang bertugas di Kejaksaan Negeri Batam (Kejari) Batam menerima penghargaan tanda kehormatan Satyalencana Karya Satya dari Presiden Joko Widodo.

Penghargaan tersebut diserahkan langsung Kepala Kejaksaan Negeri (Kajari) Batam Roch Adi Wibowo di sela-sela upacara peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Adhyaksa yang ke 57 tahun 2017, Sabtu(22/7).

Keempat jaksa tersebut adalah, Muhammad Chadafi Nasution (Kasi Pidsus), Rumondang Manurung, Rosmarlina Sembiring, Yan Elhas Zeboea (Jaksa Fungsional) serta Endang Sulastri dan Weliatin (Wira TU).

Kajari Batam, Roch Adi Wibowo mengatakan tanda kehormatan ini merupakan penghargaan kepada PNS yang telah bekerja dengan penuh kesetiaan kepada Pancasila, UUD RI 1945, Negara dan Pemerintah serta dengan penuh pengabdian, kejujuran, kecapakan dan disiplin secara terus menerus paling singkat 10 tahun, 20 tahun, dan 30 tahun.

“Mari kita jadikan momen HUT Adhyaksa yang ke 57 tahun 2017 ini sebagai momen untuk introspeksi diri tentang apa yang telah kita lakukan untuk menegakkan hukum di negara ini,” ujarnya.

Penyerahan tanda kehormatan Satyalencana Karya Satya dari Presiden Joko Widodo di Kejaksaan Negeri Batam, Sabtu (22/7)/foto : Roni Rumahorbo

Pantauan di lapangan, upacara peringatan HUT Adhyaksa tersebut berlangsung kondusif, selain dihadiri seluruh pegawai dan staf-staf kejaksaan dan ibu-ibu Adhyaksa Dharmakarini, pensiunan Kejaksaan juga turut menghadiri upacara.

Setelah melaksanakan upacara, kemudian dilanjutkan dengan mengunjungi Taman Makam Pahlawan di Batuaji untuk Ziarah.

 

 

Penulis  : Roni Rumahorbo

Editor    : Rudiarjo Pangaribuan

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

PT Bambang Djaja Memperkenalkan Trafo Kering sebagai Solusi Efisien untuk Kebutuhan Listrik

PT Bambang Djaja, pabrik trafo terkemuka di Indonesia, dengan bangga memperkenalkan trafo kering sebagai solusi…

7 jam ago

Simbol Keberkahan dan Tradisi Ribuan Lampion Hiasi Dabo Singkep Sambut Imlek 2025

LINGGA – Menyambut Tahun Baru Imlek 2025 yang jatuh pada 29 Januari mendatang, suasana malam…

20 jam ago

Andrea Wiwandhana Sampaikan Belasungkawa untuk Korban Kebakaran di Glodok dan Los Angeles

Pendiri CLAV Digital, Andrea Wiwandhana, menyampaikan belasungkawa yang mendalam kepada para korban kebakaran yang baru-baru ini…

1 hari ago

Babak Baru Swarga Suites Bali Berawa Memulai Tahun 2025 dengan Proyek Perluasan

Swarga Suites Bali Besrawa resmi memulai tahap awal proyek perluasannya melalui upacara groundbreaking yang menjadi…

1 hari ago

Pelantikan Trump Bisa Jadi Pendorong Harga Bitcoin ke Titik Tertinggi Baru

Jakarta, 16 Januari 2025 - Bitcoin kembali menarik perhatian dunia setelah berhasil menembus angka psikologis…

1 hari ago

Casa Domaine Siapkan 2 Show Unit Baru – Full Furnished Premium Luxury dan 40 Unit Full Furnished, Siap untuk Disewakan Pada Awal Tahun 2025

Casa Domaine akan menghadirkan 2 Show Unit Premium Luxury pada awal Tahun 2025 ini. Kedua…

1 hari ago

This website uses cookies.