Categories: PEMKO BATAM

Gairahkan Pariwisata, Batam Treasure Hunt Resmi Dibuka

BATAM – Wali Kota Batam, Muhammad Rudi membuka secara resmi kegiatan Batam Treasure Hunt di Dataran Engku Putri, Sabtu (13/3/2021).

Kegiatan ini diselenggaran oleh Association of The Indonesian Tours And Travel Agencies (ASITA) Kepri.

Batam Treasure Hunt pertama kali dilaksanakan di Kota Batam bertujuan untuk menggairahkan kembali pariwisata di Kota Batam, yang tengah lesu dampak Covid-19.

Rudi mengatakan Pemko Batam mendukung penuh kegiatan Batam Treasure Hunt. Pihaknya berharap ke depan kegiatan ini juga menjadi agenda rutin Kota Batam.

“Saya bersyukur ada kegiatan Batam Treasure Hunt, ke depan kita harapkan menjadi agenda rutin,” kata Rudi.

Dijelaskan Rudi bahwa Covid-19 saat ini belum berakhir, karena itu protokol kesehatan harus terus dilaksanakan. Menggunakan masker, menjaga jarak, tidak berkeruman dan mencuci tangan dengan sabun serta air mengalir harus terus dilakukan.

Pihaknya juga mengajak kepada seluruh pelaku pariwisata di Kota Batam untuk tidak putus asa. Meskipun sektor pariwisata saat ini sedang terpukul akibat Covid-19, pihaknya yakin jika terus berusaha pasti akan ada jalan ke luar.

“Terimakasih kepada seluruh insan pariwisata, mudah-mudahan perjuangan kita dapat ridho Allah SWT. Sehingga pariwisata bisa segera dibuka kembali di Kota Batam yang kita cintai ini,” katanya.

Turut hadir dalam kegiatan tersebut, Wakil Gubernur Kepri Marlin Agustina Rudi, Kepala Dinas Kominfo Batam Azril Apriansyah, Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Batam Ardiwinata dan Kepala Dinas Pariwista Kepri Buralimar./RED(r)

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

PT Bambang Djaja Memperkenalkan Trafo Kering sebagai Solusi Efisien untuk Kebutuhan Listrik

PT Bambang Djaja, pabrik trafo terkemuka di Indonesia, dengan bangga memperkenalkan trafo kering sebagai solusi…

10 jam ago

Simbol Keberkahan dan Tradisi Ribuan Lampion Hiasi Dabo Singkep Sambut Imlek 2025

LINGGA – Menyambut Tahun Baru Imlek 2025 yang jatuh pada 29 Januari mendatang, suasana malam…

23 jam ago

Andrea Wiwandhana Sampaikan Belasungkawa untuk Korban Kebakaran di Glodok dan Los Angeles

Pendiri CLAV Digital, Andrea Wiwandhana, menyampaikan belasungkawa yang mendalam kepada para korban kebakaran yang baru-baru ini…

1 hari ago

Babak Baru Swarga Suites Bali Berawa Memulai Tahun 2025 dengan Proyek Perluasan

Swarga Suites Bali Besrawa resmi memulai tahap awal proyek perluasannya melalui upacara groundbreaking yang menjadi…

1 hari ago

Pelantikan Trump Bisa Jadi Pendorong Harga Bitcoin ke Titik Tertinggi Baru

Jakarta, 16 Januari 2025 - Bitcoin kembali menarik perhatian dunia setelah berhasil menembus angka psikologis…

1 hari ago

Casa Domaine Siapkan 2 Show Unit Baru – Full Furnished Premium Luxury dan 40 Unit Full Furnished, Siap untuk Disewakan Pada Awal Tahun 2025

Casa Domaine akan menghadirkan 2 Show Unit Premium Luxury pada awal Tahun 2025 ini. Kedua…

1 hari ago

This website uses cookies.