Categories: PEMKO BATAM

Gairahkan Pariwisata, Batam Treasure Hunt Resmi Dibuka

BATAM – Wali Kota Batam, Muhammad Rudi membuka secara resmi kegiatan Batam Treasure Hunt di Dataran Engku Putri, Sabtu (13/3/2021).

Kegiatan ini diselenggaran oleh Association of The Indonesian Tours And Travel Agencies (ASITA) Kepri.

Batam Treasure Hunt pertama kali dilaksanakan di Kota Batam bertujuan untuk menggairahkan kembali pariwisata di Kota Batam, yang tengah lesu dampak Covid-19.

Rudi mengatakan Pemko Batam mendukung penuh kegiatan Batam Treasure Hunt. Pihaknya berharap ke depan kegiatan ini juga menjadi agenda rutin Kota Batam.

“Saya bersyukur ada kegiatan Batam Treasure Hunt, ke depan kita harapkan menjadi agenda rutin,” kata Rudi.

Dijelaskan Rudi bahwa Covid-19 saat ini belum berakhir, karena itu protokol kesehatan harus terus dilaksanakan. Menggunakan masker, menjaga jarak, tidak berkeruman dan mencuci tangan dengan sabun serta air mengalir harus terus dilakukan.

Pihaknya juga mengajak kepada seluruh pelaku pariwisata di Kota Batam untuk tidak putus asa. Meskipun sektor pariwisata saat ini sedang terpukul akibat Covid-19, pihaknya yakin jika terus berusaha pasti akan ada jalan ke luar.

“Terimakasih kepada seluruh insan pariwisata, mudah-mudahan perjuangan kita dapat ridho Allah SWT. Sehingga pariwisata bisa segera dibuka kembali di Kota Batam yang kita cintai ini,” katanya.

Turut hadir dalam kegiatan tersebut, Wakil Gubernur Kepri Marlin Agustina Rudi, Kepala Dinas Kominfo Batam Azril Apriansyah, Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Batam Ardiwinata dan Kepala Dinas Pariwista Kepri Buralimar./RED(r)

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

Ini Tanggapan Bittime Terkait Dampak Inflasi Amerika Serikat dan Kebijakan Tarif Trump Pekan Ini

Jakarta, 13 Januari 2026 - Pasar aset kripto saat ini sedang berada dalam fase konsolidasi yang…

60 menit ago

Antisipasi Libur Isra Miraj 15–18 Januari, KAI Daop 1 Jakarta Sediakan 158 Ribu Tempat Duduk

PT Kereta Api Indonesia (Persero) Daerah Operasi 1 Jakarta mengantisipasi peningkatan mobilitas masyarakat pada libur…

8 jam ago

Optimasi Hilirisasi Bauksit Nasional, Ciptakan Nilai Tambah Hingga US$3,8 triliun

JAKARTA – Langkah Indonesia untuk meningkatkan nilai tambah dari sumber daya alam mineral bauksit, menjadi…

10 jam ago

Topremit Kembali Raih Award “Penyedia Jasa Transfer Terbaik 2025” dari BI

Topremit kembali menyabet penghargaan bergengsi dari Bank Indonesia sebagai ‘Penyedia Jasa Transfer Terbaik 2025’. Melalui acara…

20 jam ago

Ruas Batang–Semarang Dorong Pengembangan Kawasan Industri di Jawa Tengah

Semarang (14/01) – PT Jasamarga Transjawa Tol (JTT) menegaskan bahwa Jalan Tol Batang–Semarang merupakan salah…

2 hari ago

Kementerian PU Tambah 57 Titik Sumur Bor Pasokan Air Bersih Aceh

Kementerian Pekerjaan Umum (PU) terus bergerak mendukung pemulihan layanan dasar pascabencana di Provinsi Aceh. Fokus…

2 hari ago

This website uses cookies.