Categories: PEMKO BATAM

Galeri Foto : Kawal Pembangunan Infrastruktur Lingkungan Melalui Musrenbang Kelurahan

BATAM – Mempersiapkan pembangunan infrastruktur Pemberdayaan Masyarakat Percepatan Infrastruktur Kelurahan (PM-PIK) dan non PIK tahun 2020, dimulai melalui kegiatan Musyawarah Rencana Pembangunan (Musrenbang) di tingkat kelurahan.

Melalui pra Musrenbang, tokoh masyarakat, RT/RW bersama camat dan lurah telah membahas program usulan yang akan dibahas lebih lanjut di tingkat Musrenbang Kelurahan.

Wali Kota Batam, Muhammad Rudi bersama Wakil Wali Kota Amsakar Achmad turun langsung bertemu dengan tokoh masyarakat, RT dan RW untuk membahas pembangunan infrastruktur di Kota Batam.

Di tahun 2019 melalui APBD telah dianggarkan Rp 1,3 miliar untuk program PM-PIK. Melalui Dana Alokasi Umum (DAU) di tahun 2019 ini kelurahan juga mendapat bantuan dana pembangunan Rp350 juta. Artinya di 2019 ini tiap kelurahan mendapat dana untuk pembangunan lingkungan sebanyak Rp1,65 miliar.

Camat dan lurah diharapkan mendata panjang jalan lingkungan yang belum diperbaiki untuk diusulkan pada Musrenbang tahun 2020. Sehingga sesuai RPJMD, 2021 seluruh jalan lingkungan sudah bagus.**

 

Wali Kota Batam, Muhammad Rudi bersama Wakil Wali Kota Amsakar Achmad saat Musrenbang di Kelurahan Sei Pelunggut Kecamatan Sagulung

 

Wali Kota Batam, Muhammad Rudi bersama Wakil Walikota Amsakar Achmad menyapa warga yang hadir dalam acara Musrenbang Tingkat Kelurahan di Kelurahan Lubuk Baja Kota Kecamatan Lubuk Baja

 

 

Wali Kota Batam, Muhammad Rudi bersama Wakil Walikota Amsakar Ahmad dalam kegiatan Musrenbang di Kelurahan Taman Baloi Indah Kecamatan Batam Kota

 

Wali Kota Batam, Muhammad Rudi menjelaskan tentang Program PIK kepada masyarakat di Kelurahan Teluk Tering Kecamatan Batam Kota

 

Wali Kota Batam, Muhammad Rudi menjelaskan program pembangunan percepatan infrastruktur kelurahan (PIK) dan rencana pembangunan infrastruktur Kota Batam kepada masyarakat di Kelurahan Sei Jodoh

 

Wali Kota Batam, Muhammad Rudi bersilahturahmi dengan masyarakat Kelurahan Kabil Kecamatan Nongsa dalam acara Musrenbang Tingkat Kelurahan

 

Wali Kota, Muhammad Rudi memberi arahan pada kegiatan Musrenbang di Kelurahan Tiban Lama Kecamatan Sekupang

 

Wakil Walikota Batam, Amsakar Achmad menjelaskan program kerja Pemko Batam dalam kegiatan Musrenbang tingkat Kelurahan di Kelurahan Tiban Lama, Kecamatan Sekupang

 

Pimpinan OPD di Lingkungan Pemko Batam turut hadir mendampingi Wali Kota dan Wakil Wali Kota dalam kegiatan Musrenbang di Kelurahan Tanjung Uncang Kecamatan Batu Aji

 

Wakil Wali Kota Batam, Amsakar Achmad menyalami warga yang hadir dalam acara Musrenbang Tingkat Kelurahan di Kelurahan Tanjung Sengkuang Kecamatan Batu Ampar

 

 

 

 

Foto dan Narasi  : Humas Pemko Batam

 

 

 

 

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

Bangun Benteng Hijau, PT Hino Finance Indonesia Tanam Ribuan Mangrove di Wonorejo, Surabaya

Dalam rangka memperkuat komitmen terhadap keberlanjutan lingkungan, PT Hino Finance Indonesia berkolaborasi dengan LindungiHutan dalam…

2 jam ago

BRI Manajemen Investasi Sabet Dua Penghargaan Best Asset Manager dari Alpha Southeast Asia 2025

PT BRI Manajemen Investasi (BRI-MI) kembali mencatatkan prestasi membanggakan di tingkat regional. Dalam ajang Alpha…

2 jam ago

REA Berdayakan Lebih dari 600 Petani Swadaya di Kalimantan Timur untuk Kepatuhan EUDR dan Sertifikasi RSPO dengan Dukungan Teknis dari KOLTIVA

REA menjalankan program SHINES untuk mendukung lebih dari 600 petani swadaya di Kutai, Kalimantan Timur,…

3 jam ago

ANTAM Raih Apresiasi ICDX Berkat Komitmen Energi Bersih di UBPP Logam Mulia

PT Aneka Tambang Tbk (ANTM) atau ANTAM memperoleh apresiasi dari Indonesia Commodity & Derivatives Exchange…

3 jam ago

Qi An Xin Mendalami Taktik APT ‘NightEagle’

Pada Pameran Keamanan Siber Pertahanan Internasional "CYDES 2025", perusahaan keamanan siber Qi An Xin untuk pertama…

3 jam ago

Strategi Pensiun Dini dari Kontrakan dengan Reksa Dana

"Enak ya, kalau nanti bisa pensiun muda dan tetap hidup nyaman dari hasil kontrakan." Kalimat…

4 jam ago

This website uses cookies.