Categories: KEPRIPEMPROV KEPRI

Gubernur Ansar Apresiasi Masyarakat yang Ikut Vaksinasi

KEPRI – Gubernur Kepulauan Riau(Kepri), Ansar Ahmad mengatakan keberhasilan vaksinasi di Kepri berkat kerja sama semua pihak. Vaksinasi ini, selain upaya menambah imun tiap individu, juga sebagai upaya membentuk kekebalan kelompok (herd immunity). Sehingga, Kepri bisa menang melawan covid-19 dan ekonomi kembali pulih.

“Ini semua bisa karena kita berkerjasama. Tidak bisa hanya pemerintah, TNI dan Polri saja yang bergerak, tanpa kerjasama yang baik dengan masyarakat tidak akan terjadi. Terima kasih karena masyarakat bergerak untuk divaksin,” kata Gubernur Ansar, di Batam, Sabtu (3/7/2021).

Sepanjang Sabtu itu, bersama Wakapolda Kepri Brigjen Pol Darmawan, Danrem 033/WP Brigjen TNI Jimmy Ramoz Manalu dan Plh Sekda Kepri Lamidi, Gubernur Ansar berkeliling Batam meninjau pelaksanaan vaksinasi. Hadir juga Staf Khusus Gubernur Sarafudin Aluan, Kadis Kesehatan M Bisri, Kadis Perhubungan Junaidi, Kadis Tenaga Kerja Mangara Simarmata. Kepala Dinas Perindustrian Burhannudin

Dari Tanjungpinang, Gubernur Ansar dan rombongan langsung meninjau pelaksanaan vaksinasi di PT Varya Microbatyedy Indonesia, Mukakuning. Gubernur Ansar kemudian meninjau penyuntikan vaksin di PT. WIl Far East Batam, Panbil.

Dari kawasan Mukakuning, Gubernur Ansar dan rombongan meninjau vaksinasi di PT Bintan Bersatu Apparel Batam Centre. Juga meninjau vaksinasi untuk 350 karyawan Indomaret di Batamcentre. Peninjauan terakhir di Mall Botania 2 Batamcentre untuk melihat vaksinasi 600 pelaku transportasi.

Gubernur Ansar menyampaikan vaksinasi ini diharapkan terus memberikan semangat dan ikhtiar bersama agar pandemi covid-19 bisa teratasi dan berakhir. Gubernur Ansar pun yakin alhir Juli nanti sasaran 70 persen bisa tercapai.

“Pada HUT RI 17 Agustus nanti kita bisa mendeklarasikan bahwa 100 persen target vaksinasi di Kepri sudah terpenuhi,”kata Ansar.

Walaupun sudah di vaksinasi, Gubernur Ansar juga mengingatkan bahwa sesorang masih bisa terpapar covid-19. Karena itu dia mengingatkan agar protokol kesehatan harus tetap dijalankan dengan selalu menggunakan masker, menjaga jarak dan rajin mencuci tangan.

Pemprov Kepri, bersama Forkompinda, kata Gubernur Ansar, berterima kasih dengan antusias warga ingin divaksin. Karena itu pihaknya akan terus berkoordinasi agar ketersedian vaksin tidak putus.

Kepada perusahaan-perusahaan yang melakukan vaksinasi, Gubernur Ansar mengingatkan agar tidak hanya melakukan vaksin terhadap karyawan. Mereka juga bisa menfasilitasi keluarga karyawan untuk vaksin, sebagai upaya agar seluruh masyarakat cepat mendapatakan vaksin./Humas Pemprov Kepri

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

BINUS University Jadi Universitas Terbaik Nomor 2 di ASEAN

Jakarta, 20 November 2024 - BINUS UNIVERSITY, sebagai Perguruan Tinggi Indonesia berkelas dunia mengucapkan terima…

9 menit ago

Muhammad Rudi Ajak Masyarakat Batam Sukseskan Pilkada 2024

BATAM - Kepala BP Batam sekaligus Wali Kota Batam, H. Muhammad Rudi mengajak seluruh elemen…

46 menit ago

Seberapa Tinggi Dogecoin akan Melesat di 2025? Ini Analisisnya!

Dogecoin (DOGE), koin meme paling populer, saat ini diperdagangkan di bawah $1. Namun, sejumlah analis…

1 jam ago

SIP Trunk adalah Solusi Modern untuk Sistem Telepon: Bagaimana Cara Kerjanya?

SIP trunk adalah sebuah inovasi dan solusi bagi bisnis yang membutuhkan peneleponan dengan frekuensi yang…

2 jam ago

Pembalut Malam, Tidur Nyenyak saat Menstruasi

Saat menstruasi, tidur malam yang nyenyak sering kali terganggu karena kekhawatiran akan bocor atau rasa…

3 jam ago

Mau Memecoin Murah? Ini Daftar Token di Bawah $1 yang Sedang Naik Daun!

Memecoin telah menjadi daya tarik tersendiri di dunia kripto, terutama bagi investor muda yang mencari…

4 jam ago

This website uses cookies.