Categories: SELEB

Hari Guru, Vanessa Angel Berharap Bisa Selesaikan Pendidikan SMA

Vanessa Angel (Foto: Instagram @vanessaangelofficial)

Vanessa Angel turut mengucapkan selamat Hari Guru yang jatuh pada Senin (25/11/2019). Ucapan tersebut dituliskan oleh aktris FTV ini di Instagram pribadinya.

Dalam sebuah foto, Vanessa Angel dan dua temannya tampak tengah berada di dalam kelas. Vanessa terlihat memeragakan seorang guru yang tengah mengajar di depan kelas dengan papan tulis yang penuh dengan aksara China. Sementara itu, dua teman Vanessa duduk di bangku murid.

“Selamat hari guru! Semoga pendidikan di negeri kita semakin baik ya kedepannya!,” tulis Vanessa Angel mengawali keterangan fotonya.

Dia pun melanjutkan dengan menuliskan harapan mengenai pendidikannya. Vanessa memiliki keinginan untuk menuntaskan pendidikan taraf SMA-nya yang sempat terhenti.

Instagram @vanessaangelofficial

“Semoga diriku bisa segera menyelesaikan pendidikan SMA-ku yang sempat tertunda,” tulis Vanessa.

Selain itu, wanita yang sempat terseret kasus prostitusi online ini berpesan kepada seluruh anak-anak Indonesia untuk selalu belajar. “Di manapun kamu (anak-anak Indonesia) berada, apapun yang kamu lakukan, pelajari hal-hal baru setiap harinya! Semangat!❤❤❤,” tutup wanita yang akrab disapa Eca ini.

Berbagai komentar netizen membanjiri unggahan Vanessa Angel. Salah seorang netizen pun memberikan dukungan pada Vanessa Angel.

“Pasti bisa kak. Semangat terus ya kakak cantik 😊😊. Saya siap membantu belajar kalau kakak minta 😊,” ujar salah seorang warganet.

Sementara itu, tak jarang pula netizen lainnya yang justru menggoda Vanessa Angel. Netizen tersebut pun berandai-andai jika guru di Indonesia berpenampilan seperti Vanessa Angel.

Vanessa Angel

“Jadikan saya murid mu🙏 @vanessaangelofficial,” tambah yang lainnya.

Seperti diketahui, Vanessa Angel hampir selalu berpenampilan menawan di setiap foto yang dia bagikan di Instagram. Tak heran apabila netizen kerap menggodanya di kolom komentar.

Sumber: Okezone.com

Issam - SWARAKEPRI

Share
Published by
Issam - SWARAKEPRI

Recent Posts

Holding PTPN III (Persero) Perkuat Pengendalian Persediaan CPO melalui Stock Opname di KPBN Dumai

Holding Perkebunan Nusantara PT Perkebunan Nusantara III (Persero) melalui PT KPBN melaksanakan kegiatan stock opname…

10 jam ago

Bittime Tanggapi Drama Pasar Aset Kripto, Ingatkan Pentingnya Literasi dan Strategi Investasi Berkelanjutan

Pasar aset kripto global terpantau tengah berada dalam posisi yang rawan menjelang akhir bulan Januari…

10 jam ago

Pelabuhan Parepare Layani Puluhan Ribu Penumpang Selama Nataru

Parepare, Januari 2026 - PT Pelindo Multi Terminal (SPMT) Branch Parepare memastikan seluruh layanan terminal…

12 jam ago

Lokasoka Gandeng Ratusan UMKM Wujudkan Souvenir Bernilai dan Bermakna

Lokasoka memperkuat ekosistem ekonomi kreatif nasional dengan menggandeng ratusan UMKM lokal untuk menghadirkan koleksi hampers…

13 jam ago

India Rayakan Hari Republik ke-77 di Jakarta, Tegaskan Kemitraan Strategis dengan Indonesia

Kedutaan Besar India di Jakarta menyelenggarakan perayaan Hari Republik India ke-77 di JW Marriott Hotel…

13 jam ago

Direksi KAI Services Gelar Pertemuan Bersama Komunitas Pengguna KRL di Gambir

Direksi PT Reska Multi Usaha (KAI Services) menggelar pertemuan bersama komunitas pengguna KRL di Loko…

13 jam ago

This website uses cookies.