Categories: BATAM

Jalan Raya Marina City Rusak Parah, Ini Tanggapan DPRD Batam

BATAM – Ketua Komisi III DPRD Kota Batam, Nyanyang Harris Pratamura menegaskan bahwa pihaknya akan melakukan Inspeksi Mendadak (Sidak) terkait kondisi jalan raya Marina City yang rusak parah.

“Kami akan sidak ke lokasi untuk mengecek keadaan jalan tersebut,” kata Nyanyang kepada SWARAKEPRI.COM, Rabu (7/3/2018).

Ia mengatakan, pihaknya akan menanyakan seperti apa kualitas struktur pembuatan jalan tersebut apakah sudah sesuai dengan spesifikasi yang telah ditentukan.

“Kita juga akan menanyakan kepada pihak Design Consultant jalan tersebut seperti apa spesifikasi yang digunakan, kenapa bisa rusak padahal masih baru diperbaiki,” ujarnya.

Ia berharap pemerintah bisa mengambil pelajaran dari situasi jalan rusak yang terjadi di sepanjang Marina City. Ia juga meminta pemerintah lebih memperhatikan kualitas bangunan.

“Perbaikan jalan Marina City belum ada satu tahun tapi sudah rusak. Sebaiknya pemerintah harus mengutamakan kualitas. Kalau bolak-balik diperbaiki nanti akan terbeban di anggaran. Padahal masih banyak yang seharusnya diprioritaskan di Batam ini selain infrastruktur,” ucapnya.

Sementara Kabag Humas & Protokol Pemko Batam, Yudi Admaji ketika dikonfirmasi mengatakan, kerusakan jalan tersebut diakibatkan aktifitas Lori pengangkut tanah yang selama ini berseliweran di jalan tersebut.

“Saat ini aktivitas tersebut sudah disetop oleh Camat dan Dinas Lingkungan Hidup,” kata Yudi.

Terkait dengan perbaikan jalan, ia mengaku bahwa Pemko Batan telah berkoordinasi dengan pihak Provinsi.

“Statusnya jalan Provinsi pak, terkait perbaikan, Dinas Bina Marga dan Sumber Daya Air sudah melakukan koordinasi terkait perbaikan,” ujarnya.

 
Penulis  : Roni Rumahorbo

Editor    : Rudiarjo Pangaribuan

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

PT Dua Samudera Perkasa Sukses Selenggarakan Diklat Mooring Unmooring dengan Port Academy

PT Dua Samudera Perkasa dengan bangga menggelar Diklat Mooring Unmooring bersertifikasi BNSP bekerja sama dengan…

1 jam ago

Maxy Academy Hadirkan Pelatihan “Digital Marketing 101” untuk Persiapkan Ahli Pemasaran Digital Masa Depan

Maxy Academy mengumumkan pelatihan terbaru bertajuk "Digital Marketing 101: Sosial Media Marketing (Daring)", yang dirancang…

3 jam ago

Halo Robotics Sukses Gelar Drone Talks @ The Mulia, Dorong Inovasi Keamanan dengan Otomasi & AI

Halo Robotics dengan bangga mengumumkan kesuksesan acara Drone Talks @ The Mulia yang diselenggarakan pada…

7 jam ago

Jelang Keputusan The Fed: Bitcoin Melonjak Hampir USD $60.000 Lagi

Harga Bitcoin kembali mengalami koreksi dan turun di bawah USD $60 ribu, menjelang keputusan suku bunga…

8 jam ago

BARDI Smart Home: Dari Garasi ke 4 Juta Pengguna – Apa Rahasianya?

Ketika banyak perusahaan lokal berjuang untuk bertahan hidup di tengah krisis pandemi, BARDI Smart Home…

9 jam ago

Elnusa Petrofin Kembali Gelar Program CSR ASIAP untuk Kurangi Sampah Laut di Desa Serangan, Bali

BALI - Permasalahan lingkungan akibat sampah plastik masih menjadi tantangan serius bagi kelestarian ekosistem laut…

16 jam ago

This website uses cookies.