Categories: BRIGHT PLN BATAM

Jelang Idul Fitri, Bright PLN Batam Siagakan 250 Petugas

BATAM – Bright PLN Batam siapkan 250 petugas yang bersiaga pada H-3 hingga H+3 Hari Raya Idul Fitri untuk memastikan ketersediaan listrik masyarakat Kota Batam dan Kabupaten Bintan dalam kondisi baik.

Disiapkannya 250 petugas ini untuk memperbaiki dengan cepat gangguan listrik, 250 petugas yang disiagakan ini pun dibagi untuk menjaga dibeberapa titik inti.

“Dari 250 petugas yang ada, 69 petugas menangani gangguan, 60 orang bertugas di pos gardu induk, 52 petugas bersiaga di pos pembangkit, dan 69 sisanya berada pada jajaran manajemen,” kata Direktur Operasi Bright PLN Batam, Awaluddin Hafid, Kamis(7/6/2018).

Hafid mengatakan petugas gangguan, gardu induk, dan tenaga piket akan bertugas selama 24 jam dengan pembagian kerja tiga shift.

“Kita memang ada persiapan khusus pada momen seperti lebaran dan hari besar lainnya,” lanjutnya.

Hafid menjelaskan, kapasitas pembangkit yang saat ini sebesar 545 mega watt berbanding dengan beban tertinggi pemakaian masyarakat sebesar 400 mega watt, masih menyisakan cadangan tenaga yang cukup positif.

“Tahun lalu kita tidak memiliki gangguan, kita siapkan antisipasi dengan melakukan pemeliharaan sebelumnya. Intinya ada antisipasi Bright PLN Batam terkait kemungkinan adanya gangguan,” tutupnya.

 

 

 

Penulis : PGP/r

Editor   : Rudiarjo Pangaribuan

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

Future Makers 2025: BINUS Bandung Tampilkan Semangat Creative Technology untuk Masa Depan

Bandung, 28 Oktober 2025 — Rangkaian kegiatan Future Makers 2025 yang diselenggarakan oleh BINUS University…

3 jam ago

Jaksa Cabut Banding Kasus TPPU Judi Online W88, Ini Kilas Balik Kasusnya

BATAM - Jaksa Penuntut Umum(JPU) Kejaksaan Negeri Batam telah mencabut perkara banding kasus tindak pidana…

3 jam ago

Misbakhun Dorong Skema Likuiditas dan Insentif Pajak untuk Sukseskan Program 3 Juta Rumah Prabowo

Ketua Komisi XI DPR RI Mukhamad Misbakhun mengusulkan penguatan skema likuiditas dan insentif fiskal bagi…

4 jam ago

Sidang Tuntutan Kasus Mini Lab Narkoba 2 Kali Tunda, Tuntutan Belum Siap Hingga Data SIPP PN Batam Sempat Gangguan

BATAM - Sidang Kasus Clandestine Mini Lab (Laboratorium Mini Rahasia) narkotika di Apartemen Kawasan Harbour…

5 jam ago

pixiv × hololive Indonesia Gelar “hololive Indonesia Art Battle!

Perusahaan pixiv Inc. yang kantor pusatnya berada di Shibuya, Tokyo dengan Yasuhiro Niwa sebagai CEO,…

6 jam ago

Resmi Hadir di Jakarta, Yumindo Gorden & Interior Memperkenalkan Standar Baru

JAKARTA, 4 Nopember 2025 – Yumindo Gorden & Interior, penyedia solusi penutup jendela terkemuka, hari…

9 jam ago

This website uses cookies.