Categories: Otomotif

Johan Zarco Kegirangan bisa Menguntit Sang Idola

JAKARTA – Salah satu rookie di MotoGP 2017, Johann Zarco, gembira bisa berada satu trek dengan pebalap veteran Valentino Rossi. Zarco juga mendapat kesempatan ditraktir pebalap berjuluk The Doctor tersebut.

Kisah itu diungkapkan bos Tech 3 Yamaha Herve Poncharal, tim yang akan diperkuat Zarco musim ini. Poncharal mengatakan Zarco sangat mengidolakan Rossi dan pebalap asal Perancis itu mendapat pengalaman berharga ketika menjalani tes di Sirkuit Sepang, Malaysia, akhir bulan lalu.

“Zarco punya kesempatan menjalani sejumlah lap di depan dan beberapa lap di belakang Rossi. Dia menceritakannya kepada saya, dan mengatakan betapa senangnya dia. Zarco benar-benar sangat mengagumi Rossi dan menghormatinya,” ujar Poncharal.

Zarco yang merupakan juara dunia Moto2 dalam dua musim terakhir kemudian memiliki kesempatan berbicara dengan Rossi di hotel. Rossi kemudian mentraktir Zarco minum bir.

“Usai tes hari kedua, Zarco bertemu Rossi karena mereka menginap di hotel yang sama. Zarco mengucapkan terima kasih kepada Rossi karena sudah mengizinkan menguntitnya dan bilang itu adalah impiannya sejak kecil,” ucap Poncharal.

“Rossi kemudian mengatakan, ‘Mari kita ke bar dan minum bir’. Akhirnya mereka berdua duduk bersama dan minum bir. Rossi bilang, ‘Bravo, saya melihat Anda tampil sangat bagus’,” sambung Poncharal.

Zarco merupakan salah satu dari empat rookie yang akan berlaga di MotoGP 2017. Selain Zarco ada nama Alex Rins (Suzuki), Sam Lowes (Aprilia), dan Jonas Folger (Tech 3).

 

 

Sumber : CNN INDONESIA

Roni Rumahorbo

Recent Posts

Relish Moves! – Serunya Berolahraga di Tengah Kota Jakarta Bersama Relish Bistro

Relish Bistro, destinasi kuliner yang terletak strategis di Fraser Residence Menteng, Jakarta Pusat, kini menghadirkan…

3 jam ago

Peran Trafo Kering dalam Pengurangan Risiko Kebakaran di Bangunan

PT Bambang Djaja (B&D Transformer) menghadirkan Trafo Kering sebagai solusi aman untuk mengurangi risiko kebakaran…

3 jam ago

Luar Biasa! 9 Tahun Komitmen LindungiHutan Bersama Komunitas Penjaga Alam

Tahun ini menandai sembilan tahun perjalanan LindungiHutan dalam menggandeng masyarakat pesisir Tambakrejo, Kota Semarang, untuk…

3 jam ago

TechnoScape 2025: Event Teknologi Terbesar BNCC Kembali Hadir!

BNCC akan menggelar TechnoScape 2025, acara teknologi tahunan bertema “Future Forward: Exploring the Digital Horizon”.…

11 jam ago

KAI Salurkan Rp8,1 Miliar untuk Pemberdayaan Masyarakat: Dorong Keberlanjutan dan Kesejahteraan Lewat TJSL

PT Kereta Api Indonesia (Persero) terus menunjukkan komitmennya dalam menciptakan kebermanfaatan nyata bagi masyarakat melalui…

14 jam ago

Bitcoin di Jalur Menuju Harga Rp1,73 Miliar, Pengaruh Sentimen Positif dari AS

Harga Bitcoin (BTC) akhirnya kembali menembus level psikologis $103.000 untuk pertama kalinya sejak Februari 2025,…

16 jam ago

This website uses cookies.