Categories: Voice Of America

Jurnalis Foto India Tewas dalam Pertempuran di Afghanistan

SK– Para pejabat di Afghanistan, Jumat (16/7), mengatakan seorang jurnalis India telah tewas dalam pertempuran menjelang subuh di Provinsi Kandahar, Afghanistan Selatan.

Danish Seddiqi, wartawan foto Reuters yang pernah meraih penghargaan Pulitzer, sedang meliput bentrokan antara pasukan pemerintah Afghanistan dan Taliban di distrik Spin Boldak, yang jatuh ke tangan pemberontak awal pekan ini.

“Sangat risau oleh kabar sedih mengenai terbunuhnya seorang teman, Danish Seddiqi di Kandahar semalam,” cuit Farid Mamundzay, Duta Besar Afghanistan untuk India.

“Wartawan India dan pemenang Hadiah Pulitzer itu diikutkan ke pasukan keamanan Afghanistan. Saya bertemu dengannya dua pekan silam sebelum keberangkatannya ke Kabul. Bela sungkawa untuk keluarganya dan Reuters,” lanjut Mamundzay.

Seddiqi terakhir kali mencuit dari Kandahar pada 13 Juli, sewaktu pasukan Afghanistan meluncurkan serangan balasan dalam upaya merebut kembali Spin Boldak.

Wartawan foto yang tewas ini berbasis di Mumbai, India. Ia meraih Hadiah Pulitzer pada tahun 2018 karena laporan fotonya mengenai krisis pengungsi Rohingya.

“Kami mendesak untuk mendapatkan lebih banyak informasi, bekerja sama dengan pihak berwenang di kawasan,” kata Presiden Reuters Michael Friedenberg dan pemimpin redaksi in-Chief Alessandra Galloni.

Pemantau media lokal dan global mencatat Afghanistan sebagai salah satu negara berbahaya bagi jurnalis.

Spin Boldak adalah perlintasan perbatasan penting antara Afghanistan dan Pakistan, yang memfasilitasi aktivitas perdagangan dan perjalanan.

Pemberontak baru-baru ini merebut tujuh jalur perdagangan dengan negara-negara tetangga, termasuk Tajikistan, Turkmenistan, China, Iran dan Pakistan.

Taliban telah meningkatkan serangan di medan tempur sejak AS dan militer sekutu-sekutu di NATO resmi mundur dari Afghanistan pada 1 Mei, dengan menyerbu banyak distrik dan secara drastis melebarkan pengaruh pemberontak ke wilayah yang luas di negara itu./Voice Of America

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

JackOne Band BRI Region 6/Jakarta 1 Raih Juara 3 dalam Band Competition Jakarta Economic Forum 2025

Prestasi membanggakan kembali diraih oleh insan BRIlian. JackOne Band, grup musik yang beranggotakan pekerja dari…

2 jam ago

Touzen Alias Ajun Dituntut 18 Tahun Penjara di Kasus Mini Lab Narkoba

BATAM - Touzen alias Ajun dituntut 18 Tahun penjara dan denda Rp3 Miliar pada kasus…

2 jam ago

BRI Branch Office Gunung Sahari Jakarta Jalin Kerja Sama Strategis dengan PT HIT International

Sebagai bentuk komitmen dalam memperkuat hubungan kemitraan dengan dunia usaha dan memperluas layanan keuangan bagi…

5 jam ago

KIK EBA Syariah BRI-MI JLB1 Jadi Tonggak Baru Investasi Syariah di Pasar Modal

JAKARTA - Perdana di Indonesia, produk Kontrak Investasi Kolektif Efek Beragun Aset Syariah (KIK EBA…

5 jam ago

BRI Region 6/Jakarta 1 Dukung Program Pemerintah Melalui Partisipasi dalam ASN Expo 2025

Jakarta, 13–14 November 2025 – BRI Region 6/Jakarta 1 turut berpartisipasi dalam gelaran ASN Expo…

7 jam ago

Mendorong UMKM Rental Motor Go Digital bersama YourBestie

Rental motor kini menjadi salah satu sektor transportasi yang tidak kalah penting dibandingkan rental mobil…

8 jam ago

This website uses cookies.