Categories: BISNIS

KA BIAS Jadi Primadona di Wilayah Daop 7 Madiun Selama Libur Nataru 2025/2026

PT Kereta Api Indonesia (Persero) Daop 7 Madiun mencatatkan tren positif pada layanan KA Bandara Adi Soemarmo (KA BIAS) selama masa angkutan Natal 2025 dan Tahun Baru 2026. Kehadiran KA BIAS terbukti secara signifikan meningkatkan aksesibilitas dan kemudahan mobilitas masyarakat di wilayah Madiun dan sekitarnya menuju Solo, Jawa Tengah.

Manager Humas KAI Daop 7 Madiun, Tohari, mengungkapkan bahwa sepanjang periode 18 Desember 2025 hingga 1 Januari 2025, tercatat sebanyak 20.524 penumpang telah menggunakan layanan KA BIAS untuk keberangkatan dari wilayah Daop 7 atau 144 persen dari kapasitas tersedia yaitu 14.250 tempat duduk. Sementara itu, jumlah penumpang yang tiba (turun) di wilayah Daop 7 menggunakan KA BIAS mencapai 21.517 penumpang.

Antusiasme masyarakat yang luar biasa ini terlihat dari tingkat okupansi yang melampaui kapasitas tersedia. Dari total 17.100 tempat duduk yang disediakan selama periode Nataru 18 Desember 2025 hingga 4 Januari 2026, jumlah pengguna jasa menembus angka 129 persen atau 22.027 pelanggan. Hal ini menunjukkan bahwa KA BIAS telah menjadi pilihan utama masyarakat berkat efisiensi waktu dan kenyamanan yang ditawarkan.

“Kami sangat optimis KA BIAS akan terus menjadi moda transportasi favorit masyarakat. KAI Daop 7 Madiun berkomitmen untuk terus meningkatkan layanan demi memenuhi harapan pelanggan, serta mendukung konektivitas antardaerah dengan transportasi yang nyaman, aman, dan tepat waktu,” ujar Tohari.

Stasiun dengan Volume Penumpang Tertinggi

Berdasarkan data harian, terdapat lima stasiun di wilayah Daop 7 Madiun yang mencatatkan jumlah penumpang naik (keberangkatan) tertinggi untuk layanan KA BIAS:

1. Stasiun Madiun

2. Stasiun Ngawi

3. Stasiun Magetan

4. Stasiun Walikukun

5. Stasiun Caruban

Tingginya angka okupansi ini menunjukkan bahwa integrasi transportasi antarkota menuju bandara maupun mobilitas rutin antarwilayah (Madiun – Solo dan sekitarnya) semakin diminati. KAI Daop 7 akan terus memastikan kualitas layanan tetap terjaga meski dalam kondisi peak season.

Berikut jadwal Keberangkatan 5 KA Bias dari Daop 7 Madiun :

1. KA 571B, relasi Stasiun Caruban – Bandara Adi Sumarmo, berangkat Caruban 05.40 WIB;

2. KA 573B, relasi Stasiun Caruban – Bandara Adi Sumarmo, berangkat Caruban 11.15 WIB;

3. KA 575B, relasi Stasiun Madiun – Bandara Adi Sumarmo, berangkat Madiun 16.20 WIB;

4. KA 577B, relasi Stasiun Madiun – Bandara Adi Sumarmo, berangkat Madiun 08.10 WIB;

5. KA 579B, relasi Stasiun Madiun – Bandara Adi Sumarmo, berangkat Madiun 15.00 WIB;

KAI Daop 7 Madiun juga mengimbau kepada calon penumpang untuk melakukan pemesanan tiket secara daring melalui aplikasi Access by KAI agar dapat memastikan ketersediaan tempat duduk dan menghindari antrean di loket stasiun.

About KAI Daop 7 Madiun

PT Kereta Api Indonesia (Persero) Daop 7 Madiun

Press Release ini juga sudah tayang di VRITIMES

Pondra - SWARAKEPRI

Recent Posts

Holding PTPN III (Persero) Perkuat Pengendalian Persediaan CPO melalui Stock Opname di KPBN Dumai

Holding Perkebunan Nusantara PT Perkebunan Nusantara III (Persero) melalui PT KPBN melaksanakan kegiatan stock opname…

4 jam ago

Bittime Tanggapi Drama Pasar Aset Kripto, Ingatkan Pentingnya Literasi dan Strategi Investasi Berkelanjutan

Pasar aset kripto global terpantau tengah berada dalam posisi yang rawan menjelang akhir bulan Januari…

4 jam ago

Pelabuhan Parepare Layani Puluhan Ribu Penumpang Selama Nataru

Parepare, Januari 2026 - PT Pelindo Multi Terminal (SPMT) Branch Parepare memastikan seluruh layanan terminal…

6 jam ago

Lokasoka Gandeng Ratusan UMKM Wujudkan Souvenir Bernilai dan Bermakna

Lokasoka memperkuat ekosistem ekonomi kreatif nasional dengan menggandeng ratusan UMKM lokal untuk menghadirkan koleksi hampers…

8 jam ago

India Rayakan Hari Republik ke-77 di Jakarta, Tegaskan Kemitraan Strategis dengan Indonesia

Kedutaan Besar India di Jakarta menyelenggarakan perayaan Hari Republik India ke-77 di JW Marriott Hotel…

8 jam ago

Direksi KAI Services Gelar Pertemuan Bersama Komunitas Pengguna KRL di Gambir

Direksi PT Reska Multi Usaha (KAI Services) menggelar pertemuan bersama komunitas pengguna KRL di Loko…

8 jam ago

This website uses cookies.