Categories: KEPRI

Kadin Kepri Tantang Para Paslon Pemimpin Daerah: Kami Sudah Siapkan Formulir

BATAM-Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Provinsi Kepri memberikan waktu tiga bulan dari Oktober hingga Desember kepada para pasangan calon (paslon) pemimpin daerah di Kepri untuk mewujudkan pertumbuhan ekonomi sebesar 7%. Tantangan tersebut diberikan kepada paslon yang mau melakukan kontrak politik dengan Kadin.

“Kami telah menyiapkan formulir dan kontrak politik bagi para pasangan calon pemimpin di Kepri yang berani dan siap untuk mewujudkan pertumbuhan ekonomi sebesar 7% di Kepri,” ucap Ketua Kadin Provinsi Kepri, Akhmad Ma’ruf Maulana, Senin (21/10/2019).

Ketika ditanyakan, apakah yang dilakukan  Kadin Kepri jika nanti tidak ada paslon yang menerima tantangan dan melakukan tanda tangan kontrak politik, Ma’ruf mengatakan tidak masalah, karena hal tersebut juga bukan suatu hal yang wajib.

“Kalau nantinya tidak ada yang berani menerima tantangan ini ya tidak masalah, karena ini kan tidak wajib. Tapi apakah iya tidak ada, bagaimana mereka meyakinkan masyarakat kalau tantangan seperti ini saja tidak ada yang berani,” lanjut Ma’ruf.

Ia menambahkan, dalam peningkatan pertumbuhan ekonomi tentunya dibutuhkan kemampuan calon pemimpin untuk bisa memanfaatkan seluruh potensi yang ada di wilayah tersebut.

“Pembangunan infrastruktur tidaklah cukup, apabila perekonomiannnya seperti daya beli masyarakat masih rendah. Dan ditambah lagi dengan kenaikan UMK tahun 2020 mendatang yang bisa menurunkan daya minat di bidang industri,” tambah Ma’ruf.

 

 

 

 

 

 

 

 

Penulis: Ivan
Editor: Rumbo

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

Kolaborasi, Tantangan dan Etika dalam Peliputan Isu Lingkungan

Webinar Jurnalisme Lingkungan oleh LindungiHutan telah digelar pada 4-5 September 2024. LindungiHutan telah menyelenggarakan webinar…

3 jam ago

Lewat Kolaborasi dengan DATAYOO, Eratani Terapkan Precision Farming Berbasis Satelit

Jakarta, 19 September 2024 – Eratani, startup agritech yang menyediakan solusi pertanian holistik, resmi menjalin…

3 jam ago

PT Dua Samudera Perkasa Sukses Selenggarakan Diklat Mooring Unmooring dengan Port Academy

PT Dua Samudera Perkasa dengan bangga menggelar Diklat Mooring Unmooring bersertifikasi BNSP bekerja sama dengan…

9 jam ago

Maxy Academy Hadirkan Pelatihan “Digital Marketing 101” untuk Persiapkan Ahli Pemasaran Digital Masa Depan

Maxy Academy mengumumkan pelatihan terbaru bertajuk "Digital Marketing 101: Sosial Media Marketing (Daring)", yang dirancang…

10 jam ago

Halo Robotics Sukses Gelar Drone Talks @ The Mulia, Dorong Inovasi Keamanan dengan Otomasi & AI

Halo Robotics dengan bangga mengumumkan kesuksesan acara Drone Talks @ The Mulia yang diselenggarakan pada…

15 jam ago

Jelang Keputusan The Fed: Bitcoin Melonjak Hampir USD $60.000 Lagi

Harga Bitcoin kembali mengalami koreksi dan turun di bawah USD $60 ribu, menjelang keputusan suku bunga…

16 jam ago

This website uses cookies.