Categories: BISNIS

KAI Properti Dukung Transisi Energi Bersih Lewat Pemasangan PLTS di Fasilitas KAI

PT KA Properti Manajemen atau KAI Properti, anak usaha dari PT Kereta Api Indonesia (Persero), menunjukkan komitmennya terhadap energi terbarukan dengan menyelesaikan pembangunan Pembangkit Listrik Tenaga Surya (PLTS) di berbagai fasilitas milik KAI. Langkah ini jadi bagian dari upaya mendorong efisiensi energi sekaligus mendukung penerapan prinsip keberlanjutan berbasis Environmental, Social, and Governance (ESG).

Pemasangan PLTS dilakukan dengan kapasitas yang bervariasi, mulai dari 30 kilowatt peak (KWP) hingga 400 KWP, menggunakan panel surya berkapasitas 550 WP per unit. Sistem ini dirancang fleksibel untuk beroperasi di segala kondisi cuaca. Saat matahari bersinar, energi sepenuhnya berasal dari tenaga surya. Sedangkan saat mendung atau hujan, sistem tetap dapat menyuplai daya sebesar 10–25%, dengan sisanya dialihkan ke listrik dari PLN.

Menariknya, sistem ini juga terintegrasi dengan aplikasi pemantauan digital yang memungkinkan pengguna melihat secara langsung berapa daya yang masuk, digunakan, dan tersisa. Dengan begitu, pengelolaan listrik menjadi lebih efisien, transparan, dan terkontrol.

Adapun sejumlah lokasi fasilitas KAI yang telah dilengkapi PLTS oleh KAI Properti meliputi Balai Yasa Mekanik Jalan Rel Cirebonprujakan, Kantor Divre III Palembang, Balai Yasa Lahat, Stasiun Padalarang, Stasiun Cimahi, Stasiun Padang, Stasiun Medan, Stasiun Tanjungkarang, Kantor Daop 2 Bandung, Stasiun Bandung, hingga Depo Tarahan.

Plt. Sekretaris Perusahaan KAI Properti, Ramdhani Subagja, mengatakan bahwa langkah ini merupakan bagian dari sinergi bersama KAI untuk menghadirkan sistem transportasi publik yang lebih ramah lingkungan.“Pemasangan PLTS ini adalah langkah strategis dalam mendukung efisiensi biaya energi, sekaligus memperkuat komitmen terhadap pengurangan emisi karbon. Ini bentuk kontribusi nyata kami dalam mendorong transisi energi bersih di lingkungan perkeretaapian,” kata Ramdhani.

Ia menambahkan, proyek PLTS ini juga mencerminkan visi KAI Properti sebagai perusahaan yang ingin mendorong gaya hidup berkelanjutan di semua lini. Selain mengoptimalkan aset milik KAI, penggunaan energi ramah lingkungan menjadi bagian penting dalam strategi pembangunan berkelanjutan yang lebih hijau dan efisien.

Ke depan, KAI Properti akan terus memperluas pemanfaatan energi surya di berbagai proyek infrastruktur dan operasional KAI sebagai bentuk dukungan terhadap pembangunan rendah karbon dan pengelolaan energi masa depan.

Press release ini juga sudah tayang di VRITIMES

Pondra - SWARAKEPRI

Recent Posts

Tragedi KM Putri Sakinah: Gerak Cepat Polda NTT, Penanganan Tuntas dan Transparan

Kupang, NTT, 14 Januari 2026 – Tragedi tenggelamnya kapal wisata semi-phinisi KM Putri Sakinah di perairan…

3 jam ago

KA Pandanwangi Tembus 1,15 Juta Penumpang di 2025, Andalan Mobilitas Wisata Tapal Kuda

Jember, Januari 2026 – Kinerja layanan KA Pandanwangi relasi Jember – Ketapang PP terus menunjukkan…

7 jam ago

Ini Tanggapan Bittime Terkait Dampak Inflasi Amerika Serikat dan Kebijakan Tarif Trump Pekan Ini

Jakarta, 13 Januari 2026 - Pasar aset kripto saat ini sedang berada dalam fase konsolidasi yang…

8 jam ago

Antisipasi Libur Isra Miraj 15–18 Januari, KAI Daop 1 Jakarta Sediakan 158 Ribu Tempat Duduk

PT Kereta Api Indonesia (Persero) Daerah Operasi 1 Jakarta mengantisipasi peningkatan mobilitas masyarakat pada libur…

15 jam ago

Optimasi Hilirisasi Bauksit Nasional, Ciptakan Nilai Tambah Hingga US$3,8 triliun

JAKARTA – Langkah Indonesia untuk meningkatkan nilai tambah dari sumber daya alam mineral bauksit, menjadi…

17 jam ago

Topremit Kembali Raih Award “Penyedia Jasa Transfer Terbaik 2025” dari BI

Topremit kembali menyabet penghargaan bergengsi dari Bank Indonesia sebagai ‘Penyedia Jasa Transfer Terbaik 2025’. Melalui acara…

1 hari ago

This website uses cookies.