Categories: Lingga

Kapolres Lingga dan Forkopimda Tinjau NASI KAPAU di Desa Pulun dan Desa Mentuda

LINGGA – Kapolres Lingga AKBP Arief Robby Rachman bersama Forkopimda Kabupaten Lingga tinjau langsung program NASI KAPAU (Vaksinasi Antar Pulau) di Desa Pulun dan Desa Mentuda Kecamatan Daik Lingga Kabupaten Lingga, Kamis (02/9/2021).

Kegiatan Peninjauan tersebut dihadiri Sekda Kabupaten Lingga Syamsudi, Kapolres Lingga AKBP Arief Robby Rachman, Danlanal Dabo Singkep LETKOL LAUT (P) Didik Hermawan, dan Pabung Kodim 0315 Bintan Mayor Inf Jonas Maliholo.

Selain itu, kegiatan ini diikutsertai pula oleh Kasatpolairud Polres Lingga AKP Thomas, Kapolsek Daik Lingga IPTU Idris, Danramil 05 Daik Lingga KAPTEN Arm. Ismarli Koto, Kasat Intelkam Polres Lingga IPTU Wahyudi, Camat Lingga Yulius, Kepala Puskesmas Daik dr. Roni, dan Kepala Desa Mentuda Darmawan.

Kapolres Lingga AKBP Arief Robby Rachman menyampaikan bahwa, kegiatan peninjauan ini dilakukan guna melihat langsung pelaksanaan percepatan vaksinasi berjalan lancar, aman dan tertib dengan tetap mematuhi dan menerapkan protokol kesehatan (prokes).

“Dibukanya Gerai Vaksin Presisi oleh Polres Lingga dalam rangka membantu pemerintah percepatan vaksinasi di masyarakat khususnya di Kabupaten Lingga dan menindaklanjuti program Nasi kapau yang di gagas oleh Kapolda Kepri IRJEN. POL DR. Aris Budiman untuk melakukan Vaksinasi antar Pulau di Wilayah hukum Polda Kepri dengan cara mendatangi masyarakat di pulau-pulau untuk dilakukan Vaksinasi”, jelas AKBP. Arief.

“Saya mengimbau kepada masyarakat Kabupaten Lingga yang belum melakukan vaksinasi covid-19 supaya mendatangi lokasi vaksinasi yang telah disediakan untuk dilakukan vaksinasi karena vaksinasi ini penting dilakukan guna terbentuknya herd immunity (kekebalan kelompok) sehinga pencegahan penyebaran covid-19 di masyarakat bisa terkendali”. tutur AKBP. Arief.

Dalam kesempatan tersebut, Sekda. Kabupaten Lingga Syamsudi mengatakan “Terimakasih kepada Polri khususnya Polres Lingga telah melakukan program Nasi Kapau sehinga masyarakat yang berada di pulau-pulau yang sulit dijangkau bisa di lakukan vaksinasi dan kepada Dinas Kesehatan serta Tim Vaksinator agar memanfaatkan program Nasi kapau ini untuk melakukan percepatan vaksinasi di Kabupaten Lingga./Ruslan

Redaksi

Recent Posts

BINUS University Jadi Universitas Terbaik Nomor 2 di ASEAN

Jakarta, 20 November 2024 - BINUS UNIVERSITY, sebagai Perguruan Tinggi Indonesia berkelas dunia mengucapkan terima…

4 menit ago

Muhammad Rudi Ajak Masyarakat Batam Sukseskan Pilkada 2024

BATAM - Kepala BP Batam sekaligus Wali Kota Batam, H. Muhammad Rudi mengajak seluruh elemen…

41 menit ago

Seberapa Tinggi Dogecoin akan Melesat di 2025? Ini Analisisnya!

Dogecoin (DOGE), koin meme paling populer, saat ini diperdagangkan di bawah $1. Namun, sejumlah analis…

1 jam ago

SIP Trunk adalah Solusi Modern untuk Sistem Telepon: Bagaimana Cara Kerjanya?

SIP trunk adalah sebuah inovasi dan solusi bagi bisnis yang membutuhkan peneleponan dengan frekuensi yang…

2 jam ago

Pembalut Malam, Tidur Nyenyak saat Menstruasi

Saat menstruasi, tidur malam yang nyenyak sering kali terganggu karena kekhawatiran akan bocor atau rasa…

3 jam ago

Mau Memecoin Murah? Ini Daftar Token di Bawah $1 yang Sedang Naik Daun!

Memecoin telah menjadi daya tarik tersendiri di dunia kripto, terutama bagi investor muda yang mencari…

4 jam ago

This website uses cookies.