Categories: BISNIS

Keberuntungan Menanti di Perayaan Tahun Baru Imlek “Orient Grandeur” Mall of Indonesia

Tahun Baru Imlek di Mall of Indonesia (MOI) selalu jadi salah satu momen yang paling ditunggu setiap tahunnya. Tahun ini, Anda akan diajak untuk merasakan perayaan Imlek yang lebih seru, lebih berwarna, dan penuh kejutan! “Orient Grandeur” adalah tema besar yang hadir untuk menyambut Tahun Baru Imlek, membawa perpaduan antara tradisi dan modernitas dalam satu pengalaman yang tak terlupakan untuk keluarga.

Sambut Tahun Ular dengan Kejutan dan Keceriaan

Tahun ini, kita memasuki Year of the Snake, dan untuk merayakannya, Mall of Indonesia menghadirkan Prosperity Grandeur – sebuah instalasi yang akan membuatmu merasa berada di tengah perayaan yang penuh dengan keberuntungan dan kegembiraan. Tidak hanya menjadi tempat yang penuh warna, tetapi setiap sudut di Mall of Indonesia sudah dipersiapkan untuk memberikan pengalaman yang seru bagi pengunjung dari segala usia.

Beragam Aktivitas yang Akan Membuatmu Betah Berlama-lama di MOI:

Prosperity Grandeur Activities

Saatnya rayakan Tahun Baru Imlek dengan berbagai pertunjukkan dan kegiatan bermakna di Mall of Indonesia. Pertama, Anda bisa menyaksikan Barongsai dan Liong with Lighting Show tanggal 28 hingga 30 Januari 2025. Selanjutnya, ada pertunjukan Bian Lian yang dipersembahkan oleh Hai Di Lao pada 25 hingga 26 Januari. Bersiap-siap juga dengan penampilan tarian khas Imlek hingga workshop menarik yang tidak boleh Anda lewatkan!

Year of The Snake Installation

Bukan Imlek namanya jika tidak disambut dengan instalasi yang khas dan penuh semangat. Di Tahun Ular ini, instalasi Mall of Indonesia akan menyambut Anda dengan warna merah yang membawa keberuntungan. Pastikan untuk membawa kamera dan ponsel terbaikmu untuk foto ya!

Fortune Finds

Agar pengalamanmu semakin berkesan, Mall of Indonesia telah menyiapkan berbagai kesempatan yang menguntungkan untuk Anda! Bagaimana tidak? Dengan berbelanja minimal Rp1.000.000, Anda bisa mendapatkan kesempatan untuk bermain Omikuji dan voucher belanja menarik di seluruh tenant MOI. Terdapat juga CNY Discount hingga 70%, CNY Hampers, hingga CNY Dinner Package untuk Anda. Menarik bukan? MOI sudah menjadi pilihan tepat untuk rayakan kebersamaan Imlek bersama orang tersayang.

Bayangkan momen-momen kebahagiaan saat kamu bersama keluarga berjalan-jalan menikmati keseruan instalasi Year of the Snake, berburu keberuntungan, dan tentunya berbagi tawa. Dengan berbagai aktivitas interaktif yang berkesan, Orient Grandeur akan membuat perayaan Imlek tahun ini semakin spesial.

Jangan sampai kelewatan! Ajak keluarga dan teman-temanmu untuk merayakan Tahun Baru Imlek 2025 di Mall of Indonesia. Acara ini berlangsung dari 24 Januari hingga 23 Februari 2025, jadi pastikan kamu datang dan merasakan langsung keceriaan yang telah kami siapkan. Foto dapat diunduh di sini.

About ASRI

ASRI, bagian dari Agung Sedayu Group, adalah perusahaan pengembang dan pengelola properti yang tidak hanya fokus pada pembangunan bangunan, tetapi juga menciptakan ruang-ruang yang hidup dan menginspirasi. Spesialisasi ASRI meliputi ruang komersial inovatif, properti perhotelan, hunian vertikal, menara perkantoran premium, serta proyek campuran yang dirancang untuk memperkaya pengalaman urban. Dengan komitmen terhadap kualitas, keberlanjutan, dan desain modern, ASRI bertujuan untuk meningkatkan kualitas hidup bagi setiap individu yang tinggal, bekerja, dan beraktivitas di dalam ruang-ruang yang dihadirkan. Sejak berdiri pada tahun 2017, ASRI telah menciptakan berbagai landmark yang memperkaya wajah kota, seperti Mall of Indonesia, ASHTA District 8, PIK Avenue, HubLife Taman Anggrek Residences, Grand Galaxy Park Bekasi, The Langham Jakarta, Swissotel PIK, Swissotel Nusantara, Mercure Jakarta PIK, 25hours Hotel Jakarta The Oddbird, Taman Anggrek Residences, Fatmawati City Center, District 8, dan Menara Jakarta. Dengan visi jangka panjang untuk selalu meningkatkan kualitas hidup masyarakat di sekitar proyek-proyeknya, ASRI berkomitmen untuk terus menciptakan lingkungan yang mendukung kemajuan dan kualitas kehidupan komunitas sekitarnya.

Press Release ini juga sudah tayang di VRITIMES

 

Pondra - SWARAKEPRI

Recent Posts

Ini Tanggapan Bittime Terkait Dampak Inflasi Amerika Serikat dan Kebijakan Tarif Trump Pekan Ini

Jakarta, 13 Januari 2026 - Pasar aset kripto saat ini sedang berada dalam fase konsolidasi yang…

20 menit ago

Antisipasi Libur Isra Miraj 15–18 Januari, KAI Daop 1 Jakarta Sediakan 158 Ribu Tempat Duduk

PT Kereta Api Indonesia (Persero) Daerah Operasi 1 Jakarta mengantisipasi peningkatan mobilitas masyarakat pada libur…

7 jam ago

Optimasi Hilirisasi Bauksit Nasional, Ciptakan Nilai Tambah Hingga US$3,8 triliun

JAKARTA – Langkah Indonesia untuk meningkatkan nilai tambah dari sumber daya alam mineral bauksit, menjadi…

9 jam ago

Topremit Kembali Raih Award “Penyedia Jasa Transfer Terbaik 2025” dari BI

Topremit kembali menyabet penghargaan bergengsi dari Bank Indonesia sebagai ‘Penyedia Jasa Transfer Terbaik 2025’. Melalui acara…

20 jam ago

Ruas Batang–Semarang Dorong Pengembangan Kawasan Industri di Jawa Tengah

Semarang (14/01) – PT Jasamarga Transjawa Tol (JTT) menegaskan bahwa Jalan Tol Batang–Semarang merupakan salah…

2 hari ago

Kementerian PU Tambah 57 Titik Sumur Bor Pasokan Air Bersih Aceh

Kementerian Pekerjaan Umum (PU) terus bergerak mendukung pemulihan layanan dasar pascabencana di Provinsi Aceh. Fokus…

2 hari ago

This website uses cookies.