Categories: BISNIS

Kecintaan yang kuat terhadap komunikasi, membuat Ms. Gek Tri aktif terlibat dalam berbagai organisasi dan menjadi pemenang TOYIB 2024 Bali

TOYIB 2024 – Kecintaan yang kuat terhadap komunikasi, membuat Ms. Gek Tri aktif terlibat dalam berbagai organisasi dan memiliki prestasi sejak bersekolah hingga kuliah. Didukung kemandiriannya sejak duduk di bangku sekolah, ia mengawali karir sebagai seorang MC dan TV Presenter. Profesi tersebut membuatnya memiliki banyak relasi dengan korporat, pemerintahan dan komunitas.

Sebagai salah satu lulusan terbaik dalam program Magister Ilmu Komunikasi di LSPR Institute, membuat ia saat ini bekerja secara professional sebagai Marketing & Public Relations Manager, Dosen serta Trainer dibidang ilmu komunikasi. Ia memperoleh dana hibah DIKTI bidang Pengabdian kepada Masyarakat tahun 2023 dan 2024.

Dan juga masuk ke dalam top 3 Insan Humas Terpopuler LLDIKTI Wilayah 3 tahun 2024.

Dedikasinya di Perguruan tinggi juga membuatnya terpilih menjadi Best Staff of The Year di LSPR Institute pada tahun 2022. Selain komunikasi, ia sangat tertarik dalam bidang sosial. Ia pernah membuat social project bertajuk Deaf Talk untuk merangkul teman-teman Tuli di Bali, serta kerap kali memberikan sharing session tentang pengalamannya di bidang ilmu komunikasi untuk menambah softskill teman-teman disabilitas maupun generasi muda pada umumnya. Melalui passion yang kuat tersebut, karakternya terbentuk menjadi pribadi yang dikenal senang berbagi dengan sesama. “Saya ingin menjadi perempuan yang bisa menginspirasi banyak orang lewat passion yang saya miliki di bidang pendidikan ilmu komunikasi. Bagi saya, Pendidikan tidak harus selalu didapatkan dalam situasi yang formal, karena saya percaya dengan berbagi pengetahuan yang berasal dari pengalaman akan jauh lebih bermakna untuk membuat seseorang termotivasi menjadi versi terbaik dari dirinya sendiri”

Tentang INDOGO.ID

Tentang JCI Badung Bali

Sebagai bagian dari Junior Chamber International (JCI), JCI Badung Bali terus berkomitmen untuk mencetak pemimpin muda yang berdaya saing global dan memberikan kontribusi nyata bagi masyarakat. Melalui berbagai program yang inovatif, JCI Badung Bali telah membantu membangun komunitas yang lebih baik selama satu dekade terakhir.

Press Release ini juga sudah tayang di VRITIMES

Pondra - SWARAKEPRI

Recent Posts

Holding PTPN III (Persero) Perkuat Pengendalian Persediaan CPO melalui Stock Opname di KPBN Dumai

Holding Perkebunan Nusantara PT Perkebunan Nusantara III (Persero) melalui PT KPBN melaksanakan kegiatan stock opname…

6 jam ago

Bittime Tanggapi Drama Pasar Aset Kripto, Ingatkan Pentingnya Literasi dan Strategi Investasi Berkelanjutan

Pasar aset kripto global terpantau tengah berada dalam posisi yang rawan menjelang akhir bulan Januari…

6 jam ago

Pelabuhan Parepare Layani Puluhan Ribu Penumpang Selama Nataru

Parepare, Januari 2026 - PT Pelindo Multi Terminal (SPMT) Branch Parepare memastikan seluruh layanan terminal…

8 jam ago

Lokasoka Gandeng Ratusan UMKM Wujudkan Souvenir Bernilai dan Bermakna

Lokasoka memperkuat ekosistem ekonomi kreatif nasional dengan menggandeng ratusan UMKM lokal untuk menghadirkan koleksi hampers…

9 jam ago

India Rayakan Hari Republik ke-77 di Jakarta, Tegaskan Kemitraan Strategis dengan Indonesia

Kedutaan Besar India di Jakarta menyelenggarakan perayaan Hari Republik India ke-77 di JW Marriott Hotel…

9 jam ago

Direksi KAI Services Gelar Pertemuan Bersama Komunitas Pengguna KRL di Gambir

Direksi PT Reska Multi Usaha (KAI Services) menggelar pertemuan bersama komunitas pengguna KRL di Loko…

9 jam ago

This website uses cookies.