Categories: BATAM

Kedubes Iran dan Bos OMS Kunjungi Kapal MT Arman 114

BATAM – Tim Kedutaan Besar Republik Islam Iran dan Bos Ocean Mark Shipping (OMS) Inc, Mehdi Yousefi didampingi Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan(KLHK), Bakamla RI dan Kejaksaan melakukan kunjungan teknis ke Kapal MT Arman 114, pada Kamis 27 Juni 2024.

Kunjungan teknis ke kapal MT Arman 114 ini berdasarkan surat undangan Kepala Kejaksaan Negeri Batam Nomor: B- /L.10.11/Eku.2/06/2024 menanggapi surat dari Duta Besar Republik Islan Iran tanggal 25 Juni 2024.

Kepala Kejaksaan Negeri Batam, I Ketut Kasna Dedi ketika dikonfirmasi membenarkan adanya kegiatan kunjungan teknis ke kapal MT Arman 114 tersebut.

“Iya benar, kami yang mengeluarkan surat kunjungan teknis bersama pihak Kedutaan Besar Republik Islam Iran. Kami juga melakukan pendampingan disana,” ujarnya ketika ditemui SwaraKepri di ruang kerjanya, Senin 1 Juli 2024.

Sementara itu Kuasa Hukum Ocean Mark Shipping (OMS) Inc, Supardi S.H., M.H., dari kantor hukum Ace & Co juga membenarkan adanya kunjungan teknis ke kapal MT Arman 114 tersebut.

“Klien kami(Bos OMS) bersama dengan Kedutaan Besar Republik Islam Iran didampingi oleh KLHK, Bakamla RI dan kejaksaan sudah mengunjungi dan naik ke atas kapal MT ARMAN 114 atas izin dari kejaksaan,”ujarnya kepada SwaraKepri, Selasa 2 Juli 2024.

Supardi mengungkapkan saat kunjungan teknis tersebut, ditemukan beberapa kerusakan kapal.

Kondisi kapal MT Arman 114 saat dilakukan kunjungan teknis./Foto: IST

“Hal ini membuat kerugian klien kami semakin besar, terlebih sejak proses permasalahan ini(kasus MT Arman 114) muncul sampai sekarang sudah hampir 12 bulan,”bebernya.

Page: 1 2

Redaksi - SWARAKEPRI

View Comments

Recent Posts

KA Pandanwangi Tembus 1,15 Juta Penumpang di 2025, Andalan Mobilitas Wisata Tapal Kuda

Jember, Januari 2026 – Kinerja layanan KA Pandanwangi relasi Jember – Ketapang PP terus menunjukkan…

1 jam ago

Ini Tanggapan Bittime Terkait Dampak Inflasi Amerika Serikat dan Kebijakan Tarif Trump Pekan Ini

Jakarta, 13 Januari 2026 - Pasar aset kripto saat ini sedang berada dalam fase konsolidasi yang…

3 jam ago

Antisipasi Libur Isra Miraj 15–18 Januari, KAI Daop 1 Jakarta Sediakan 158 Ribu Tempat Duduk

PT Kereta Api Indonesia (Persero) Daerah Operasi 1 Jakarta mengantisipasi peningkatan mobilitas masyarakat pada libur…

9 jam ago

Optimasi Hilirisasi Bauksit Nasional, Ciptakan Nilai Tambah Hingga US$3,8 triliun

JAKARTA – Langkah Indonesia untuk meningkatkan nilai tambah dari sumber daya alam mineral bauksit, menjadi…

11 jam ago

Topremit Kembali Raih Award “Penyedia Jasa Transfer Terbaik 2025” dari BI

Topremit kembali menyabet penghargaan bergengsi dari Bank Indonesia sebagai ‘Penyedia Jasa Transfer Terbaik 2025’. Melalui acara…

22 jam ago

Ruas Batang–Semarang Dorong Pengembangan Kawasan Industri di Jawa Tengah

Semarang (14/01) – PT Jasamarga Transjawa Tol (JTT) menegaskan bahwa Jalan Tol Batang–Semarang merupakan salah…

2 hari ago

This website uses cookies.