Categories: BISNIS

Keluar Flek Coklat Berhari-Hari, Apakah Bahaya?

Apakah akhir-akhir ini mengalami bercak coklat, padahal belum waktunya haid? Bercak coklat yang keluar dari vagina secara tiba-tiba sering kali membuat wanita merasa bingung, apakah ini normal atau tanda bahaya? Apalagi jika kondisi ini berhari-hari.

Nah, ternyata ada beberapa penyebab keluar flek dalam jangka waktu tertentu dan cara mengatasinya. Simak penjelasan selengkapnya di artikel ini.

Flek atau bercak coklat umumnya datang ketika wanita hendak memasuki masa haid. Darah haid normal memiliki warna lebih gelap dua tingkat dari perdarahan pada umumnya. Semakin gelap darah yang keluar pada menstruasi, mulai dari warna merah tua hingga coklat, maka darah tersebut berusia lebih tua atau aliran darahnya lambat.

Darah menstruasi juga dapat berwarna merah terang atau darah segar yang disebabkan karena laju perdarahan yang cepat dan biasanya baru saja terjadi.

Apakah bahaya flek coklat berhari-hari? Ini penyebabnya!

Flek kecoklatan ternyata bisa karena berbagai macam hal. Flek coklat yang terjadi pada wanita bisa disebabkan karena hal berikut ini:

1. Sebagai tanda awal kehamilan

2. Salah satu gejala premenstrual syndrome (PMS)

3. Menggunakan alat kontrasepsi tertentu

4, Tanda keguguran

5. Bisa juga sebagai tanda awal menopause

6. Polycystic Ovary Syndrome (PCOS)

7. Polip rahim atau serviks

8. Stres

Keluar flek coklat berhari-hari pada wanita sebelum haid merupakan hal yang sering terjadi dan cara menguranginya meliputi hindari stres, jaga berat badan, ganti alat kontrasepsi dan lakukan pemeriksaan pap smear untuk deteksi kanker serviks secara rutin.

Kapan harus konsultasi ke dokter?

Flek coklat yang sering dialami wanita setelah haid bisa jadi merupakan sisa darah menstruasi yang menempel pada rahim dan keluar sewaktu-waktu. Sisa darah ini berwarna lebih gelap jika dibandingkan dengan darah biasanya. Flek darah tidak lagi berwarna merah terang karena telah teroksidasi setelah menempel atau mengendap di rahim.

Tekstur dari keluar flek coklat berhari-hari setelah haid ini lebih kental, bergumpal, lengket dan kering. Umumnya wanita mengalami flek coklat ini 1-2 hari setelah haid selesai dan biasanya akan datang dan pergi selama satu sampai 2 minggu ke depan. Flek ini normal jika tidak disertai dengan gejala lainnya yang mengganggu.

Meskipun terkadang bukan hal yang perlu dikhawatirkan, namun cobalah untuk mencatat kapan flek muncul dan gejala apa yang menyertai sehingga bisa memberikan informasi yang detail ke dokter. Temukan informasi seputar kesehatan wanita lainnya di www.yoona.id/blog.

Tentang Yoona Women

We’re a female wellness company who understands your health journey is personal and important. We are committed to providing high-quality, safe, affordable products like organic pads to support your wellness. Ready to #NeverSettleForLess and start your wellness journey with Yoona? Let’s together act on it! Because YOU matter. Period.
Press Release ini juga sudah tayang di VRITIMES
Pondra - SWARAKEPRI

Recent Posts

Implementasi Intraday Short Selling di BEI, Peluang dan Tantangan

JAKARTA - Short Selling merupakan transaksi penjualan Efek dengan kondisi Efek tersebut tidak dimiliki oleh…

19 jam ago

Patuhi Instruksi Megawati, Bupati Pelalawan Tak Ikut Retret di Magelang

RIAU - Ketua Umum PDIP Megawati Soekarno Putri menginstruksikan agar seluruh kepala daerah dan wakil…

19 jam ago

Tanamkan Rasa Cinta Kasih kepada Siswa, Yayasan Kurnia Salam Beri Bantuan ke Panti Asuhan

RIAU - Taman Kanak-kanak dan PAUD Kurnia Salam Kubang Jaya Kecamatan Siak Hulu Kabupaten Kampar,…

19 jam ago

KAI Kembali Mengimbau Masyarakat Waspada Penipuan Berkedok Rekrutmen

PT Kereta Api Indonesia (Persero) kembali mengingatkan masyarakat untuk terus waspada terhadap segala bentuk penipuan…

23 jam ago

Strategi Omnichannel untuk Bisnis dengan Aplikasi Barantum

Strategi omnichannel memungkinkan bisnis memberikan pengalaman pelanggan yang mulus dan terintegrasi di berbagai saluran komunikasi,…

24 jam ago

Vortex Merilis Permainan Interaktif di IIMS 2025 Bersama Mitsubishi Indonesia

Vortex, perusahaan teknologi yang berbasis di Yogyakarta, mengumumkan kolaborasi strategis dengan Mitsubishi Motors untuk meluncurkan…

1 hari ago

This website uses cookies.