Dalam rangka mempererat hubungan kemitraan dan meningkatkan sinergi BRI BO Kalimalang menyelenggarakan acara gathering bersama Agen BRILink yang berada di wilayah kerja BRI BO Kalimalang. Kegiatan ini menjadi ajang silaturahmi sekaligus apresiasi atas kontribusi para Agen BRILink dalam mendukung layanan perbankan BRI kepada masyarakat.
Acara gathering berlangsung dengan suasana hangat dan penuh kebersamaan. Selain menjadi momentum untuk saling bertukar informasi, kegiatan ini juga diisi dengan sesi pembekalan terkait penguatan layanan BRILink, strategi peningkatan transaksi, serta edukasi mengenai keamanan transaksi digital.
Pemimpin Cabang BRI BO Kalimalang dalam sambutannya menyampaikan apresiasi setinggi-tingginya kepada seluruh Agen BRILink atas peran aktif mereka dalam mendukung inklusi keuangan di masyarakat. Diharapkan, melalui acara ini, kolaborasi antara BRI dan Agen BRILink semakin solid, profesional, dan memberikan dampak positif bagi pertumbuhan ekonomi di lingkungan sekitar.
Dengan adanya kegiatan ini, BRI BO Kalimalang berkomitmen untuk terus mendampingi dan memperkuat peran Agen BRILink sebagai mitra strategis dalam mewujudkan layanan keuangan yang mudah dijangkau oleh seluruh lapisan masyarakat.
Press Release ini juga sudah tayang di VRITIMES
JAKARTA - Perdana di Indonesia, produk Kontrak Investasi Kolektif Efek Beragun Aset Syariah (KIK EBA…
Jakarta, 13–14 November 2025 – BRI Region 6/Jakarta 1 turut berpartisipasi dalam gelaran ASN Expo…
Rental motor kini menjadi salah satu sektor transportasi yang tidak kalah penting dibandingkan rental mobil…
Gelaran ALFI CONVEX 2025 pertama resmi dibuka dan berhasil menarik lebih dari 2000 pengunjung di…
Jakarta, 8 November 2025 – Yayasan Inovasi Teknologi Indonesia (INOTEK), berkolaborasi dengan Yayasan Indonesia Setara,…
JAKARTA, Selasa 11 November 2025 – Sebagai AI Factory dari Indosat Ooredoo Hutchison (IOH) Group,…
This website uses cookies.