Categories: Otomotif

Kendaraan Niaga, Lintasi Tanjakan Dengan Lebih Stabil Dengan Tips Aman Ini

JAKARTA – Di tengah musim hujan yang ekstrem, para pemilik dan pengemudi kendaraan niaga perlu melakukan persiapan ekstra dalam melakukan perjalanan panjang antar kota hingga pulau.

Selain medan perjalanan yang menjadi licin karena curah hujan yang tinggi, beberapa rute lintas pegunungan juga bisa menjadi tantangan tersendiri bagi para pengemudi. Maka dari itu, penting untuk menguasai teknik berkendara sekaligus mempersiapkan truk atau bus dalam kondisi prima, terutama kemampuan traksi yang optimal, seperti berikut:

Mempertahankan traksi

Saat melintasi tanjakan yang curam dan mulai kehilangan traksi, pengemudi perlu mempertahankan kendali dengan mengambil beberapa langkah utama, seperti; tidak menekan pedal gas secara penuh yang membuat kendaraan terdorong ke depan.
Karena saat kendaraan dikemudikan dengan mendorong, mesin akan overheating di mana hal ini kerap terjadi pada kendaraan niaga seperti truk dan bus, yang akhirnya malah menyebabkan mogok.

Pengemudi juga dapat memanfaatkan semua roda penggerak dari kendaraan terutama dalam mempertahankan traksi di tanjakan yang licin. Dan jika ingin menambah kecepatan saat tengah mendaki tanjakan lakukan dengan perlahan dan bertahap, agar tidak memaksakan kinerja mesin.

Hankook Tire Smart Work Am09

Jaga jarak dengan kendaraan di depan

Saat di tanjakan, pengemudi perlu memperhatikan jarak dengan kendaraan di depan mereka.

National Sales Manager TBR (Truck & Bus Radial) PT. Hankook Tire Sales Indonesia, Ahmad Juweni mengingatkan hal ini dapat mencegah jika sewaktu-waktu kendaraan tergelincir atau pengemudi lainnya mengalami kesulitan mendaki tanjakan, hingga kondisi fatal seperti kecelakaan yang disebabkan oleh kendaraan yang berhenti mendadak.
“Begitu pula saat menuruni tanjakan, pengemudi perlu memperhatikan rambu-rambu yang menginformasikan kontur jalanan – seperti keadaan licin atau sering terjadi kecelakaan, agar mereka dapat menyesuaikan kecepatan dan menjaga kestabilan kendaraan,” ujar Ahmad.

Page: 1 2 3

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

Cara Merawat Kompor Tanam Gas: Tips Agar Awet, Aman, dan Tetap Elegan

Inilah beberapa cara merawat kompor tanam gas agar awet, aman, dan tetap elegan. Dengan rutin…

2 jam ago

BRI KCP Kalisari dan Kecamatan Pasar Rebo Dorong UMKM Naik Kelas Lewat Pemanfaatan AI

Jakarta Timur – Sebagai bentuk komitmen dalam mendukung pemberdayaan dan pengembangan Usaha Mikro, Kecil, dan…

4 jam ago

Tanam 16.000 Bibit Mangrove, PT Pelindo Solusi Logistik Perkuat Ekosistem Blue Carbon untuk Mitigasi Perubahan Iklim

PT Pelindo Solusi Logistik (“SPSL”) sebagai subholding BUMN Kepelabuhanan Pelindo mempertegas komitmennya mendukung upaya global…

4 jam ago

WSBP Perkuat Governance, Risk Management, & Compliance untuk Capai Kinerja Berkelanjutan

PT Waskita Beton Precast Tbk (kode saham: WSBP) percaya bahwa penguatan penerapan Tata Kelola, Manajemen…

4 jam ago

Mengapa Biaya Pernikahan Sering Melewati Anggaran dan Bagaimana Mengatasinya

Pernikahan sering kali dianggap sebagai momen paling berharga dalam hidup seseorang. Ia bukan hanya tentang…

4 jam ago

BTC Berpeluang 50% Tembus US$140K Bulan Ini, Model Historis Beri Clue

Bitcoin (BTC) kembali menjadi sorotan utama di pasar aset digital setelah seorang ekonom, Timothy Peterson, merilis…

14 jam ago

This website uses cookies.