Categories: BATAMBP BATAM

Kepala BP Batam Terima Kunjungan Calon Investor Turki

BATAM – Kepala Badan Pengusahaan Batam (BP Batam), Muhammad Rudi menerima kunjungan calon investor dari Turki, Mr. Erkam Yildrim pada hari Selasa (21/3/2023) bertempat di Marketing Center BP Batam

Datang bersama rombongan, Mr. Erkam menjajaki kemungkinan berinvestasi di Batam.

“Kami datang kesini untuk menjajaki potensi investasi di Batam, terutama investasi Liquified Natural Gas (LNG) dan bisnis kargo,” ujar Mr. Erkam.

Untuk mewujudkan investasi tersebut, Mr. Erkam beserta tim akan meminta bimbingan dari BP Batam.

“Lokasi Batam sangat bagus, kami akan ikuti prosedur BP Batam untuk mempercepat realisasi investasi ini, semoga dapat segera terwujud,” tambah pria 42 tahun ini.

Merespon rencana tersebut, Kepala BP Batam, Muhammad Rudi menyambut baik potensi investasi yang dimunculkan dari pertemuan ini.

“Terima kasih sudah berkunjung ke BP Batam, mudah-mudahan investasi yang Mr. Erkam dan tim minati dapat segera direalisasikan,” kata Rudi.

“Kami siap mengarahkan tim Mr. Erkam untuk mempercepat proses perizinan berusaha,” lanjutnya sembari tersenyum.

Muhammad Rudi berharap dari pertemuan pertama ini akan berlanjut ke pertemuan-pertemuan selanjutnya hingga menghasilkan investasi yang mampu mendongkrak pertumbuhan ekonomi Batam.

Turut hadir mendampingi Kepala BP Batam dalam pertemuan ini, Kepala Biro Humas, Promosi, dan Protokol, Ariastuty Sirait; Kepala Pusat Perencanaan Program Strategis, Fesly Abadi Paranoan; Kepala Pusat Pengembangan KPBPBB dan KEK, Irfan Syakir Widyasa; Direktur Pelayanan Terpadu Satu Pintu, Harlas Buana; serta beberapa Pejabat Tingkat III dan IV di lingkungan BP Batam./Humas BP Batam

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

Mendesain Ruang untuk Brainstorming Kelompok yang Efektif: Menciptakan Lingkungan yang Mendorong Kreativitas dan Kolaborasi

Artikel "Designing Spaces for Effective Group Brainstorming" oleh Melvin Halpito, Managing Director MLV Teknologi, membahas…

2 jam ago

BINUS @Bekasi Bukan Sekadar Kampus, Tapi Solusi Masa Depan SDM Indonesia

Indonesia tengah menghadapi tekanan ekonomi yang kompleks dan multidimensi. Ketidakstabilan global yang dipicu oleh ketegangan…

1 hari ago

Solo Terintegrasi, Stasiun dan Terminal Terhubung, Efisienkan Perjalanan Masyarakat Pada Saat Lebaran

PT Kereta Api Indonesia (Persero) terus berkomitmen untuk meningkatkan pelayanan dan kemudahan bagi para pelanggan,…

3 hari ago

MAXY Academy Buka Sesi Konsultasi Gratis untuk Bantu Anak Muda Temukan Jalur Karier Digital

Jakarta, Kompas – Di tengah meningkatnya minat generasi muda untuk berkarier di dunia digital, masih…

3 hari ago

KA Bandara di Yogyakarta Catat Ketepatan Waktu 99,8% Selama Masa Angkutan Lebaran 2025

Yogyakarta — KA Bandara area Yogyakarta mencatat ketepatan waktu keberangkatan (on-time performance/OTP) yang sangat tinggi…

3 hari ago

Bitcoin Stabil di $84.000, Sentimen Pasar Masih Dibatasi Kekhawatiran Perang Dagang

Harga Bitcoin tercatat stabil pada level $84.447 pada Senin pagi (14/4), di tengah sentimen pasar…

3 hari ago

This website uses cookies.