Categories: Lingga

Ketua DPD NasDem Lingga Optimis Pertahankan Kemenangan Pemilu di Tahun 2024

LINGGA – Melihat dari penerimaan masyarakat terhadap seluruh caleg partai Nasdem disemua dapil di Kabupaten Lingga, Ketua DPD Nasdem Lingga M. Nizar optimis pertahankan kemenangan partai Nasdem seperti pada pemilu sebelumnya.

“Priode awal partai NasDem ikut pemilu di tahun 2014 kita memperoleh kemenangan dengan 5 kursi dan di tahun 2019 kita memperoleh 6 kursi di DPRD Lingga. InsyaAllah pemilu 2024 partai NasDem kembali mempertahankan kemenangan,” kata Muhammad Nizar, Sabtu (10/2/2024).

Dijelaskan Muhammad Nizar, berdasarkan hasil survei yang telah dilakukan beberapa waktu lalu atau lebih tepatnya selama dua bulan terakhir ini. Jika tidak kecurangan, partai NasDem akan menjadi pemenang pada pemilu 14 Februari 2024 di Lingga.

“Kecurangan bukan hanya membagikan sembako dan uang saja, akan tetapi tekanan dan ancaman itu juga bagian dari kecurangan. Kami yakin masyarakat tidak bodoh dan mengenal semua caleg dengan rekam jejak setiap caleg yang serius untuk menyuarakan harapan masyarakat di legislatif,” jelasnya.

Ia mengungkapkan bahwa segenap keluarga besar partai NasDem Kabupaten Lingga mengucapkan terimakasih kepada masyarakat yang telah tulus ikhlas menerima caleg-caleg partai Nasdem.

“Semoga masyarakat yang telah menaruh harapan kepada caleg Nasdem dapat mengemban tugas dengan baik nantinya jika terpilih,” ungkapnya.

“Jika selama bersilaturahmi dan berkomunikasi semua caleg partai NasDem dengan masyarakat ada kata yang kurang atau tidak pada tempatnya, kami mohon dimaafkan. Karena manusia tempatnya salah, tentu maaf dipinta. Semoga pemilu 2024 ini berjalan lancar dan masyarakat tidak termakan provokasi dari orang yang tidak bertanggungjawab,” harapnya./ Ruslan

 

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

Holding PTPN III (Persero) Perkuat Pengendalian Persediaan CPO melalui Stock Opname di KPBN Dumai

Holding Perkebunan Nusantara PT Perkebunan Nusantara III (Persero) melalui PT KPBN melaksanakan kegiatan stock opname…

8 jam ago

Bittime Tanggapi Drama Pasar Aset Kripto, Ingatkan Pentingnya Literasi dan Strategi Investasi Berkelanjutan

Pasar aset kripto global terpantau tengah berada dalam posisi yang rawan menjelang akhir bulan Januari…

8 jam ago

Pelabuhan Parepare Layani Puluhan Ribu Penumpang Selama Nataru

Parepare, Januari 2026 - PT Pelindo Multi Terminal (SPMT) Branch Parepare memastikan seluruh layanan terminal…

10 jam ago

Lokasoka Gandeng Ratusan UMKM Wujudkan Souvenir Bernilai dan Bermakna

Lokasoka memperkuat ekosistem ekonomi kreatif nasional dengan menggandeng ratusan UMKM lokal untuk menghadirkan koleksi hampers…

12 jam ago

India Rayakan Hari Republik ke-77 di Jakarta, Tegaskan Kemitraan Strategis dengan Indonesia

Kedutaan Besar India di Jakarta menyelenggarakan perayaan Hari Republik India ke-77 di JW Marriott Hotel…

12 jam ago

Direksi KAI Services Gelar Pertemuan Bersama Komunitas Pengguna KRL di Gambir

Direksi PT Reska Multi Usaha (KAI Services) menggelar pertemuan bersama komunitas pengguna KRL di Loko…

12 jam ago

This website uses cookies.