Categories: BATAM

Komisi III DPRD Kepri Sidak Bandara Hang Nadim

BATAM – Sejumlah anggota Komisi III DPRD Kepri melakukan Inspeksi Mendadak (Sidak) di Bandara Internasional Hang Nadim, Batam, Rabu (6/6/2018). Sidak ini dipimpin Ketua Komisi III DPRD Kepri Widiyastadi Nugroho didampingi Alex Guspeneldi, Samadin Sinaga dan beberapa anggota Dewan lainnya.

Dalam sidak kali ini, ada tiga hal yang menjadi perhatian anggota Komisi III, diantaranya soal antrian panjang kendaraan karena pintu parkir yang tidak cukup, calon penumpang yang akan berangkat tidak ada tempat duduk dan kebersihan toilet yang perlu ditingkatkan dan ruangan tempat sholat.

Anggota Komisi III DPRD Kepri, Alex mengatakan bahwa hasil sidak yang di lakukan saat ini sudah lebih bagus dari tahun sebelumnya, namun masih ada beberapa yang masih perlu di kritisi, seperti tempat keluar kendaraan antrian masih panjang, tapi itu sudah masuk dalam program 2019.

“Untuk tempat keluar kendaraan sebelumnya ada 2 pintu, dan sekarang ada penambahan pintu menjadi 4 pintu,” ujarnya.

Pihaknya kata Alex meminta pihak bandara dapat memperluas pintu masuk bandara, dan diberikan tempat duduk untuk pemberangkatan.

“Untuk tempat duduk pemberangkatan, sebenarnya sudah ada, tapi pada saat implementasi dilapangan ada masalah, untuk sekarang diantisipasi supaya calon penumpang bisa diarahkan lebih cepat masuk dan dibuka 2 pintu, ketika sudah masuk cek in, secepatnya diarahkan di tempat duduk di atas di ruang tunggu,”jelasnya.

Sementara itu untuk masalah kebersihan toilet dan Mushola, Alex mengatakan sudah bagus.

Kepala Bagian Umum Bandara Hang Nadim Batam, Suwarso mengapresiasi sidak yang dilakukan Komisi III DPRD Kepri.

“Kami sangat berterima kasih dan sangat apresiasi, kritikan dan masukan kita butuhkan,” ucapnya.

Ia mengatakan bahwa pihaknya akan terus melakukan perbaikan dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat di Bandara Hang Nadim.

“Mudah-mudahan ini menjadi cambuk bagi kami untuk tetap eksis dalam pemberian pelayanan yang terbaik di bandara,” pungkasnya.

 

 
Penulis : Marina

Editor   : Rudiarjo Pangaribuan

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

Future Makers 2025: BINUS Bandung Tampilkan Semangat Creative Technology untuk Masa Depan

Bandung, 28 Oktober 2025 — Rangkaian kegiatan Future Makers 2025 yang diselenggarakan oleh BINUS University…

3 jam ago

Jaksa Cabut Banding Kasus TPPU Judi Online W88, Ini Kilas Balik Kasusnya

BATAM - Jaksa Penuntut Umum(JPU) Kejaksaan Negeri Batam telah mencabut perkara banding kasus tindak pidana…

4 jam ago

Misbakhun Dorong Skema Likuiditas dan Insentif Pajak untuk Sukseskan Program 3 Juta Rumah Prabowo

Ketua Komisi XI DPR RI Mukhamad Misbakhun mengusulkan penguatan skema likuiditas dan insentif fiskal bagi…

4 jam ago

Sidang Tuntutan Kasus Mini Lab Narkoba 2 Kali Tunda, Tuntutan Belum Siap Hingga Data SIPP PN Batam Sempat Gangguan

BATAM - Sidang Kasus Clandestine Mini Lab (Laboratorium Mini Rahasia) narkotika di Apartemen Kawasan Harbour…

6 jam ago

pixiv × hololive Indonesia Gelar “hololive Indonesia Art Battle!

Perusahaan pixiv Inc. yang kantor pusatnya berada di Shibuya, Tokyo dengan Yasuhiro Niwa sebagai CEO,…

7 jam ago

Resmi Hadir di Jakarta, Yumindo Gorden & Interior Memperkenalkan Standar Baru

JAKARTA, 4 Nopember 2025 – Yumindo Gorden & Interior, penyedia solusi penutup jendela terkemuka, hari…

10 jam ago

This website uses cookies.