Categories: Gaya Hidup

KT&G dan Sangsang Univ Indonesia “Turut Andil” dalam Pelestarian Alam

SEOUL – Pada 12 Agustus lalu, KT&G dan Sangsang Univ Indonesia menjalankan program penanaman pohon bakau secara sukarela di sebuah kawasan ekowisata di Jakarta Utara. Dua puluh orang, termasuk staf KT&G dan anggota komunitas mahasiswa Sangsang Univ, berpartisipasi dalam program ini.

Lewat program ini, sejumlah sukarelawan menanam pohon bakau demi mengatasi dampak perubahan iklim dan mengurangi risiko banjir di Jakarta. Sebanyak 50 bibit pohon bakau ditanam oleh sukarelawan di lubang lumpur sedalam 50 cm.

Setelah menanam bibit pohon bakau, sukarelawan juga mengumpulkan sampah di sekitarnya. Sekitar 15 kg sampah berhasil dipungut sukarelawan pada hari tersebut.

KT&G Indonesia Donates 50 Mangroves. (PRNewsfoto/KT&G Corporation)

Seorang pegawai KT&G, Jesi Rizky Anindya, berkata, “Tanggung jawab sosial perusahaan dalam pelestarian alam telah terpenuhi lewat program penanaman pohon bakau secara sukarela. Program ini menjadi momen untuk membersihkan udara dan air di Jakarta.”

Lebih lagi, pada 20 Maret lalu, anggota KT&G Sangsang Univ Indonesia turut membersihkan Sungai Ciliwung. Sebanyak 11 sukarelawan terlibat membersihkan sungai, menanam pohon, melepaskan ikan, serta kegiatan edukasi tentang ekosistem Sungai Ciliwung.

Farhan, seorang anggota Kelompok Sukarelawan KT&G Sangsang Univ Indonesia, mengomentari program tersebut: “Saya gembira berpartisipasi dalam rangkaian kegiatan pelestarian alam, termasuk edukasi tentang Sungai Ciliwung dan pelepasan ikan.” Dia juga menambahkan, “Ke depan, kami akan melestarikan alam lewat langkah kecil seperti tidak membuang sampah sembarangan.”

Page: 1 2

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

KAI Logistik Raih Penghargaan “Excellence in Integrated Rail-Based Logistics Solutions” di Bisnis Indonesia Logistics Awards (BILA) 2025

PT Kereta Api Logistik (KAI Logistik), anak perusahaan PT Kereta Api Indonesia (Persero), kembali meraih…

19 menit ago

Adukan Soal Dugaan Pemalsuan SK, Kadin Batam Serahkan Bukti ke Polisi

BATAM - Pengurus Kamar Dagang dan Industri(Kadin) Kota Batam menyerahkan berkas berisi bukti-bukti ke pihak…

1 jam ago

Langkah Kecil Anak Muda Menuju Finansial Aman di Masa Depan

Di tengah derasnya arus gaya hidup digital dan tren konsumtif, banyak anak muda kini mulai…

1 jam ago

KAI Divre III Palembang Salurkan CSR TW III, Fokus Pengembangan Prasarana Umum dan Pendidikan

Dalam rangka wujud nyata kepedulian sosial terhadap masyarakat di sekitar wilayah operasionalnya, PT Kereta Api…

1 jam ago

BRI Region 6/Jakarta 1 Gelar Upacara Peringatan Hari Pahlawan 2025

Dalam rangka memperingati Hari Pahlawan Tahun 2025, BRI Region 6/Jakarta 1 melaksanakan upacara bendera yang…

2 jam ago

Kinerja Metland Solid, Metland Cikarang dan Metland Cibitung Menjadi Andalan

PT Metropolitan Land Tbk (Metland) mencatat Marketing sales hingga September 2025 tercatat sebesar Rp1,345 triliun…

2 jam ago

This website uses cookies.