Categories: PENDIDIKAN

Kualitas Guru jadi Persoalan Pendidikan di Indonesia

JAKARTA – Kesenjangan kualitas guru dinilai menjadi persoalan pendidikan yang paling mendesak untuk diselesaikan saat ini.

Pakar pendidikan Itje Chodijah mengatakan secara umum masalah yang dialami dunia pendidikan di Indonesia saat ini adalah keadilan dan kesamaan. Menurutnya, masih banyak kesenjangan mutu pendidikan, serta sarana dan prasarana pendidikan di berbagai daerah.

“Saya menilai kualitas guru masih menjadi persoalan yang sulit dicari solusinya,” ujarnya, Jumat (28/4).

Itje menuturkan kesenjangan kualitas guru ini bisa disaksikan dari hasil uji kompetensi guru. Menurutnya, hasil beberapa kali uji kompetensi guru masih belum memuaskan dan berada di bawah rata-rata hasil yang ditargetkan pemerintah.

Kualitas guru yang baik menurutnya bisa dilihat dari cara guru tersebut mengajarkan muridnya. Itje menuturkan guru harus bisa menjadi fasilitator bagi muridnya, bukan hanya menjadi pengajar. Dalam hal ini, guru harus mengajarkan cara untuk belajar dan bukan hanya menghafal pelajaran.

Salah satu cara yang bisa dilakukan untuk mengatasi kesenjangan ini adalah dengan memanfaatkan teknologi. Teknologi tidak hanya dapat membuka akses tetapi juga meningkatkan mutu guru. “Guru yang terampil adalah guru yang dilengkapi dngan materi ajar yang tepat dan up to date,” paparnya. Demikian Bisnis.com.

 

 

Editor : Roni Rumahorbo

Sumber : Bisnis.com

Roni Rumahorbo

Recent Posts

INKOP TKBM Kembali Bekerja Sama dengan Port Academy untuk Penyelenggaraan Diklat KRK TKBM di Jakarta

Jakarta, November 2024 – INKOP TKBM kembali bekerja sama dengan Port Academy untuk menyelenggarakan Diklat…

47 menit ago

Collector Club: Event Pertama yang Hadirkan TCG One Piece Bahasa Inggris dan Budaya Pop di Indonesia!

Mengapa Anda Tidak Boleh Lewatkan Acara Ini? Ini adalah kesempatan pertama di Indonesia untuk memiliki TCG One…

3 jam ago

Layanan SIP Trunk Terbaik untuk Bisnis: Solusi Hemat Biaya Untuk Tingkatkan Komunikasi!

Layanan SIP Trunk adalah layanan telepon yang dilakukan melalui jaringan internet, layanan SIP Trunk menjadi…

4 jam ago

Harga Minyak WTI Naik Tipis, Didukung Ketegangan Geopolitik dan Permintaan Tiongkok

Harga minyak mentah West Texas Intermediate (WTI) mencatatkan kenaikan tipis sebesar 14 sen, atau 0,2%,…

4 jam ago

Ini Dia Pilihan 10 Aplikasi Musik Online Terbaik di 2024

Musik telah menjadi bagian penting dari kehidupan sehari-hari, dan dengan kemajuan teknologi, mendengarkan musik semakin…

5 jam ago

Usai Cuti, Kepala BP Batam Dengarkan Laporan Kinerja dari Wakil Kepala BP Batam

BATAM - Kepala Badan Pengusahaan Batam (BP Batam), Muhammad Rudi menerima sekaligus mendengarkan paparan Laporan…

5 jam ago

This website uses cookies.