Categories: BATAM

Kuasa Hukum Angkat Bicara Soal Vonis 10 Tahun Penjara Roslina

BATAM – Kuasa Hukum Roslina, Ronald Reagen Sunarto Baringbing dan Tim angkat bicara soal vonis 10 Tahun penjara dalam perkara Kekerasan Dalam Rumah Tangga(KDRT) yang diputus Majelis Hakim Pengadilan Negeri Batam pada Senin 8 Desember 2025.

“Kami sangat prihatin atas putusan terhadap klien kami(Roslina). Menurut kami putusan tersebut tidak mencerminkan rasa keadilan. Kami melihat bahwa putusan tersebut adalah bentuk matinya keadilan di wilayah hukum Pengadilan Negeri Batam,”ujar Ronald didampingi Abri Sastra Pasaribu, Ferdian Taufik Siregar dan Eva Sondang Kartika Sihombing di Batam, Selasa 9 Desember 2025 pagi.

Tim Kuasa Hukum Roslina, Dari kiri ke kanan, Ferdian Taufik Siregar, S.H., Eva Sondang Kartika,S.H., Ronald Reagen Sunarto Baringbing, S.H., dan Abri Sastra Pasaribu, S.H. , saat memberi keterangan kepada wartawan, Selasa 9 Desember 2025./Foto: RD

Ronald menegaskan bahwa soal kekerasan yang didakwakan Jaksa Penuntut Umum(JPU) dan vonis 10 tahun penjara dari Majelis Hakim terhadap terdakwa Roslina adalah keliru.

“Klien kami tidak pernah ada melakukan kekerasan sebagaimana yang didakwakan Jaksa Penutnut dalam surat dakwaannya. Klien kami memang pernah melakukan kekerasan, tapi kekerasan tersebut terjadi di bulan April 2025 yakni melakukan penjambakan terhadap korban,”jelasnya.

“Menurut hemat kami yang diakibatkan oleh penjambakan tersebut adalah luka ringan, dan tidak ada luka berat sebagaimana hasil visum,”lanjut Ronald.

Ia juga menjelaskan bahwa luka-luka yang dialami oleh korban Intan sesuai dengan hasil visum tersebut terjadi di bulan Juni 2025. “Di bulan Mei dan Juni klien kami tidak ada melakukan kekerasan fisik terhadap korban. Yang melakukan kekerasan fisik itu adalah ART yang satu lagi.

Ronald kembali menegaskan bahwa pihaknya tidak terima atas putusan Majelis Hakim yang dianggap tidak mencerminkan keadilan. “Kami berdoa kepada Tuhan agar Majelis Hakim yang mengadili perkara ini diampuni dosa-dosanya,”pungkasnya.

PH Roslina Ajukan Upaya Hukum Banding

Kuasa Hukum Roslina, Abri Sastra Pasaribu menambahkan bahwa pihaknya akan melakukan upaya hukum banding atas putusan yang dianggap tidak mencerminkan keadilan tersebut.

“Menurut pandangan hukum kami putusan tersebut tidak menceriminkan keadilan. Supaya klien kami mendapat keadilan, kami akan melalukan upaya hukum banding,”tegasnya.

Diketahui Ketua Majelis Hakim Andi Bayu Mandala Putra Syadli didampingi Douglas Napitupulu dan Dina Puspasari menjatuhkan vonis 10 Tahun Penjara terhadap terdakwa Roslina dalam perkara Kekerasan Dalam Rumah Tangga(KDRT), Senin 8 Desember 2025.

Majelis Hakim menyatakan terdakwa Roslina terbukti bersalah sebagaimana dakwaan primair Pasal 44 ayat (2) Undang-undang Penghapusan Kekerasan Dalam Rumah Tangga (PKDRT) jo Pasal 64 Ayat (1) KUHPidana Jo Pasal 55 Ayat (1) Ke-1 KUHPidana./RD

Redaksi - SWARAKEPRI

View Comments

Recent Posts

Holding PTPN III (Persero) Perkuat Pengendalian Persediaan CPO melalui Stock Opname di KPBN Dumai

Holding Perkebunan Nusantara PT Perkebunan Nusantara III (Persero) melalui PT KPBN melaksanakan kegiatan stock opname…

3 jam ago

Bittime Tanggapi Drama Pasar Aset Kripto, Ingatkan Pentingnya Literasi dan Strategi Investasi Berkelanjutan

Pasar aset kripto global terpantau tengah berada dalam posisi yang rawan menjelang akhir bulan Januari…

3 jam ago

Pelabuhan Parepare Layani Puluhan Ribu Penumpang Selama Nataru

Parepare, Januari 2026 - PT Pelindo Multi Terminal (SPMT) Branch Parepare memastikan seluruh layanan terminal…

5 jam ago

Lokasoka Gandeng Ratusan UMKM Wujudkan Souvenir Bernilai dan Bermakna

Lokasoka memperkuat ekosistem ekonomi kreatif nasional dengan menggandeng ratusan UMKM lokal untuk menghadirkan koleksi hampers…

6 jam ago

India Rayakan Hari Republik ke-77 di Jakarta, Tegaskan Kemitraan Strategis dengan Indonesia

Kedutaan Besar India di Jakarta menyelenggarakan perayaan Hari Republik India ke-77 di JW Marriott Hotel…

6 jam ago

Direksi KAI Services Gelar Pertemuan Bersama Komunitas Pengguna KRL di Gambir

Direksi PT Reska Multi Usaha (KAI Services) menggelar pertemuan bersama komunitas pengguna KRL di Loko…

6 jam ago

This website uses cookies.