Categories: PERISTIWA

Lahan Dekat Town House Tiban Terbakar

BATAM – Kebakaran hutan dan lahan (karhutla) kembali terjadi di komplek Town House Alyna, Tiban Gor, Batam, Rabu (19/2/2020) sore.

Kebakaran tersebut diduga akibat puntung rokok yang dibuang sembarangan di area sekitar lahan.

Salah seorang warga di lokasi, Karisma mengatakan, peristiwa tersebut terjadi sekitar pukul 16.00 WIB.

“Tadi saya mau pulang kan, kebetulan kantor saya di sini (samping lokasi kebakaran) saya lihat kok ada asap begitu. Terus karena angin kencang apinya langsung melebar dan mengarah ke samping kantor saya,” ujarnya kepada swarakepri ketika dijumpai di lokasi, Rabu (19/2/2020) sore.

Khawatir api merembet hingga kantornya, Karisma lantas menelpon petugas Pemadam Kebakaran (Damkar).

“Saya takutnya nanti apinya ke arah kantor. Jadi saya langsung telpon Damkar. Sekitar 15 menit petugas langsung datang untuk memadamkan apinya,” lanjutnya.

Ia menambahkan kejadian tersebut bukan kali pertama terjadi di sekitar area Town House. Sekitar sebulan lalu kejadian serupa juga pernah terjadi.

“Kalau api yang besar kemaren itu karena ada yang bakar sampah di belakang sana (belakang kantornya),” pungkasnya.

“Ini sudah kedua kali, bulan kemaren juga seperti ini tapi lebih besar apinya,” ujarnya bercerita.

Dari pantauan dilapangan, kobaran api berhasil dipadamkan oleh unit Damkar BP Batam. Tidak ada korban jiwa maupun kerugian materil dalam kejadian tersebut.

Shafix

Sholihul Abidin - SWARAKEPRI

Recent Posts

Teknologi AI dan Blockchain Mengubah Lanskap Kewirausahaan Sosial di TBN Asia Conference 2024

TBN Asia Conference 2024 yang berlangsung dari 12 hingga 14 September 2024 di Begonia Pavilion,…

2 jam ago

Kolaborasi, Tantangan dan Etika dalam Peliputan Isu Lingkungan

Webinar Jurnalisme Lingkungan oleh LindungiHutan telah digelar pada 4-5 September 2024. LindungiHutan telah menyelenggarakan webinar…

8 jam ago

Lewat Kolaborasi dengan DATAYOO, Eratani Terapkan Precision Farming Berbasis Satelit

Jakarta, 19 September 2024 – Eratani, startup agritech yang menyediakan solusi pertanian holistik, resmi menjalin…

9 jam ago

PT Dua Samudera Perkasa Sukses Selenggarakan Diklat Mooring Unmooring dengan Port Academy

PT Dua Samudera Perkasa dengan bangga menggelar Diklat Mooring Unmooring bersertifikasi BNSP bekerja sama dengan…

14 jam ago

Maxy Academy Hadirkan Pelatihan “Digital Marketing 101” untuk Persiapkan Ahli Pemasaran Digital Masa Depan

Maxy Academy mengumumkan pelatihan terbaru bertajuk "Digital Marketing 101: Sosial Media Marketing (Daring)", yang dirancang…

15 jam ago

Halo Robotics Sukses Gelar Drone Talks @ The Mulia, Dorong Inovasi Keamanan dengan Otomasi & AI

Halo Robotics dengan bangga mengumumkan kesuksesan acara Drone Talks @ The Mulia yang diselenggarakan pada…

20 jam ago

This website uses cookies.